Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tersesat di Gunung Hauk, Umar Selamat Usai Susuri Sungai, Ini Kisahnya

Kompas.com - 15/07/2022, 18:00 WIB
Reza Kurnia Darmawan

Editor

KOMPAS.com - Umar (26), seorang pendaki yang dikabarkan hilang di Gunung Hauk, Kabupaten Balangan, Kalimantan Selatan (Kalsel), akhirnya ditemukan dalam kondisi selamat.

Pendaki asal Banjarmasin, Kalsel, ini selamat usai menyusuri sungai. Ia akhirnya bertemu dengan warga desa yang kebetulan melintas.

Peristiwa hilangnya Umar ini bermula saat ia dan dua temannya turun gunung usai dari puncak, Rabu (13/7/2022).

Di perjalanan, Umar berniat buang air besar. Usai mengabari temannya, Umar turun ke sungai.

Namun, setelah ditunggu beberapa jam, Umar tak kunjung kembali. Dua kawan Umar itu lantas turun ke Desa Ajung, desa terdekat dari Gunung Hauk, untuk meminta bantuan.

Baca juga: Pendaki asal Banjarmasin yang Hilang di Gunung Hauk Balangan Ditemukan

Umar menuturkan, sewaktu hendak kembali ke rombongan, dirinya ternyata tersesat.

"Hari sudah mulai gelap dan saya tidak menemukan jalur pendakian, saya pun ke luar jalur yang menyebabkan tersesat ke sisi lain gunung," ujarnya, Kamis (14/7/2022).

Karena tak kunjung menemukan jalur pendakian, Umar memutuskan menyisir aliran sungai. Dengan cara ini, dia berharap bisa menemukan perkampungan.

"Saat malam hari, saya menyisir aliran sungai, namun dengan keadaan panik saya mencari tempat untuk beristirahat," ucapnya.

Baca juga: Pamit Buat Air di Sungai, Pendaki Asal Banjarmasin Hilang di Gunung Hauk Balangan

 

Saat pagi, Umar kembali melanjutkan perjalanan. Hingga akhirnya pada Kamis sore, dia bertemu warga yang kebetulan melintas.

"Saat itu saya langsung meminta pertolongan," ungkapnya.

Baca juga: Tersesat 2 Hari di Hutan Sembakung Nunukan, Kakek 61 Tahun Akhirnya Ditemukan

Ketua Kelompok Sadar Wisata (Pokdarwis) Desa Ajung Sutina menjelaskan, Umar ditemukan di Sungai Langkung atau hanya berjarak lima menit perjalanan dari desa terakhir.

Mahasiswa salah satu perguruan tinggi swasta di Banjarmasin itu ditemukan dalam kondisi sehat meski mengaku trauma.

"Tentu dengan ditemukannya pendaki itu kami bersyukur. Apalagi, dia ditemukan dalam kondisi selamat dan sehat," tuturnya.

Baca juga: Wisatawan yang Hilang di Bromo Sempat Mengaku Bingung dan Tersesat Saat Akan Pulang

Sumber: Kompas.com (Penulis: Kontributor Banjarmasin, Andi Muhammad Haswar | Editor: Robertus Belarminus, Dita Angga Rusiana)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Ketum GP Ansor Gus Addin Sebut Haerul Amri Aktivis Sejati NU

Ketum GP Ansor Gus Addin Sebut Haerul Amri Aktivis Sejati NU

Regional
Polisi Buru Selebgram soal Arisan Bodong di Bengkulu, Kerugian Rp 2 Miliar

Polisi Buru Selebgram soal Arisan Bodong di Bengkulu, Kerugian Rp 2 Miliar

Regional
Hadi Santoso Gantikan Quatly Abdulkadir Alkatiri Jadi Wakil Ketua DPRD Jateng

Hadi Santoso Gantikan Quatly Abdulkadir Alkatiri Jadi Wakil Ketua DPRD Jateng

Regional
Terobos Palang Pintu, Motor Terserempet Kereta di Banyumas, 2 Orang Tewas

Terobos Palang Pintu, Motor Terserempet Kereta di Banyumas, 2 Orang Tewas

Regional
Laporkan Pelecehan Seksual, Mahasiswi PKL Jadi Tersangka UU ITE

Laporkan Pelecehan Seksual, Mahasiswi PKL Jadi Tersangka UU ITE

Regional
4 Selat Strategis Pelayaran Dunia yang Ada di Kawasan Indonesia

4 Selat Strategis Pelayaran Dunia yang Ada di Kawasan Indonesia

Regional
Bocah SD di Brebes Diduga Jadi Korban Pencabulan Tetangga, Modus Pelaku Pinjamkan Ponsel

Bocah SD di Brebes Diduga Jadi Korban Pencabulan Tetangga, Modus Pelaku Pinjamkan Ponsel

Regional
Pengangguran Terbanyak di Banten Lulusan SMK, BPS: Lulusan SD Paling Banyak Bekerja

Pengangguran Terbanyak di Banten Lulusan SMK, BPS: Lulusan SD Paling Banyak Bekerja

Regional
Kasus Ayah Perkosa Anak Terungkap saat Korban Ketakutan di Pojok Ruangan

Kasus Ayah Perkosa Anak Terungkap saat Korban Ketakutan di Pojok Ruangan

Regional
Ratusan Ribu Suara Pemilu di Babel Tidak Sah, KPU Siapkan Pengacara

Ratusan Ribu Suara Pemilu di Babel Tidak Sah, KPU Siapkan Pengacara

Regional
2.540 Ekor Burung Liar Diselundupkan ke Jawa, Diduga Hasil Perburuan Hutan Lampung

2.540 Ekor Burung Liar Diselundupkan ke Jawa, Diduga Hasil Perburuan Hutan Lampung

Regional
HUT Ke-477 Kota Semarang, Pemkot Semarang Beri Kemudahan Izin Nakes lewat Program L1ON

HUT Ke-477 Kota Semarang, Pemkot Semarang Beri Kemudahan Izin Nakes lewat Program L1ON

Kilas Daerah
Polda NTT Bentuk Tim Gabungan Ungkap Kasus Penemuan Mayat Terbakar di Kota Kupang

Polda NTT Bentuk Tim Gabungan Ungkap Kasus Penemuan Mayat Terbakar di Kota Kupang

Regional
Ketua Nasdem Sumbar Daftar Pilkada Padang 2024

Ketua Nasdem Sumbar Daftar Pilkada Padang 2024

Regional
Sopir Innova Tewas Diduga Serangan Jantung dan Tabrak 2 Mobil di Solo

Sopir Innova Tewas Diduga Serangan Jantung dan Tabrak 2 Mobil di Solo

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com