Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

11 Kelompok Suporter di Kendal, Mulai dari Aremania sampai Viking, Gelar Doa Bersama untuk Korban Tragedi Kanjuruhan

Kompas.com - 05/10/2022, 11:01 WIB
Slamet Priyatin,
Ardi Priyatno Utomo

Tim Redaksi

KENDAL, KOMPAS.com - Sebanyak 11 kelompok suporter sepak bola yang tergabung dalam Aliansi Suporter Kendal, Jawa Tengah, menggelar doa bersama di tempat parkir Stadion Kebondalem Kendal, Selasa (4/10/2022) malam.

Suporter yang jumlahnya ratusan itu memulai aksi doa bersamanya dengan berjalan kaki sambil membawa spanduk besar, dari taman Klorofil Kendal menuju Stadion Kebondalem, markas Persik Kendal.

Sesampai di halaman parkir stadion, mereka menyalakan lilin dan berdoa bersama untuk para korban tragedi di Stadion Kanjuruhan, Malang, Jawa Timur.

Baca juga: Mudah-mudahan Tragedi Kanjuruhan Jadi Titik Balik Merukunkan Semua Suporter di Indonesia

Koordinator aksi doa bersama, Aziz Kurniadi, mengatakan, pihaknya tidak akan menyalahkan siapa pun dalam peristiwa di Kanjuruhan. Aksi ini merupakan bentuk empati suporter Kendal terhadap para korban usai laga Arema melawan Persebaya Surabaya.

“Doa bersama ini, sebagai bentuk empati terhadap korban tragedi Kanjuruhan. Kami tidak menyalahkan siapa pun dalam kejadian ini. Tragedi ini menjadi introspeksi dan mawas diri agar tidak sampai kejadian seperti ini terulang kembali," kata Azis.

Azis Kurniadi berharap, ke depan suporter di Indonesia dapat lebih dewasa dalam bertutur dan bertindak.

Sementara itu, Wakil Bupati Kendal Windu Suko Basuki yang hadir dalam aksi doa bersama mengatakan, dirinya prihatin dengan peristiwa di Kanjuruhan.

Dengan adanya peristiwa tersebut, tambah Basuki, Indonesia menduduki peringkat terbesar kedua tragedi sepak bola yang memakan korban jiwa.

"Saya pribadi prihatin dengan kejadian ini dan turut berdukacita, semoga peristiwa semacam ini, tidak terjadi lagi," ujar Basuki.

Ketua ASKAB Kendal Wibowo mengatakan, sesuai instruksi Presiden terkait kerusuhan di Kanjuruhan, pihaknya menghentikan liga ASKAB yang sedang berlangsung, selama satu minggu.

“Tapi, karena ada juga pemilihan kepala desa, kemungkinan penghentian kami lakukan sampai dua minggu,” ujar Bowo.

Sebanyak 11 kelompok suporter yang ikut doa bersama yakni Aremania Kendal, The Jak Kendal, Semarang Ekstrem Kaliwungu, Ultras Bomber, PSS Fans Kendal, Panser Biru Brandal, Viking Kendal, PHK, TBM, dan Bonek Kendal.

Baca juga: Kisah di Balik Tragedi Stadion Kanjuruhan: PNS Terjebak di Pintu 13, Gendong Korban Sekarat hingga Saksikan Jenazah Bergeletakan

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Pilkada Salatiga Berpotensi Diikuti Yaris Jilid 3, Kok Bisa?

Pilkada Salatiga Berpotensi Diikuti Yaris Jilid 3, Kok Bisa?

Regional
Warga Wadas Anggap Mekanisme Konsinyasi Cacat Hukum

Warga Wadas Anggap Mekanisme Konsinyasi Cacat Hukum

Regional
PPDB SMA/SMK Jateng 2024/2025 Resmi Dibuka 6 Juni, Berikut Posko Aduan bagi Calon Peserta Didik

PPDB SMA/SMK Jateng 2024/2025 Resmi Dibuka 6 Juni, Berikut Posko Aduan bagi Calon Peserta Didik

Regional
Sakit Hati Hubungan Asmara Tak Direstui, Pria di Kalsel Sebar Foto dan Video Asusila Mantan Kekasih

Sakit Hati Hubungan Asmara Tak Direstui, Pria di Kalsel Sebar Foto dan Video Asusila Mantan Kekasih

Regional
Pemuda di Kalsel Perkosa Nenek 54 Tahun, Pelaku Ternyata Residivis Kasus yang Sama

Pemuda di Kalsel Perkosa Nenek 54 Tahun, Pelaku Ternyata Residivis Kasus yang Sama

Regional
Kasus Korupsi Internet Desa, Hakim Tolak Gugatan Praperadilan Mantan Wabup Flores Timur

Kasus Korupsi Internet Desa, Hakim Tolak Gugatan Praperadilan Mantan Wabup Flores Timur

Regional
Prakiraan Cuaca Semarang Hari Ini Selasa 4 Juni 2024, dan Besok : Malam Ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Semarang Hari Ini Selasa 4 Juni 2024, dan Besok : Malam Ini Hujan Ringan

Regional
Bubarkan Demonstran Pakai Parang, Bupati Halmahera Utara Mengaku untuk Lindungi Tamu di Rumahnya

Bubarkan Demonstran Pakai Parang, Bupati Halmahera Utara Mengaku untuk Lindungi Tamu di Rumahnya

Regional
Dua Anggota Gangster Pelaku Pembacokan Pemuda di Semarang Ditangkap, Empat Masih Buron

Dua Anggota Gangster Pelaku Pembacokan Pemuda di Semarang Ditangkap, Empat Masih Buron

Regional
Mantan Wali Kota Bima Divonis 7 Tahun Penjara atas Kasus Korupsi

Mantan Wali Kota Bima Divonis 7 Tahun Penjara atas Kasus Korupsi

Regional
Pekerjakan Remaja di Salon Pijat Plus, Muncikari di Semarang Jadi Tersangka

Pekerjakan Remaja di Salon Pijat Plus, Muncikari di Semarang Jadi Tersangka

Regional
Sopir Mengantuk, Brio Terjun ke Saluran Irigasi di Kulon Progo

Sopir Mengantuk, Brio Terjun ke Saluran Irigasi di Kulon Progo

Regional
Loncat ke Sungai Jajar, Bocah SD di Demak Ditemukan Meninggal Dunia

Loncat ke Sungai Jajar, Bocah SD di Demak Ditemukan Meninggal Dunia

Regional
[POPULER REGIONAL] Respons Sandiaga Uno soal Putusan MA | Bus Wisata Terguling di Tawangmangu

[POPULER REGIONAL] Respons Sandiaga Uno soal Putusan MA | Bus Wisata Terguling di Tawangmangu

Regional
PSI Beri Sinyal Dukung Kapolda Luthfi Maju Pilkada Jateng

PSI Beri Sinyal Dukung Kapolda Luthfi Maju Pilkada Jateng

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com