Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Polemik Israel di Piala Dunia U-20, Gibran Singgung "Pengorbanan" Solo Jadi Tuan Rumah

Kompas.com - 29/03/2023, 18:22 WIB
Fristin Intan Sulistyowati,
Ardi Priyatno Utomo

Tim Redaksi

SOLO, KOMPAS.com - Wali Kota Gibran Rakabuming Raka mengatakan, komitmen penyelenggaraan Piala Dunia U-20 di Indonesia telah diteken sejak Kota Solo dipimpin FX Hadi Rudyatmo, atau FX Rudy.

Kala itu, Federasi Sepak Bola Internasional (FIFA) sudah menunjuk Indonesia sebagai tuan rumah Piala Dunia U-20 sejak 2019. Lalu, Kota Solo, terlihat menjadi salah satu kota yang terpilih menjadi tuan rumah penyelenggara sejumlah pertandingan.

Kemudian, Indonesia dipercaya sebagai host penyelenggaraan Piala Dunia U-20 untuk tahun penyelenggaraan 2021. Namun, harus diundur menjadi 2023 mengingat saat itu masih ramai pandemi Covid-19.

Baca juga: Soal Piala Dunia U-20 Bakal Undang Artis K-Pop, Gibran: Jangan Banyak Berharap, Siap-siap Sedih

Komitmen ini sebelum lolosnya Tim Nasional (Timnas) Israel mengikuti Piala Dunia U-20. Hingga akhirnya, muncul wacana pembatalan karena adanya penolakan sejumlah masyarakat Indonesia untuk Timnas Israel main.

"Itu yang tanda tangan era-nya pak Rudy. Saya hanya melanjutkan, dan tanda tangan juga. Artinya apa, kita dari awal sudah komitmen ikut mengajukan diri sebagai tuan rumah. Wes itu aja, kalau saya tidak komitmen, ya tidak mungkin saya tanda tangani," kata Gibran, di DPRD Solo, Rabu (29/3/2023).

Dalam nota komitmen ini, Gibran mengatakan ada sejumlah persiapan hingga kesiapan apa saja yang perlu dipenuhi sudah tertuang di dalamnya.

"Kewajibannya apa sudah tertuang, saya hanya menghormati yang sudah kita sepakati. Kalau mau protes, sebelum tanda tangan sudah protes. Ini venue sudah jadi, anggaran juga sudah jadi, sudah capek semua. Kenapa protes sekarang, di sini capek, tenaganya habis," keluh Gibran.

Gibran kemudian disinggung dengan sejumlah kader Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDI-P) yang menolak keikusertaan ini. Seperti, Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo.

Gibran berseloroh untuk mengartikan sendiri, atas keputusan tersebut. "Ha mbuh, tafsirkan sendiri," ucap Gibran.

Meskipun demikian, Suami Selvi Ananda itu, mengaku telah berkomunikasi dengan Ganjar Pranowo, serta hubungan keduanya masih baik sesama pecinta olahraga.

"Kita baik-baik saja. Kita pecinta sepak bola," jelasnya.

Kemudian, Gibran juga setuju dengan arahan Presiden Jokowi untuk tidak mencampuradukkan antara olahraga dan politik. Secara tidak langsung, Gibran mengatakan pihaknya, menyetujui Timnas Israel mengikuti Piala Dunia U-20 di Indonesia.

"Orangnya ke sini mau main sepak bola, tidak mau ngapa-ngapain. Kecuali ke sini, mau menjajah, ya saya tolak," tutup Gibran.

Baca juga: Gibran dan Kader PDI-P Lain Rapat Internal soal Polemik Timnas Israel di Piala Dunia U-20: Hasilnya Rahasia

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Polisi Buru Selebgram soal Arisan Bodong di Bengkulu, Kerugian Rp 2 Miliar

Polisi Buru Selebgram soal Arisan Bodong di Bengkulu, Kerugian Rp 2 Miliar

Regional
Hadi Santoso Gantikan Quatly Abdulkadir Alkatiri Jadi Wakil Ketua DPRD Jateng

Hadi Santoso Gantikan Quatly Abdulkadir Alkatiri Jadi Wakil Ketua DPRD Jateng

Regional
Terobos Palang Pintu, Motor Terserempet Kereta di Banyumas, 2 Orang Tewas

Terobos Palang Pintu, Motor Terserempet Kereta di Banyumas, 2 Orang Tewas

Regional
Laporkan Pelecehan Seksual, Mahasiswi PKL Jadi Tersangka UU ITE

Laporkan Pelecehan Seksual, Mahasiswi PKL Jadi Tersangka UU ITE

Regional
4 Selat Strategis Pelayaran Dunia yang Ada di Kawasan Indonesia

4 Selat Strategis Pelayaran Dunia yang Ada di Kawasan Indonesia

Regional
Bocah SD di Brebes Diduga Jadi Korban Pencabulan Tetangga, Modus Pelaku Pinjamkan Ponsel

Bocah SD di Brebes Diduga Jadi Korban Pencabulan Tetangga, Modus Pelaku Pinjamkan Ponsel

Regional
Pengangguran Terbanyak di Banten Lulusan SMK, BPS: Lulusan SD Paling Banyak Bekerja

Pengangguran Terbanyak di Banten Lulusan SMK, BPS: Lulusan SD Paling Banyak Bekerja

Regional
Kasus Ayah Perkosa Anak Terungkap saat Korban Ketakutan di Pojok Ruangan

Kasus Ayah Perkosa Anak Terungkap saat Korban Ketakutan di Pojok Ruangan

Regional
Ratusan Ribu Suara Pemilu di Babel Tidak Sah, KPU Siapkan Pengacara

Ratusan Ribu Suara Pemilu di Babel Tidak Sah, KPU Siapkan Pengacara

Regional
2.540 Ekor Burung Liar Diselundupkan ke Jawa, Diduga Hasil Perburuan Hutan Lampung

2.540 Ekor Burung Liar Diselundupkan ke Jawa, Diduga Hasil Perburuan Hutan Lampung

Regional
HUT Ke-477 Kota Semarang, Pemkot Semarang Beri Kemudahan Izin Nakes lewat Program L1ON

HUT Ke-477 Kota Semarang, Pemkot Semarang Beri Kemudahan Izin Nakes lewat Program L1ON

Kilas Daerah
Polda NTT Bentuk Tim Gabungan Ungkap Kasus Penemuan Mayat Terbakar di Kota Kupang

Polda NTT Bentuk Tim Gabungan Ungkap Kasus Penemuan Mayat Terbakar di Kota Kupang

Regional
Ketua Nasdem Sumbar Daftar Pilkada Padang 2024

Ketua Nasdem Sumbar Daftar Pilkada Padang 2024

Regional
Sopir Innova Tewas Diduga Serangan Jantung dan Tabrak 2 Mobil di Solo

Sopir Innova Tewas Diduga Serangan Jantung dan Tabrak 2 Mobil di Solo

Regional
Tujuan Pria di Semarang Curi dan Timbun Ratusan Celana Dalam Perempuan

Tujuan Pria di Semarang Curi dan Timbun Ratusan Celana Dalam Perempuan

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com