Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ditanya soal Penolakan Kunjungan Gubernur Riau, Bupati Meranti Tertawa

Kompas.com - 13/10/2022, 13:40 WIB
Idon Tanjung,
Teuku Muhammad Valdy Arief

Tim Redaksi

PEKANBARU, KOMPAS.com- Kunjungan Gubernur Riau, Syamsuar, untuk bertemu dengan masyarakat di Kabupaten Kepulauan Meranti batal.

Hal itu disebabkan karena ada penolakan dari Bupati Kepulauan Meranti, Muhammad Adil.

Saat dikonfirmasi Kompas.com terkait penolakan kedatangan Syamsuar, Muhammad Adil tak berkomentar banyak.

Baca juga: Pemkab Meranti Bantah Tolak Kedatangan Gubernur Riau, tapi Tak Ada Pemberitahuan

Dia malah menjawab dengan tertawa.

"Haha," singkat Adil melalui pesan WhatsApp, Kamis (13/10/2022) siang.

Diberitakan sebelumnya, kunjungan Gubernur Riau Syamsuar ke Kabupaten Kepulauan Meranti batal.

Pasalnya, kedatangan Gubernur Riau ada indikasi mendapat penolakan dari Bupati Kepulauan Meranti, Muhammad Adil.

Baca juga: Ditolak Bupati, Gubernur Riau Batal Kunjungi BUMDes di Kepulauan Meranti

Kepala Dinas Komunikasi, Informatika, dan Statistik (Diskominfotik) Provinsi Riau Erisman Yahya saat dikonfirmasi membenarkan batalnya kunjungan Gubernur Riau ke Kepulauan Meranti.

"Iya (batal)," akui Erisman kepada Kompas.com, Kamis.

 

Erisman menjelaskan, Gubernur Riau sebenarnya akan berkunjungan ke dua kecamatan di Kabupaten Kepulauan Meranti, yakni di Kecamatan Merbau dan Kecamatan Rangsang.

Kunjungan kerja rencananya diawali di Desa Bagan Melibur, Desa Mayang Sari dan Desa Mekar Sari, Kecamatan Merbau.

"Di Kecamatan Merbau ini Pak Syamsuar melakukan peninjauan BUMDES dan unit usaha peternakan, sagu parut kering, dan sekaligus gerakan menanam cabe," sebut Erisman.

Baca juga: Ditangkap, Kapten Kapal Penyelundup 20 Kg Sabu dari Malaysia Tewas Usai Lompat ke Muara di Riau

Setelah itu, kata dia, Gubernur Riau akan menuju ke Kecamatan Rangsang, tepatnya di Tanjung Samak dan dirangkai dengan Salat Jumat berjemaah.

"Pak Syamsuar juga mau menyalurkan Bantuan Keuangan Khusus (BKK). Namun kedua agenda Gubernur dibatalkan," kata Erisman.

Namun, rencana kedatangan Gubernur Riau ditolak Bupati Kepulauan Meranti.

Erisman sendiri mengaku juga mendapat informasi bahwa orang nomor satu di Bumi Lancang Kuning itu tidak disetujui dan adanya penolakan dari Bupati Kepulauan Meranti.

Baca juga: Soal Biduan Seksi Joget di Atas Meja, Panitia Turnamen Golf Gubernur Riau Cup 2022 Minta Maaf

Padahal, warga Desa Bagan Melibur telah bergotong-royong dalam mempersiapkan segala sesuatunya untuk menyambut kedatangan Gubernur Riau.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

'Bullying' Suporter Persib Bandung, 2 Warga Solo Ditangkap

"Bullying" Suporter Persib Bandung, 2 Warga Solo Ditangkap

Regional
50 Rumah Warga Terdampak Banjir Lahar Gunung Lewotobi NTT

50 Rumah Warga Terdampak Banjir Lahar Gunung Lewotobi NTT

Regional
Siap Gencarkan Sport Tourism, Specta Jateng Open Tennis Tournament 2024 Disambut Antusias

Siap Gencarkan Sport Tourism, Specta Jateng Open Tennis Tournament 2024 Disambut Antusias

Regional
Polisi Tangkap 14 Orang Geng Motor Pelaku Tawuran yang Tewaskan Pelajar SMA

Polisi Tangkap 14 Orang Geng Motor Pelaku Tawuran yang Tewaskan Pelajar SMA

Regional
Tawuran Geng Motor Tewaskan 1 Pelajar SMA, Dipicu Saling Tantang di Medsos

Tawuran Geng Motor Tewaskan 1 Pelajar SMA, Dipicu Saling Tantang di Medsos

Regional
Pembeli Timah Ilegal di Sungai Bangka Ditangkap, Total Ada 14 Tersangka

Pembeli Timah Ilegal di Sungai Bangka Ditangkap, Total Ada 14 Tersangka

Regional
Geng Motor Tawuran di Bandar Lampung, 1 Korban Siswa SMA Tewas

Geng Motor Tawuran di Bandar Lampung, 1 Korban Siswa SMA Tewas

Regional
Wilayah Terdampak Longsor dan Banjir Luwu Terisolasi, Pemprov Sulsel Salurkan Bantuan dengan Helikopter

Wilayah Terdampak Longsor dan Banjir Luwu Terisolasi, Pemprov Sulsel Salurkan Bantuan dengan Helikopter

Regional
Calon Independen di Pilkada Nagekeo Wajib Kantongi 11.973 Dukungan

Calon Independen di Pilkada Nagekeo Wajib Kantongi 11.973 Dukungan

Regional
Mahasiswa Unlam Hilang Saat Reboisasi di Hutan Kapuas Kalteng

Mahasiswa Unlam Hilang Saat Reboisasi di Hutan Kapuas Kalteng

Regional
Curug Putri Carita di Pandeglang: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Rute

Curug Putri Carita di Pandeglang: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Rute

Regional
ART di Sukabumi Tewas Diduga Dibunuh di Rumah Majikan, Pelaku Ditangkap Dalam Bus

ART di Sukabumi Tewas Diduga Dibunuh di Rumah Majikan, Pelaku Ditangkap Dalam Bus

Regional
115 Rumah Terdampak Banjir di Dua Nagari di Kabupaten Sijunjung

115 Rumah Terdampak Banjir di Dua Nagari di Kabupaten Sijunjung

Regional
Serang Polsek di Kalteng, 4 Pemuda Mabuk Ditangkap

Serang Polsek di Kalteng, 4 Pemuda Mabuk Ditangkap

Regional
Geng Motor Tawuran Dalam Permukiman di Bandar Lampung, Warga Sebut 1 Orang Tewas

Geng Motor Tawuran Dalam Permukiman di Bandar Lampung, Warga Sebut 1 Orang Tewas

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com