Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

5 Fakta Tewasnya Aipda Paimbonan di Musi Rawas, Diduga Bunuh Diri karena Gunakan Uang Koperasi Rp 2,6 Miliar

Kompas.com - 20/06/2023, 12:12 WIB
Rachmawati

Editor

KOMPAS.com - Aipda Paimbonan, Kepala Unit Pengamanan Internal Kepolisian Resor (Kanit Paminal Polres) Musi Rawas ditemukan tewas di dalam mobil pada Kamis (15/6/2023) pukul 11.00 WIB.

Mobil tersebut diparkir di kawasan Bundaran Heliped Pasar Induk Agropolitan Center, Muara Beliti.

Saat ditemukan terdapat luka tembak di kepala korban. Dari hasil penyelidikan, polisi menyimpulkan Aipda Paimbonan bunuh diri karena faktor ekonomi.

Ia disebut menggunakan uang koperasi sebesar Rp 2,6 miliar. Dan berikut 5 fakta kematian Aipda Paembonan:

1. Tewas di mobil dengan luka tembak di kepala

Jasad Aipda Paimbonan pertama kali ditemukan oleh warga yang curiga dengan mobil yang terparkir di kawasan Bundaran Heliped Pasar Induk Agropolitan Center, Muara Beliti.

Lokasi penemuan jasad jauh dari pemukiman penduduk dan sepi dari aktivitas warga. Dulunya, lokasi tersebut diperuntukkan bagi pedagang, namun sudah terbengkalai sejak beberapa tahun lalu.

Kabid Propam Polda Sumsel, Kombes Pol Agus Halimudin memastikan terdapat luka di kepala Aipda Paimbonan. Luka di bagian kanan kepala itu disinyalir menjadi penyebab kematian Aipda Paimbonan.

"Memang ada luka di kepala sebelah kanan," kata Agus pada Jumat (16/6/2023).

Ia mengatakan, Aipda Paimbonan ditemukan di dalam mobil pribadi dan bukan mobil dinas.

Baca juga: Uang Koperasi Polres Musi Rawas Rp 2,6 Miliar Hilang, Diduga Dipakai Aipda Paembonan Sebelum Tewas

2. Unggah foto bersama keluarga

Satu jam sebelum ditemukan tewas, Aipda Paimbonan ternyata sempat membuat status WhatsApp (WA). Aipda Paimbonan mengunggah foto kebersamaannya dengan keluarga.

"Ingat dan memikirkan kalian yg buat hidup ini menjadi bermakna." Begitu tulisnya dalam status whatsappnya.

Screenshot status terakhirnya ini pun beredar di grup -grup medsos whatsapp masyarakat Kota Lubuklinggau.

Jenazah Aipda Paimbonan dikebumikan di rumah duka di Desa Lumpatan, Kacamatan Suaktu, Kabupaten Muba pada Jumat (16/6/2023) pukul 10.00 WIB. Sementara pemulasaran jenazah Aipda Paembonan dilakukan di RS Siti Aisyah.

Baca juga: Melihat TKP Penemuan Aipda Paimbonan yang Tewas Dalam Mobil di Musi Rawas, Jauh dari Pemukiman

3. Pernah dapat penghargaan dari Kapolres Musi Rawas

Nama Aipda Paimbonan masuk menjadi satu dari 28 anggota Polres Musi Rawas yang menerima penghargaan dari Kapolres Musi Rawas yang saat itu dijabat AKBP Efrannedy pada tahun 2021.
Penghargaan diberikan dalam upacara di halaman Mapolres setempat, Senin (3/5/2021).

Kala itu, Kapolres Musi Rawas AKBP Efrannedy mengatakan penghargaan ini diberikan kepada personel atas dedikasi dan kinerjanya serta keberhasilan dalam pengungkapan perkara.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Jokowi Pimpin Upacara Hari Kelahiran Pancasila di Dumai, Kenakan Baju Adat Melayu

Jokowi Pimpin Upacara Hari Kelahiran Pancasila di Dumai, Kenakan Baju Adat Melayu

Regional
Golkar Usung Sekar Tandjung untuk Pilkada Solo

Golkar Usung Sekar Tandjung untuk Pilkada Solo

Regional
Gunung Ibu di Maluku Utara Meletus, Keluarkan Abu 5 Km

Gunung Ibu di Maluku Utara Meletus, Keluarkan Abu 5 Km

Regional
11 Program Intervensi Spesifik dan Sensitif untuk Turunkan Stunting di Kota Tangerang

11 Program Intervensi Spesifik dan Sensitif untuk Turunkan Stunting di Kota Tangerang

Regional
Penabrak Lari yang Tewaskan Pelajar di Pekanbaru Ditangkap

Penabrak Lari yang Tewaskan Pelajar di Pekanbaru Ditangkap

Regional
Aktivis Fatayat NU Jatim Berebut Rekomendasi Nasdem untuk Pilkada Jember

Aktivis Fatayat NU Jatim Berebut Rekomendasi Nasdem untuk Pilkada Jember

Regional
Prakiraan Cuaca Semarang Hari Ini Sabtu 1 Juni 2024, dan Besok : Siang Ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Semarang Hari Ini Sabtu 1 Juni 2024, dan Besok : Siang Ini Hujan Ringan

Regional
Kesaksian Kembaran Korban Pelajar SMP yang Dikeroyok hingga Meninggal di Kota Batu

Kesaksian Kembaran Korban Pelajar SMP yang Dikeroyok hingga Meninggal di Kota Batu

Regional
Pemkot Tangerang Siapkan Belasan Hotel untuk Sukseskan Popda XI Banten 2024

Pemkot Tangerang Siapkan Belasan Hotel untuk Sukseskan Popda XI Banten 2024

Regional
Gunung Lewotobi Laki-Laki 3 Kali Meletus pada Sabtu Pagi

Gunung Lewotobi Laki-Laki 3 Kali Meletus pada Sabtu Pagi

Regional
Bupati Sebut Oknum Kades Terlibat dalam Kasus Pungli di Satpol PP Kebumen

Bupati Sebut Oknum Kades Terlibat dalam Kasus Pungli di Satpol PP Kebumen

Regional
Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Sabtu 1 Juni 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Berawan

Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Sabtu 1 Juni 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Berawan

Regional
Prakiraan Cuaca Morowali Hari Ini Sabtu 1 Juni 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Morowali Hari Ini Sabtu 1 Juni 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Regional
Prakiraan Cuaca Balikpapan Hari Ini Sabtu 1 Juni 2024, dan Besok : Malam ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Balikpapan Hari Ini Sabtu 1 Juni 2024, dan Besok : Malam ini Hujan Ringan

Regional
Berawal dari Kecurigaan Sang Ibu, Siswi SD di Ambon Diperkosa Oknum Polisi Berulang Kali

Berawal dari Kecurigaan Sang Ibu, Siswi SD di Ambon Diperkosa Oknum Polisi Berulang Kali

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com