Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hibur Pemudik, Pemkab Purworejo Gelar Beragam Pertunjukan Seni di Alun-alun Purworejo dan Bandara YIA

Kompas.com - 27/04/2023, 10:16 WIB
Bayu Apriliano,
Ardi Priyatno Utomo

Tim Redaksi

PURWOREJO, KOMPAS.com - Beragam pertunjukan seni ditampilkan Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Dindikbud) Kabupaten Purworejo untuk menghibur masyarakat, khususnya pemudik.

Pertunjukan ini digelar selama masa libur Lebaran 1444 H. Tidak hanya di sejumlah lokasi publik di wilayah Purworejo, pentas yang dirangkai dalam event bertajuk “Semarak Kemenangan Season 2” tersebut juga hadir di Bandara YIA Kulon Progo, Yogyakarta.

Kepala Dindikbud Kabupaten Purworejo Wasit Diono menyebutkan bahwa pertunjukan tersebut sebenarnya telah digelar sejak Ramadhan dan dilanjutkan kembali pada momentum libur Lebaran.

Baca juga: 77.725 Orang Berwisata ke Gunungkidul Saat Libur Lebaran

"Kita mulai dengan Romantic Ramadan pada tanggal 28 Maret , setelah itu kita jeda sebentar karena Idul Fitri dan kita lanjutkan dengan Semarak Kemenangan sampai 29 April, Hal ini kita laukan untuk menghibur para pemudik," sebutnya, Rabu (26/4/2023).

Kabid Kebudayaan Dindikbud Purworejo, Dyah Woro Setyaningsih, menyampaikan bahwa selama Ramadhan dan Lebaran tahun ini ditampilkan puluhan jenis kesenian yang ada di Purworejo.

Berbeda dengan tahun sebelumnya yang hanya melibatkan kelompok kesenian berbasis komunitas, tahun ini pertunjukan juga melibatkan kelompok kesenian pelajar.

Hal lain yang berbeda dari tahun sebelumnya yakni lokasi penyelenggaraan. Tahun lalu, pentas hanya difokuskan di Amphi Theater Alun-alun Purworejo, sedangkan tahun ini pertunjukan juga dihelat di Alun-alun Kutoarjo dan Terminal Keberangkatan Bandara YIA Kulon Progo.

Seluruh pertunjukan juga disiarkan secara live streaming melalui channel Youtube Kebudayaan Purworejo Official.

“Untuk Romantic Ramadan lokasi pentas dipusatkan di Amphi Theater Alun-alun Purworejo dan 5 hari di Alun-alun Kutoarjo. Kemudian untuk Semarak Kemenangan kita gelar sepekan, 2 hari di Amphi Theater Alun-alun Purworejo dan di Bandara YIA 6 hari mulai Senin (24/4/2023) sampai Sabtu (29/4/2023),” jelasnya.

Baca juga: Menpan-RB: ASN Harus Langsung Fokus Tugas Layani Masyarakat Usai Libur Lebaran

Dua kelompok kesenian yang tampil di Amphi Theater yakni Kuda Kepang “Sari Muda Budaya” pada Senin (24/4) sore dan Dolalak “Dewi Pertiwi” pada Selasa (25/4) sore. Sementara untuk Bandara YIA, Purworejo mengusung sajian musik dari 6 grup, yakni Maximilian, Lavanya, Beda Band, Taksu Music, Demi Music, dan G-Plus.

“Kita sangat senang karena pihak bandara juga memberi ruang teman-teman Purworejo untuk perform di terminal keberangkatan bagian dalam,” terangnya.

Lebih lanjut diungkapkan bahwa Romantic Ramadan dan Semarak Kemenangan tahun ini merupakan kali kedua sejak digagas pada 2022. Diharapkan, event serupa dapat rutin digelar pada tahun-tahun selanjutnya sebagai upaya melestarikan dan mengenalkan seni budaya Purworejo lebih luas.

Lebih dari itu mampu memberikan hiburan kepada masyarakat, khususnya pemudik dari luar daerah.

“Ini juga menjadi realisasi dari Hastag #Ngebud dari akronim nge-event budaya yang baru kita luncurkan. Kita pakai hastag itu sekaligus sebagai pemacu agar bisa nge-gas dalam menjalankan kerja-kerja kebudayaan,” tandasnya

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Update Kasus Penemuan Mayat di Indekos Cirebon, Korban Berlumuran Darah dan Sempat Disembunyikan di Dalam Lemari Baju

Update Kasus Penemuan Mayat di Indekos Cirebon, Korban Berlumuran Darah dan Sempat Disembunyikan di Dalam Lemari Baju

Regional
KPU Karawang Polisikan Pembuat SK Palsu Caleg Terpilih

KPU Karawang Polisikan Pembuat SK Palsu Caleg Terpilih

Regional
Diduga Lecehkan Santri, Ponpes di Sekotong Lombok Dirusak Warga

Diduga Lecehkan Santri, Ponpes di Sekotong Lombok Dirusak Warga

Regional
Didorong Maju Pilkada, Rumah Petani di Brebes Digeruduk Ribuan Warga

Didorong Maju Pilkada, Rumah Petani di Brebes Digeruduk Ribuan Warga

Regional
Kaget Ada Motor yang Melintas, Truk di Semarang Tabrak Jembatan Penyeberangan Orang

Kaget Ada Motor yang Melintas, Truk di Semarang Tabrak Jembatan Penyeberangan Orang

Regional
Tawuran Pelajar SMK di Jalan Raya Bogor, Satu Tewas akibat Luka Tusukan

Tawuran Pelajar SMK di Jalan Raya Bogor, Satu Tewas akibat Luka Tusukan

Regional
Kunjungi Banyuwangi, Menhub Siap Dukung Pembangunan Sky Bridge

Kunjungi Banyuwangi, Menhub Siap Dukung Pembangunan Sky Bridge

Regional
Berlayar Ilegal ke Australia, 6 Warga China Ditangkap di NTT

Berlayar Ilegal ke Australia, 6 Warga China Ditangkap di NTT

Regional
Video Viral Diduga Preman Acak-acak Salon di Serang Banten, Pelaku Marah Tak Diberi Uang

Video Viral Diduga Preman Acak-acak Salon di Serang Banten, Pelaku Marah Tak Diberi Uang

Regional
Tawuran 2 Kampung di Magelang, Pelaku Kabur, Polisi Amankan 5 Motor

Tawuran 2 Kampung di Magelang, Pelaku Kabur, Polisi Amankan 5 Motor

Regional
Dua Dekade Diterjang Banjir Rob, Demak Rugi Rp 30 Triliun

Dua Dekade Diterjang Banjir Rob, Demak Rugi Rp 30 Triliun

Regional
Rektor Universitas Riau Cabut Laporan Polisi Mahasiwa yang Kritik UKT

Rektor Universitas Riau Cabut Laporan Polisi Mahasiwa yang Kritik UKT

Regional
Pembuang Bayi di Semarang Tinggalkan Surat di Ember Laundry, Diduga Kenali Saksi

Pembuang Bayi di Semarang Tinggalkan Surat di Ember Laundry, Diduga Kenali Saksi

Regional
Pencuri Kain Tenun Adat di NTT Ditembak Polisi Usai 3 Bulan Buron

Pencuri Kain Tenun Adat di NTT Ditembak Polisi Usai 3 Bulan Buron

Regional
Duel Maut 2 Residivis di Temanggung, Korban Tewas Kena Tusuk

Duel Maut 2 Residivis di Temanggung, Korban Tewas Kena Tusuk

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com