Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mengenal Lalampa, Kudapan dari Manado yang Mirip Lemper

Kompas.com - 08/11/2022, 18:35 WIB
Dini Daniswari

Editor

KOMPAS.com - Lalampa adalah kudapan mirip lemper yang berasal dari Manado, Provinsi Sulawesi Utara.

Lalampa memiliki aroma yang khas saat dibakar di atas bara api.

Biasanya, masyarakat menikmati lalampa sambil minum teh manis atau kopi.

Kudapan ini kerap tersaji dalam acara pesta dan menjadi makanan favorit yang praktis.

Lalampa banyak ditemukan di pasar-pasar tradisional bahkan hotel berbintang.

Lalampa

Perbedaan Lalampa dengan Lemper

Sekilas, lalampa mirip lemper. Kudapan berbahan ketan dengan isian yang dibungkus menggunakan daun pisang.

Namun, kedua kudapan ini memiliki perbedaaan.

Lalampa berisi ikan dengan bumbu rempah yang kuat. Rasa lalampa dibuat sedit pedas maupun sesuai selera.

Baca juga: Resep Lalampa Khas Manado, Kue Tradisional Mirip Lemper Bakar

Kudapan ini juga memiliki cita rasa gurih dan legit dari olahan ketan dan santan.

Dalam pembuatan lalampa, ketan dapat diberi kunyit maupun tetap dibiarkan putih.

Sedangkan, lemper adalah makanan khas Jawa yang berbahan ketan dengan isi daging giling ayam ataupun sapi.

Kudapan ini dibungkus dengan daun pisang. Rasa lemper gurih dan terkadang sedikit manis.

Perbedaan lalampa dengan lemper tidak hanya pada isinya saja, melainkan juga proses masaknya.

Lemper dimasak dengan cara dikukus, sedangkan lalampa dimasak dengan cara kukus dan dibakar.

Cara Membuat Lalampa

Lalampa terbuat dari ketan yang dikukus dengan daun pandan dan garam.

Kemudian, ketan yang sudah dikukus dimasak lagi dengan santan hingga kering dan meresap , sehingga lalampa akan terasa gurih.

Isi lalampa berupa ikan tongkol atau cakalang  cincang yang telah dimasak dengan bumbu rempah dan ditambah dengan perasan air pandan.

Baca juga: Lemper, Panganan dari Beras Ketan, Latar Belakang dan Filosofi

Ketan yang sudah dimasak dapat dipipihkan di atas daun pisang dan diberi isian ikan tongkol atau cakalang.

Bungkus lalampa dan olesi dengan minyak, kemudain lalampa dibakar.

Sumber:

(Penulis: Maria Bella Evangelica Kapojos; Editor: Yuharrani Aisyah)

www.tribunnewswiki.com

www.kompas.com

 

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Banjir dan Longsor Landa Pinrang, Satu Warga Tewas, Sejumlah Rumah Warga Ambruk

Banjir dan Longsor Landa Pinrang, Satu Warga Tewas, Sejumlah Rumah Warga Ambruk

Regional
Kasus Dokter Lecehkan Istri Pasien, Pelaku Serahkan Uang Damai Rp 350 Juta ke Korban

Kasus Dokter Lecehkan Istri Pasien, Pelaku Serahkan Uang Damai Rp 350 Juta ke Korban

Regional
UNESCO Tetapkan Arsip Indarung I Semen Padang Jadi Memory of the World Committee for Asia and the Pacific

UNESCO Tetapkan Arsip Indarung I Semen Padang Jadi Memory of the World Committee for Asia and the Pacific

Regional
Golkar Buka Peluang Majunya Raffi Ahmad di Pilkada Jateng

Golkar Buka Peluang Majunya Raffi Ahmad di Pilkada Jateng

Regional
Mantan Gubernur Babel Maju Periode Kedua Usai 'Video Call' dengan Gerindra

Mantan Gubernur Babel Maju Periode Kedua Usai "Video Call" dengan Gerindra

Regional
Kisah Istri Berusia 19 Tahun di Karimun yang Tewas Dibunuh Suami dengan Batang Sikat Gigi

Kisah Istri Berusia 19 Tahun di Karimun yang Tewas Dibunuh Suami dengan Batang Sikat Gigi

Regional
Terluka akibat Terperangkap di Pohon, Seekor Monyet di Salatiga Diserahkan ke BKSDA Jateng

Terluka akibat Terperangkap di Pohon, Seekor Monyet di Salatiga Diserahkan ke BKSDA Jateng

Regional
Maju Pilkada Blora, Politikus NasDem Mendaftar ke Gerindra

Maju Pilkada Blora, Politikus NasDem Mendaftar ke Gerindra

Regional
Kebakaran Pemukiman Nelayan di Pesisir Pulau Sebatik, 29 Jiwa Kehilangan Tempat Tinggal

Kebakaran Pemukiman Nelayan di Pesisir Pulau Sebatik, 29 Jiwa Kehilangan Tempat Tinggal

Regional
Kecanduan Judi Online, Pasutri di Kubu Raya Nekat Mencuri di Minimarket

Kecanduan Judi Online, Pasutri di Kubu Raya Nekat Mencuri di Minimarket

Regional
DMI dan LPQ Kota Semarang Usulkan Mbak Ita Maju Pilkada 2024

DMI dan LPQ Kota Semarang Usulkan Mbak Ita Maju Pilkada 2024

Regional
Kampung Jawi di Semarang: Daya Tarik, Jam Buka, dan Rute

Kampung Jawi di Semarang: Daya Tarik, Jam Buka, dan Rute

Regional
Gantikan Ganefri, Krismadinata Terpilih Jadi Rektor UNP 2024-2029

Gantikan Ganefri, Krismadinata Terpilih Jadi Rektor UNP 2024-2029

Regional
Anak Ketua DPC Gerindra Ambil Formulir Pilkada Blora di PDI-P

Anak Ketua DPC Gerindra Ambil Formulir Pilkada Blora di PDI-P

Regional
Video Viral Bocah Menangis di Samping Peti Mati Sang Ibu yang Dibunuh Ayahnya di Minahasa Selatan

Video Viral Bocah Menangis di Samping Peti Mati Sang Ibu yang Dibunuh Ayahnya di Minahasa Selatan

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com