Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Menkes: Pak Gubernur, 1,2 Juta Anak di Aceh Harus Dapat Vaksin Polio dalam Sebulan

Kompas.com - 05/12/2022, 18:36 WIB
Gloria Setyvani Putri

Editor

Sumber Antara

ACEH, KOMPAS.com - Menteri Kesehatan (Menkes) Budi Gunadi Sadikin meminta kepada Pj Gubernur Aceh Achmad Marzuki untuk memastikan pelaksanaan Sub Pekan Imunisasi Nasional (PIN) polio untuk 1,2 juta anak di Provinsi Aceh bisa selesai dalam waktu sebulan.

“Pak gubernur, coba dalam satu bulan, itu (pelaksanaan vaksin polio) bisa selesai untuk usia di bawah 12 tahun. Ada 1,2 juta anak Aceh, itu coba dibersihkan (dapat vaksin polio semua),” katanya saat pencanangan Sub PIN polio di Banda Aceh, Senin (5/12/2022).

Sub PIN polio dilaksanakan di Aceh menyusul Kejadian Luar Biasa (KLB) kasus polio tipe dua yang terdeteksi di Mane, Kabupaten Pidie. Hingga saat ini, ada empat kasus polio di Aceh yang sedang mendapatkan penanganan medis dari RSUD dr Zainoel Abidin.

Baca juga: Kunjungi Aceh Setelah KLB Polio, Menkes Canangkan Sub Pekan Imunisasi Nasional

Sebelumnya, Sub PIN tahap awal sudah mulai dilakukan di Pidie sejak 28 November 2022. Hingga saat ini 72.726 atau 79,49 persen dari target 91.484 anak di Pidie telah dapat imunisasi polio.

“Khusus Pidie ada 91 ribu (target), coba disapu bersih pekan ini, dalam tiga hari ini bisa selesai, dengan demikian kita pindah ke 22 kabupaten/kota yang lain,” kata Budi.

Menkes Budi mengataan, penyebab munculnya kasus polio di Indonesia adalah imunisasi yang tidak merata, terutama akibat pandemi Covid-19.

“Jadi setelah diidentifikasi bahwa penyebabnya (muncul polio), imunisasi kita tidak merata terutama akibat pandemi COVID-19. Imunisasi anak kita di bawah 12 tahun tidak sempurna,” kata Budi Gunadi Sadikin.

Menkes menyebut Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) mencanangkan dunia bebas polio pada 2026. Indonesia, sebenarnya sudah bebas polio pada 2014, dan telah mengantongi sertifikat tersebut dari WHO.

Namun, katanya, saat ini kasus polio kembali muncul di Tanah Air. Selain Indonesia, ada tiga negara lain yang juga kembali muncul kasus polio, setelah dinyatakan bebas polio oleh WHO, yakni Amerika Serikat, Inggris, dan Israel.

Baca juga: Mulai 2023, Vaksin Polio Bayi Akan Diberikan 2 Kali di Seluruh Provinsi

Pj Gubernur Aceh Achmad Marzuki menyatakan Sub PIN polio menyasar anak-anak usia 0-12 tahun di seluruh Tanah Rencong, dengan total sasaran 1,2 juta anak. Targetnya, Sub PIN polio tersebut dapat tercapai 95 persen dari target yang ditetapkan pemerintah.

"Saya imbau untuk seluruh daerah untuk melaksanakan secara serius Sub PIN polio, sehingga pencapaian 95 persen dapat tercapai," katanya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Ketum GP Ansor Gus Addin Sebut Haerul Amri Aktivis Sejati NU

Ketum GP Ansor Gus Addin Sebut Haerul Amri Aktivis Sejati NU

Regional
Polisi Buru Selebgram soal Arisan Bodong di Bengkulu, Kerugian Rp 2 Miliar

Polisi Buru Selebgram soal Arisan Bodong di Bengkulu, Kerugian Rp 2 Miliar

Regional
Hadi Santoso Gantikan Quatly Abdulkadir Alkatiri Jadi Wakil Ketua DPRD Jateng

Hadi Santoso Gantikan Quatly Abdulkadir Alkatiri Jadi Wakil Ketua DPRD Jateng

Regional
Terobos Palang Pintu, Motor Terserempet Kereta di Banyumas, 2 Orang Tewas

Terobos Palang Pintu, Motor Terserempet Kereta di Banyumas, 2 Orang Tewas

Regional
Laporkan Pelecehan Seksual, Mahasiswi PKL Jadi Tersangka UU ITE

Laporkan Pelecehan Seksual, Mahasiswi PKL Jadi Tersangka UU ITE

Regional
4 Selat Strategis Pelayaran Dunia yang Ada di Kawasan Indonesia

4 Selat Strategis Pelayaran Dunia yang Ada di Kawasan Indonesia

Regional
Bocah SD di Brebes Diduga Jadi Korban Pencabulan Tetangga, Modus Pelaku Pinjamkan Ponsel

Bocah SD di Brebes Diduga Jadi Korban Pencabulan Tetangga, Modus Pelaku Pinjamkan Ponsel

Regional
Pengangguran Terbanyak di Banten Lulusan SMK, BPS: Lulusan SD Paling Banyak Bekerja

Pengangguran Terbanyak di Banten Lulusan SMK, BPS: Lulusan SD Paling Banyak Bekerja

Regional
Kasus Ayah Perkosa Anak Terungkap saat Korban Ketakutan di Pojok Ruangan

Kasus Ayah Perkosa Anak Terungkap saat Korban Ketakutan di Pojok Ruangan

Regional
Ratusan Ribu Suara Pemilu di Babel Tidak Sah, KPU Siapkan Pengacara

Ratusan Ribu Suara Pemilu di Babel Tidak Sah, KPU Siapkan Pengacara

Regional
2.540 Ekor Burung Liar Diselundupkan ke Jawa, Diduga Hasil Perburuan Hutan Lampung

2.540 Ekor Burung Liar Diselundupkan ke Jawa, Diduga Hasil Perburuan Hutan Lampung

Regional
HUT Ke-477 Kota Semarang, Pemkot Semarang Beri Kemudahan Izin Nakes lewat Program L1ON

HUT Ke-477 Kota Semarang, Pemkot Semarang Beri Kemudahan Izin Nakes lewat Program L1ON

Kilas Daerah
Polda NTT Bentuk Tim Gabungan Ungkap Kasus Penemuan Mayat Terbakar di Kota Kupang

Polda NTT Bentuk Tim Gabungan Ungkap Kasus Penemuan Mayat Terbakar di Kota Kupang

Regional
Ketua Nasdem Sumbar Daftar Pilkada Padang 2024

Ketua Nasdem Sumbar Daftar Pilkada Padang 2024

Regional
Sopir Innova Tewas Diduga Serangan Jantung dan Tabrak 2 Mobil di Solo

Sopir Innova Tewas Diduga Serangan Jantung dan Tabrak 2 Mobil di Solo

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com