Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bayi Laki-laki Terbungkus Jilbab Dalam Kardus Ditemukan di Sumbawa

Kompas.com - 05/01/2023, 13:50 WIB
Susi Gustiana,
Krisiandi

Tim Redaksi

SUMBAWA, KOMPAS.com - Bayi berjenis kelami laki-laki ditemukan seorang warga Dusun Bina Marga, Desa Stowe Brang, Kecamatan Utan, Kabupaten Sumbawa Kamis (5/1/2023) pukul 05.00 Wita.

Bayi laki-laki yang dalam kondisi sehat ini ditemukan pertama kali oleh Hadijah (38). Awalnya, Hadijah mendengar suara tangis Bayi di sekitar rumahnya.

Ia yang penasaran memutuskan keluar dan mencari sumber suara.

Baca juga: Soal Penemuan Bayi di Lumajang, Polisi: Orangtua Tidak Bermaksud Membuang Anaknya

Ternyata suara itu berasal dari dalam kardus yang berada di atas meja kayu tepatnya depan toko milik Syamsiah.

Penemuan itu dilaporkan ke Polsek Utan yang langsung menerjukan personel untuk menyelidiki.

Kapolres Sumbawa AKBP Henry Novika Chandra yang dikonfirmasi melalui Kapolsek Utan Iptu M. Yusuf Kamis (5/1/2023) mengatakan, polisi masih menyelidiki orangtua atau orang yang membuang bayi tersebut.

Pihaknya juga telah meminta keterangan para saksi yang menemukan pertama kali di lokasi.

"Saat ini kami masih melakukan penyelidikan dan mengumpulkan keterangan para saksi yang berada di sekitar lokasi," ungkap Kapolsek.

Kapolsek juga mengatakan kondisi bayi saat ditemukan dalam keadaan utuh dan sehat, diketahui berat bayi 2,7 kilogram dengan panjang 48,6 cm.

"Saat ini bayi tersebut sudah dibawa dan dalam penanganan pihak puskesmas Utan untuk mendapatkan pemeriksaan kesehatan" kata Kapolsek.

Sementara, Sekretaris Lembaga Perlindungan Anak (LPA) Sumbawa Fatriatulrahma yang dikonfirmasi membenarkan adanya penemuan bayi.

Baca juga: Orok Bayi Ditemukan di Saluran Kloset RS Awaloei Minahasa, Polisi Lakukan Penyelidikan

"Saya sudah di lokasi, dan masih menunggu hasil penyelidikan Polsek Utan," kata Atul akrab disapa.

Saat ditanya apakah bayi itu akan diadopsi oleh warga setempat atau dibawah ke panti sosial Sentra Paramitha Mataram, ia masih menunggu hasil penyelidikan.

"Sebelum mendengar suara bayi menangis, saksi sempat dengar suara sepeda motor yang berhenti di depan toko tempat bayi ditemukan. Ada dugaan penelantaran ini dilakukan oleh warga yang tidak jauh dari Kecamatan Utan," jelas Atul.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

'Bullying' Suporter Persib Bandung, 2 Warga Solo Ditangkap

"Bullying" Suporter Persib Bandung, 2 Warga Solo Ditangkap

Regional
50 Rumah Warga Terdampak Banjir Lahar Gunung Lewotobi NTT

50 Rumah Warga Terdampak Banjir Lahar Gunung Lewotobi NTT

Regional
Siap Gencarkan Sport Tourism, Specta Jateng Open Tennis Tournament 2024 Disambut Antusias

Siap Gencarkan Sport Tourism, Specta Jateng Open Tennis Tournament 2024 Disambut Antusias

Regional
Polisi Tangkap 14 Orang Geng Motor Pelaku Tawuran yang Tewaskan Pelajar SMA

Polisi Tangkap 14 Orang Geng Motor Pelaku Tawuran yang Tewaskan Pelajar SMA

Regional
Tawuran Geng Motor Tewaskan 1 Pelajar SMA, Dipicu Saling Tantang di Medsos

Tawuran Geng Motor Tewaskan 1 Pelajar SMA, Dipicu Saling Tantang di Medsos

Regional
Pembeli Timah Ilegal di Sungai Bangka Ditangkap, Total Ada 14 Tersangka

Pembeli Timah Ilegal di Sungai Bangka Ditangkap, Total Ada 14 Tersangka

Regional
Geng Motor Tawuran di Bandar Lampung, 1 Korban Siswa SMA Tewas

Geng Motor Tawuran di Bandar Lampung, 1 Korban Siswa SMA Tewas

Regional
Wilayah Terdampak Longsor dan Banjir Luwu Terisolasi, Pemprov Sulsel Salurkan Bantuan dengan Helikopter

Wilayah Terdampak Longsor dan Banjir Luwu Terisolasi, Pemprov Sulsel Salurkan Bantuan dengan Helikopter

Regional
Calon Independen di Pilkada Nagekeo Wajib Kantongi 11.973 Dukungan

Calon Independen di Pilkada Nagekeo Wajib Kantongi 11.973 Dukungan

Regional
Mahasiswa Unlam Hilang Saat Reboisasi di Hutan Kapuas Kalteng

Mahasiswa Unlam Hilang Saat Reboisasi di Hutan Kapuas Kalteng

Regional
Curug Putri Carita di Pandeglang: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Rute

Curug Putri Carita di Pandeglang: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Rute

Regional
ART di Sukabumi Tewas Diduga Dibunuh di Rumah Majikan, Pelaku Ditangkap Dalam Bus

ART di Sukabumi Tewas Diduga Dibunuh di Rumah Majikan, Pelaku Ditangkap Dalam Bus

Regional
115 Rumah Terdampak Banjir di Dua Nagari di Kabupaten Sijunjung

115 Rumah Terdampak Banjir di Dua Nagari di Kabupaten Sijunjung

Regional
Serang Polsek di Kalteng, 4 Pemuda Mabuk Ditangkap

Serang Polsek di Kalteng, 4 Pemuda Mabuk Ditangkap

Regional
Geng Motor Tawuran Dalam Permukiman di Bandar Lampung, Warga Sebut 1 Orang Tewas

Geng Motor Tawuran Dalam Permukiman di Bandar Lampung, Warga Sebut 1 Orang Tewas

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com