Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Duduk Perkara Dokter Muda Cekcok dengan Pengemudi Mobil, Sempat Dilaporkan ke Polisi, Kini Berdamai

Kompas.com - 14/04/2023, 11:45 WIB
Rachmawati

Editor

KOMPAS.com - Fladiniyah Puluhulawa, calon dokter cekcok dengan seorang wanita pengunjung RSUD Pirngadi, Medan, Sumatera Utara, Senin (10/4/2023).

Video yang memperlihatkan Fladiniyah ribut dengan wanita pengemudi mobil bernama Maya Sylvia itu, kemudian viral di media sosial.

Dari video yang beredar, tampak Fladiniyah dan Maya adu mulut yang dipicu oleh urusan parkir.

Masalah tersebut berujung dengan pelaporan sang dokter ke polisi oleh Maya.

Setelah video tersebut viral, Fladiniyah dan Maya berpelukan dan saling memaafkan di Mapolsek Medan Timur, Medan, Sumatera Utara pada Kamis (13/4/2023) malam.

Baca juga: Berdamai, Dokter Muda dan Wanita Pengunjung Rumah Sakit Berpelukan, Laporan Polisi Dicabut

Dipicu parkir

Humas RSUD Pirngadi, Edison Perangin-angin mengatakan, persoalannya itu dipicu masalah parkir.

"Begini, itu kan kejadian di areal Pirngadi. Tadi sudah kita langsung panggil koas-nya, mendengar keterangan kenapa kejadiannya begitu. Pertama menurut pengakuannya, dia klakson bolak balik enggak sabar, sempat dia keluar," ujar Edison kepada Kompas.com melalui saluran telepon Selasa (11/4/2023).

Edison menjelaskan Fladiniyah sudah enam bulan menjalani praktik koas di RSUD Pirngadi dan terkait persoalan ini, RSUD Pirngadi akan menjatuhkan sanksi etik kepada yang bersangkutan.

Edison juga menegaskan bahwa peristiwa ini tidak berkaitan dengan fungsi pelayanan di RSUD Pirngadi, seperti yang banyak beredar di media sosial.

Baca juga: Keributan Dokter Muda dan Pengunjung RS Pirngadi Berakhir Damai

Sementara, petugas parkir yang berada di RSUD Pirngadi, Fendi, mengatakan, kejadian tersebut berawal dari kesalahpahaman parkir. Fladiniyah awalnya memarkirkan mobilnya tepat di depan mobil perekam video.

Karena tak sabar, perekam video itu terus membunyikan klaksonnya.

"Jadi kemarin itu anak koas mau memarkirkan mobilnya. Dan posisinya berada di depan mobil yang memvideokan itu. Pemilik mobil itu sepertinya nggak sabar. Soalnya asyik klakson mobil si anak koas ini terus-terusan," kata Fendi, Senin (10/4/2023).

Ia mengatakan, pemilik mobil sekaligus sosok perekam video, saat itu tak membawa pasien.

"Ya, siapa yang nggak kesal. Seharusnya yang di belakang itu sabar, bukan malah mengklakson," lanjutnya. Usai cekcok, perekam meninggalkan lokasi dan mahasiswi koas langsung masuk ke RSUD Pirngadi.

Baca juga: Orangtua Dokter Muda yang Cekcok dengan Seorang Wanita di RS Pirngadi Ingin Mediasi

Kasus tersebut kemudian dilaporkan ke Polsek Medan Timur oleh Maya dan suaminya, Burhanudin.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Pengakuan Pelaku Penyelundupan Motor Bodong ke Vietnam, Per Unit Dapat Untung Rp 5 Juta

Pengakuan Pelaku Penyelundupan Motor Bodong ke Vietnam, Per Unit Dapat Untung Rp 5 Juta

Regional
Puluhan Anak Usia Sekolah di Nunukan Memohon Dispensasi Nikah akibat Hamil di Luar Nikah

Puluhan Anak Usia Sekolah di Nunukan Memohon Dispensasi Nikah akibat Hamil di Luar Nikah

Regional
Jurnalis NTB Aksi Jalan Mundur Tolak RUU Penyiaran

Jurnalis NTB Aksi Jalan Mundur Tolak RUU Penyiaran

Regional
Buntut Video Viral Perundungan Siswi SMP di Tegal, Orangtua Korban Lapor Polisi

Buntut Video Viral Perundungan Siswi SMP di Tegal, Orangtua Korban Lapor Polisi

Regional
Video Viral Pj Bupati Kupang Marahi 2 ASN karena Swafoto Saat Upacara Bendera

Video Viral Pj Bupati Kupang Marahi 2 ASN karena Swafoto Saat Upacara Bendera

Regional
Terbukti Berzina, Mantan Suami dan Ibu Norma Risma Divonis 9 dan 8 Bulan Penjara

Terbukti Berzina, Mantan Suami dan Ibu Norma Risma Divonis 9 dan 8 Bulan Penjara

Regional
DBD Merebak, 34 Warga Sumsel Meninggal Dunia

DBD Merebak, 34 Warga Sumsel Meninggal Dunia

Regional
Pekan Sawit 2024 di ATI Padang, Menperin Fokuskan Kebijakan Hilirisasi

Pekan Sawit 2024 di ATI Padang, Menperin Fokuskan Kebijakan Hilirisasi

Regional
Jaringan Pengiriman Motor Bodong ke Vietnam Dibongkar, Pelakunya Warga Demak

Jaringan Pengiriman Motor Bodong ke Vietnam Dibongkar, Pelakunya Warga Demak

Regional
Pemkab Aceh Barat Bangun 600 Jamban untuk Warga Miskin

Pemkab Aceh Barat Bangun 600 Jamban untuk Warga Miskin

Regional
8 Orang Meninggal akibat DBD di Solo, Mengapa Kasusnya Masih Tinggi?

8 Orang Meninggal akibat DBD di Solo, Mengapa Kasusnya Masih Tinggi?

Regional
Balita 7 Bulan di Bima Jadi Korban Penculikan

Balita 7 Bulan di Bima Jadi Korban Penculikan

Regional
Aturan Baru PPDB SMP di Banyumas 2024, Tak Boleh Lagi Numpang KK

Aturan Baru PPDB SMP di Banyumas 2024, Tak Boleh Lagi Numpang KK

Regional
Kurir Sabu 2,5 Kilogram Ditangkap di Magelang, Buron dari Jaringan Aceh-Jawa

Kurir Sabu 2,5 Kilogram Ditangkap di Magelang, Buron dari Jaringan Aceh-Jawa

Regional
16 Pekerja Migran Nonprosedural Terdampar di Pulau Kosong Nongsa

16 Pekerja Migran Nonprosedural Terdampar di Pulau Kosong Nongsa

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com