Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Nelayan Temukan 3 Kursi Bertuliskan "Polisi Udara" di Tengah Laut, Diduga Milik Helikopter Polri yang Hilang Kontak di Belitung Timur

Kompas.com - 28/11/2022, 07:38 WIB
Muhamad Syahrial

Editor

KOMPAS.com - Sobri Wasolat, nelayan Desa Baru, Kecamatan Manggar, Kabupaten Belitung Timur, Bangka Belitung, mengaku menemukan tiga kursi berwarna biru dongker saat pulang memancing di tengah laut.

Ketiga kursi bertuliskan "Polisi Udara" itu diduga milik helikopter Polri dengan nomor registrasi P-1103 yang hilang kontak dan diduga jatuh di perairan laut Bukulimau, Belitung Timur, pada Minggu (27/11/2022) siang.

"Kursi ini saya bawa dan disimpan di rumah," kata Sobri, Minggu (27/11/2022), dikutip dari Tribunnews.com, Senin (28/11/2022).

Sobri mengaku, dia tak mengetahui asal-usul kursi yang ditemukannya di tengah laut tersebut.

Baca juga: Helikopter Polri yang Hilang Kontak Angkut 4 Anggota Polisi, Ini Daftar Namanya

Meski begitu, Sobri mengatakan, dia telah melaporkan penemuan tersebut kepada pihak Bhabinkamtibmas.

"Tadi siang sekitar pukul 14.00 WIB saya menemukan kursi-kursi itu. Saat sampai daratan baru tahu saya kalau ada helikopter jatuh," ujar Sobri.

Menurut Sobri, sebelum menemukan ketiga kursi itu, hujan lebat disertai petir dan angin kencang melanda lautan.

Dia pun mengaku sempat melihat helikopter melintas di langit saat dia memancing di tengah laut.

Akan tetapi, dia menyampaikan, tak terdengar suara ledakan atau tanda-tanda mengenai adanya helikopter jatuh.

Baca juga: Kronologi Helikopter Polri Hilang Kontak di Belitung Timur, Awalnya Terbang Beriringan, Tiba-tiba Tak Ada Kabar

"Kami saat itu banyak juga kater yang mau pulang, jadi pasti melihat semua. Cuma saat itu hanya ada satu helikopter mengarah ke Tanjungpandan," jelasnya.

Identitas 4 anggota polisi yang menjadi korban

Tim search and rescue (SAR) gabungan hingga kini masih mencari keberadaan helikopter Polri registrasi P-1103 yang hilang kontak dan diduga jatuh di perairan laut Bukulimau Belitung Timur.

Helikopter tersebut membawa empat anggota polisi dari Pangkalan Bun, Palangkaraya, Kalimantan Tengah (Kalteng), menuju Tanjungpandan, Belitung.

"Bukan (milik) Polda Babel (Bangka Belitung), itu helikopter Mabes BKO Kalteng," ujar Kabid Humas Polda Bangka Belitung Kombes Maladi, Minggu (27/11/2022) malam.

Baca juga: Nelayan Temukan Sandaran Kursi Helikopter Bertuliskan Polisi Udara di Laut Belitung Timur

Dia menjelaskan, keempat polisi yang berada di dalam helikopter itu juga bukan anggota Polda Bangka Belitung.

"Anggota dari Badan Pemelihara Keamanan (Baharkam) Polri," terangnya.

Adapun keempat anggota Polri tersebut yakni AKP Arif Saleh, Briptu Lasminto, Aipda Joko M, dan Bripda Anam.

"Yang jelas untuk saat ini kita masih menunggu info dan perkembangan selanjutnya, nanti akan kita sampaikan kembali," pungkasnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Gempa M 6,5 Guncang Garut, Terasa sampai Jakarta

Gempa M 6,5 Guncang Garut, Terasa sampai Jakarta

Regional
Hadiri Halalbihalal Partai Golkar Solo, Gibran: Diundang Datang, Semua Teman

Hadiri Halalbihalal Partai Golkar Solo, Gibran: Diundang Datang, Semua Teman

Regional
Kesaksian Pengelola Parkir Hotel Braga Purwokerto, Pelaku Menembak Setelah Mintai Karcis

Kesaksian Pengelola Parkir Hotel Braga Purwokerto, Pelaku Menembak Setelah Mintai Karcis

Regional
Buka Manasik Haji, Bupati Arief: Pemkab Blora Siap Dukung Jemaah dari Persiapan hingga Kepulangan

Buka Manasik Haji, Bupati Arief: Pemkab Blora Siap Dukung Jemaah dari Persiapan hingga Kepulangan

Regional
Bupati Dadang Supriatna Apresiasi Peran FKDT dan Fokus Sejahterakan Guru Mengaji

Bupati Dadang Supriatna Apresiasi Peran FKDT dan Fokus Sejahterakan Guru Mengaji

Regional
Gibran Hadiri Halalbihalal Partai Golkar Solo

Gibran Hadiri Halalbihalal Partai Golkar Solo

Regional
Mengenal Kain Tenun Motif Renda yang Dibeli Sandiaga Uno di Bima

Mengenal Kain Tenun Motif Renda yang Dibeli Sandiaga Uno di Bima

Regional
Asyik Judi Online, Oknum PNS di Aceh Timur Ditangkap Polisi

Asyik Judi Online, Oknum PNS di Aceh Timur Ditangkap Polisi

Regional
Maksimalkan Potensi Blora, Bupati Arief Minta Masukkan dari Kemenko Perekonomian dan Guru Besar Unnes

Maksimalkan Potensi Blora, Bupati Arief Minta Masukkan dari Kemenko Perekonomian dan Guru Besar Unnes

Regional
5 Tradisi Pacuan Tradisional di Indonesia, Tidak Hanya Karapan Sapi

5 Tradisi Pacuan Tradisional di Indonesia, Tidak Hanya Karapan Sapi

Regional
Juru Parkir Hotel Braga Purwokerto yang Tewas Ditembak Baru Bekerja Seminggu

Juru Parkir Hotel Braga Purwokerto yang Tewas Ditembak Baru Bekerja Seminggu

Regional
Gempa M 5,2 Guncang Maluku, BPBD: Tak Ada Kerusakan

Gempa M 5,2 Guncang Maluku, BPBD: Tak Ada Kerusakan

Regional
Bandara Supadio Hanya Layani Penerbangan Domestik, Warga Pontianak Merasa Dirugikan

Bandara Supadio Hanya Layani Penerbangan Domestik, Warga Pontianak Merasa Dirugikan

Regional
Gempa M 5,2 Guncang Tanimbar Maluku, Tak Berpotensi Tsunami

Gempa M 5,2 Guncang Tanimbar Maluku, Tak Berpotensi Tsunami

Regional
Deputi 1 KSP Febry Calvin Tetelepta Daftar Jadi Cagub Maluku dari PDI-P

Deputi 1 KSP Febry Calvin Tetelepta Daftar Jadi Cagub Maluku dari PDI-P

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com