Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Dalam Semalam 7 Rumah di Bandar Lampung Dibobol Maling, 2 Motor Raib

Kompas.com - 26/10/2022, 16:59 WIB
Tri Purna Jaya,
Gloria Setyvani Putri

Tim Redaksi

LAMPUNG, KOMPAS.com - Sebanyak tujuh rumah di perumahan Bandar Lampung dibobol kawanan pencuri dalam semalam. Dua unit sepeda motor milik warga raib digondol maling.

Peristiwa pencurian ini terjadi di Perumahan Puncak Aster, Kelurahan Sukadanaham, Kecamatan Tanjung Karang Barat pada Rabu (26/10/2022).

Ketua RT setempat Andiansyah mengatakan, pencurian tersebut diduga terjadi pada dini hari, saat kondisi perumahan sedang sepi.

Baca juga: SD Negeri di Sumba Tengah Dibobol Maling, Sejumlah Peralatan Elektronik Raib

"Pemilik rumah masih berisitirahat, diduga kejadiannya dini hari," kata Andiansyah di lokasi, Rabu siang.

Pembobolan tersebut baru diketahui setelah salah satu pemilik rumah menghubungi aparatur RT setempat.

"Ada satu pemilik rumah menelepon saya, jadi saya ke lokasi," kata Andiansyah.

Saat diperiksa, jendela rumah tersebut sudah tercongkel. Sedangkan harta benda pemilik rumah masih utuh.

Andiansyah mengatakan, saat dia memeriksa satu rumah itu, beberapa warga yang lain juga melaporkan hal yang sama.

"Ternyata ada tujuh rumah yang dimasuki pencuri itu," kata Andiansyah.

Dari tujuh rumah itu, dua rumah kehilangan harta benda, yaitu dua unit sepeda motor dari satu rumah dan satu unit ponsel dari rumah lainnya.

"Yang kehilangan sepeda motor pemiliknya sedang tidak ada di rumah. Yang lima rumah nggak ada barang yang dibawa," kata Andiansyah.

Andiansyah menduga pelaku berjumlah lebih dari satu orang dan sudah masuk ke dalam rumah.

"Sepertinya sudah masuk ke dalam rumah, ada bekas telapak kaki dan jendela sudah terdongkel," kata Andiansyah.

Baca juga: Maling Nekat Bobol Rumah Perwira Polda Lampung, Pelaku Gondol Brankas hingga Dokumen Penting

Sementara itu, Kapolsek Tanjung Karang Barat Komisaris Polisi (Kompol) Mujiono membenarkan adanya peristiwa pembobolan tujuh unit rumah itu.

Menurut Mujiono, dari pencurian itu dua unit sepeda motor milik satu orang warga yakni N Max dan Beat raib digondol pencuri.

"Sedangkan satu rumah yang juga dibobol kehilangan ponsel," kata Mujiono.

Mujiono mengatakan, modus pelaku yang belum teridentifikasi yaitu dengan mendongkel jendela rumah yang tidak berteralis.

"Kita sudah mendatangi TKP dan meminta keterangan saksi. Pelaku saat ini masih dalam penyelidikan anggota," kata Mujiono.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Gempa Garut M 6,5 Terasa sampai Kota Serang Banten

Gempa Garut M 6,5 Terasa sampai Kota Serang Banten

Regional
Gempa M 6,5 Guncang Garut, Terasa sampai Jakarta

Gempa M 6,5 Guncang Garut, Terasa sampai Jakarta

Regional
Hadiri Halalbihalal Partai Golkar Solo, Gibran: Diundang Datang, Semua Teman

Hadiri Halalbihalal Partai Golkar Solo, Gibran: Diundang Datang, Semua Teman

Regional
Kesaksian Pengelola Parkir Hotel Braga Purwokerto, Pelaku Menembak Setelah Mintai Karcis

Kesaksian Pengelola Parkir Hotel Braga Purwokerto, Pelaku Menembak Setelah Mintai Karcis

Regional
Buka Manasik Haji, Bupati Arief: Pemkab Blora Siap Dukung Jemaah dari Persiapan hingga Kepulangan

Buka Manasik Haji, Bupati Arief: Pemkab Blora Siap Dukung Jemaah dari Persiapan hingga Kepulangan

Regional
Bupati Dadang Supriatna Apresiasi Peran FKDT dan Fokus Sejahterakan Guru Mengaji

Bupati Dadang Supriatna Apresiasi Peran FKDT dan Fokus Sejahterakan Guru Mengaji

Regional
Gibran Hadiri Halalbihalal Partai Golkar Solo

Gibran Hadiri Halalbihalal Partai Golkar Solo

Regional
Mengenal Kain Tenun Motif Renda yang Dibeli Sandiaga Uno di Bima

Mengenal Kain Tenun Motif Renda yang Dibeli Sandiaga Uno di Bima

Regional
Asyik Judi Online, Oknum PNS di Aceh Timur Ditangkap Polisi

Asyik Judi Online, Oknum PNS di Aceh Timur Ditangkap Polisi

Regional
Maksimalkan Potensi Blora, Bupati Arief Minta Masukkan dari Kemenko Perekonomian dan Guru Besar Unnes

Maksimalkan Potensi Blora, Bupati Arief Minta Masukkan dari Kemenko Perekonomian dan Guru Besar Unnes

Regional
5 Tradisi Pacuan Tradisional di Indonesia, Tidak Hanya Karapan Sapi

5 Tradisi Pacuan Tradisional di Indonesia, Tidak Hanya Karapan Sapi

Regional
Juru Parkir Hotel Braga Purwokerto yang Tewas Ditembak Baru Bekerja Seminggu

Juru Parkir Hotel Braga Purwokerto yang Tewas Ditembak Baru Bekerja Seminggu

Regional
Gempa M 5,2 Guncang Maluku, BPBD: Tak Ada Kerusakan

Gempa M 5,2 Guncang Maluku, BPBD: Tak Ada Kerusakan

Regional
Bandara Supadio Hanya Layani Penerbangan Domestik, Warga Pontianak Merasa Dirugikan

Bandara Supadio Hanya Layani Penerbangan Domestik, Warga Pontianak Merasa Dirugikan

Regional
Gempa M 5,2 Guncang Tanimbar Maluku, Tak Berpotensi Tsunami

Gempa M 5,2 Guncang Tanimbar Maluku, Tak Berpotensi Tsunami

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com