Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hengkang dari PDI-P, Istri Gubernur Maluku Deklarasi "Nyaleg" DPR RI dari PAN

Kompas.com - 19/06/2023, 09:10 WIB
Rahmat Rahman Patty,
Andi Hartik

Tim Redaksi

AMBON, KOMPAS.com - Istri Gubernur Maluku Murad Ismail, Widya Pratiwi Ismail, resmi mendeklarasikan diri untuk maju mencalonkan diri sebagai calon anggota DPR RI dari dapil Maluku.

Widya yang telah bergabung dengan Partai Amanat Nasional (PAN) ini menggelar acara deklarasi secara megah dan dihadiri ribuan warga di Lapangan Merdeka Ambon pada Sabtu (17/6/2023).

Dalam kesempatan itu, Widya pun menyampaikan sejumlah alasan untuk maju sebagai calon Anggota DPR RI dari dapil Maluku.

Baca juga: Joget Tanpa Masker, Istri Gubernur Maluku Minta Maaf, tapi...

"Masih banyak hal yang harus terus dibenahi agar Maluku bisa terus bergerak maju ke depan," kata Widya saat memberikan sambutan.

Deklarasi tersebut dihadiri Ketua Umum DPP PAN Zulkifli Hasan bersama sejumlah pengurus DPP PAN dan sejumlah artis yang bergabung dengan PAN seperti Sigit Purnomo Said atau Pasha Ungu dan Desy Ratnasari.

Baca juga: Soal Video Viral Istri Gubernur Maluku Berjoget Tanpa Masker, KNPI: Bermotif Politis

Gubernur Maluku Murad Islamil yang merupakan suami dari Widya Pratiwi Ismail juga ikut hadir dalam acara tersebut.

Widya mengatakan, keinginannya untuk maju bertarung sebagai anggota DPR RI dari PAN karena ingin terus bekerja membangun Maluku.

"Saya harus terus bekerja dan berbuat untuk Maluku," katanya.

Menurut Widya, masih banyak warga Maluku yang nasibnya harus diperjuangkan, khususnya mereka yang masih belum tersentuh oleh pembangunan.

Widya mengaku telah mendatangi warga yang kurang mendapatkan akses pembangunan itu.

"Saya sudah jangkau semua sampai di Gunung Muria, gunung yang jauh sekali seperti naik ke awan, lalu ke Gunung Piliana itu semua bentuk kasih sayang dan cinta seorang ibu orangnya Maluku untuk masyarakat," katanya.

"Saya sudah melihat langsung kondisi mereka di sana, jadi saya mau berjuang untuk Maluku," tambahnya.

Halaman:


Terkini Lainnya

Liburan Bareng Sekolah, Murid TK di Musi Rawas Tewas Tenggelam di Kolam Renang

Liburan Bareng Sekolah, Murid TK di Musi Rawas Tewas Tenggelam di Kolam Renang

Regional
Wisata Pagubugan Melung di Banyumas: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Jam Buka

Wisata Pagubugan Melung di Banyumas: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Jam Buka

Regional
Tingkatkan Semangat Nasionalisme, Bupati Blora Bagikan Bendera Merah Putih Saat Upacara Hari Lahir Pancasila

Tingkatkan Semangat Nasionalisme, Bupati Blora Bagikan Bendera Merah Putih Saat Upacara Hari Lahir Pancasila

Regional
Arif Sugiyanto Resmi Dapat Rekomendasi dan Surat Tugas dari 3 Partai untuk Pilkada Kebumen

Arif Sugiyanto Resmi Dapat Rekomendasi dan Surat Tugas dari 3 Partai untuk Pilkada Kebumen

Regional
Gempa M 5,2 Guncang Manokwari Papua Barat, Ikut Dirasakan di Biak

Gempa M 5,2 Guncang Manokwari Papua Barat, Ikut Dirasakan di Biak

Regional
Curug Gomblang di Banyumas: Daya Tarik, Jam Buka, dan Rute

Curug Gomblang di Banyumas: Daya Tarik, Jam Buka, dan Rute

Regional
Gempa M 5,2 Guncang Ransiki Papua Barat, Tak Berpotensi Tsunami

Gempa M 5,2 Guncang Ransiki Papua Barat, Tak Berpotensi Tsunami

Regional
Daftar Bupati melalui PKB, Ketua NU Kabupaten Semarang Siap Jadi Katalisator Koalisi

Daftar Bupati melalui PKB, Ketua NU Kabupaten Semarang Siap Jadi Katalisator Koalisi

Regional
Buntut Kasus Perundungan Siswi SD di Ambon, Polisi Gelar Sosialiasi Stop Bullying di Sekolah

Buntut Kasus Perundungan Siswi SD di Ambon, Polisi Gelar Sosialiasi Stop Bullying di Sekolah

Regional
Masalah Biaya Teratasi, Jenazah TKI Banyumas di Jepang Segera Dipulangkan ke Tanah Air

Masalah Biaya Teratasi, Jenazah TKI Banyumas di Jepang Segera Dipulangkan ke Tanah Air

Regional
Polresta Ambon Beri Trauma Healing untuk Siswi SD Korban Pemerkosaan Oknum Polisi

Polresta Ambon Beri Trauma Healing untuk Siswi SD Korban Pemerkosaan Oknum Polisi

Regional
Sumur Minyak Ilegal Aceh Timur Meledak, BPMA Minta Proses Hukum Pelaku

Sumur Minyak Ilegal Aceh Timur Meledak, BPMA Minta Proses Hukum Pelaku

Regional
Mujito Racuni 4 Kambing Milik Tetangga, Mengaku Sakit Hati karena Tak Boleh Dibeli

Mujito Racuni 4 Kambing Milik Tetangga, Mengaku Sakit Hati karena Tak Boleh Dibeli

Regional
PDI-P Deklarasi Koalisi dengan PKB, PPP, dan Partai Ummat pada Pilkada Padang

PDI-P Deklarasi Koalisi dengan PKB, PPP, dan Partai Ummat pada Pilkada Padang

Regional
Semua Pengungsi Rohingya di Aceh Barat Kabur dari Tempat Penampungan

Semua Pengungsi Rohingya di Aceh Barat Kabur dari Tempat Penampungan

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com