Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

1.000 Rumah di Perumahan RSS Kendal Masih Terendam Banjir

Kompas.com - 01/01/2023, 22:14 WIB
Slamet Priyatin,
Gloria Setyvani Putri

Tim Redaksi

 

KENDAL, KOMPAS.com - Banjir di beberapa daerah di Kabupaten Kendal Jawa Tengah, masih belum surut hingga Minggu (1/12/2022), meski hari ini tidak diguyur hujan.

Seperti di Perumahan Griya Praja Mukti RSS, kecamatan Kendal, Kabupaten Kendal, ketinggian air masih cukup tinggi dan banyak warga yang belum pulang dari pengungsian.

“Air yang masuk ke rumah masih tinggi. Masih selutut saya,” kata Yeti (55), ASN pemerintah Kabupaten Kendal yang menjadi korban banjir.

Baca juga: Awal Tahun, 50 Rumah Warga Kabupaten Kupang Terdampak Banjir

Warga lain, Suryo, mengaku air yang menggenangi perkampungannya sejak Sabtu hingga hari ini belum surut. Bahkan siang tadi, air semakin tinggi.

“Di perumahan ini, ada 1.000 rumah dan semuanya kemasukan air,” kata Suryo.

Ia menambahkan, banjir kali ini lebih besar dibandingkan tahun -tahun sebelumnya.

“Biasanya ketika Kota Kendal dilanda banjir, air tidak sampai ke kawasan perumahan,” ujar Suryo.

Menurut Suryo, banjir disebabkan karena curah hujan yang tinggi. Ketinggian banjir di dalam rumah rata-rata sekitar 40 centimeter dan di luar rumah sekitar 65 centimeter.

“Ketinggian air yang masuk di rumah saya sekitar 40 centimeter dan di luar 65 centimeter, sehingga banyak warga yang mengungsi," jelas Suryo.

Sementara itu, Sekda Kendal, Sugiyono menerangkan, penyebab belum surutnya banjir di beberapa perkampungan, karena air di bendungan Trompo belum surut.

“Tapi di wilayah Kaliwungu, Kaliwung Selatan, Brangsong, ahamdulillah banjir sudah surut, “ kata Giyono.

Sugiyono menegaskan, penanganan yang dilakukan oleh pemerintah Kendal, sementara ini, menutup lubang jalan, dan memperbaiki tanggul kali Waridin yang jebol secara darurat.

Baca juga: Banjir Semarang, Penumpang KA Brantas Tujuan Brebes hingga Pekalongan Dialihkan Pakai Bus

“Kami juga mendirikan lima dapur umum. Tapi yang 2, di Kaliwungu dan Kaliwungu Selatan, sudah kami tarik, karena air sudah surut,” ujar Giyono.

Tiga dapur umum yang tersisa, yaitu di Sabillulrasad untuk wilayah Kec Ngampel, di Kendal, kantor Muhamadiyah di jalan Pemuda Kendal, tambah Giyono, masih berfungsi sampai keadaan stabil

“Stok bahan baku untuk dapur umum, dari pemerintah dan ibu PKK,” pungkas Giyono.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

PKS dan Golkar Kuasai Kursi DPRD Kabupaten Sumbawa 

PKS dan Golkar Kuasai Kursi DPRD Kabupaten Sumbawa 

Regional
Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Minggu 5 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Minggu 5 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Regional
Prakiraan Cuaca Balikpapan Hari Ini Minggu 5 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Balikpapan Hari Ini Minggu 5 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Regional
Prakiraan Cuaca Morowali Hari Ini Minggu 5 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Morowali Hari Ini Minggu 5 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Regional
'Bullying' Suporter Persib Bandung, 2 Warga Solo Ditangkap

"Bullying" Suporter Persib Bandung, 2 Warga Solo Ditangkap

Regional
50 Rumah Warga Terdampak Banjir Lahar Gunung Lewotobi NTT

50 Rumah Warga Terdampak Banjir Lahar Gunung Lewotobi NTT

Regional
Siap Gencarkan Sport Tourism, Specta Jateng Open Tennis Tournament 2024 Disambut Antusias

Siap Gencarkan Sport Tourism, Specta Jateng Open Tennis Tournament 2024 Disambut Antusias

Regional
Polisi Tangkap 14 Orang Geng Motor Pelaku Tawuran yang Tewaskan Pelajar SMA

Polisi Tangkap 14 Orang Geng Motor Pelaku Tawuran yang Tewaskan Pelajar SMA

Regional
Tawuran Geng Motor Tewaskan 1 Pelajar SMA, Dipicu Saling Tantang di Medsos

Tawuran Geng Motor Tewaskan 1 Pelajar SMA, Dipicu Saling Tantang di Medsos

Regional
Pembeli Timah Ilegal di Sungai Bangka Ditangkap, Total Ada 14 Tersangka

Pembeli Timah Ilegal di Sungai Bangka Ditangkap, Total Ada 14 Tersangka

Regional
Geng Motor Tawuran di Bandar Lampung, 1 Korban Siswa SMA Tewas

Geng Motor Tawuran di Bandar Lampung, 1 Korban Siswa SMA Tewas

Regional
Wilayah Terdampak Longsor dan Banjir Luwu Terisolasi, Pemprov Sulsel Salurkan Bantuan dengan Helikopter

Wilayah Terdampak Longsor dan Banjir Luwu Terisolasi, Pemprov Sulsel Salurkan Bantuan dengan Helikopter

Regional
Calon Independen di Pilkada Nagekeo Wajib Kantongi 11.973 Dukungan

Calon Independen di Pilkada Nagekeo Wajib Kantongi 11.973 Dukungan

Regional
Mahasiswa Unlam Hilang Saat Reboisasi di Hutan Kapuas Kalteng

Mahasiswa Unlam Hilang Saat Reboisasi di Hutan Kapuas Kalteng

Regional
Curug Putri Carita di Pandeglang: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Rute

Curug Putri Carita di Pandeglang: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Rute

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com