Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tentukan Pilihanmu
0 hari menuju
Pemilu 2024

Tersesat 2 Hari di Hutan Sembakung Nunukan, Kakek 61 Tahun Akhirnya Ditemukan

Kompas.com - 08/07/2022, 08:42 WIB

NUNUKAN, KOMPAS.com – Pencarian warga Desa Pagar, Kecamatan Sembakung Kabupaten Nunukan, Kalimantan Utara, terhadap Kakek Buk (61), akhirnya membuahkan hasil.

Kepala Desa Pagar, Simon Yangasong, mengatakan, Kakek Buk ditemukan warga saat masuk Desa Tujung, sebuah desa yang berjarak sekitar 15 kilometer dari Desa Pagar.

‘’Sudah ditemukan, kondisinya sehat dan baik baik saja. Mungkin kelelahan karena bisa jadi dia makan tumbuhan dan minum air rawa saja selama dua hari di hutan,’’ujarnya, Jumat (8/7/2022).

Baca juga: Cari Kakek 61 Tahun yang Hilang Saat Pasang Bubu Ikan, Warga Nunukan Tidur di Hutan

Simon menduga, Kakek Buk lupa jalan karena kondisi tubuhnya yang kurang sehat saat baru berangkat masuk hutan.

Staminanya tentu terkuras dan berpengaruh pada pikiran yang membuatnya bisa tersesat dan malah menuju arah kebalikan dari Desa Pagar.

‘’Akhirnya dia jalan terus, lupa jalan pulang. Dan tembus ke ke Desa Tujung,’’ujarnya lagi.

Keberadaan Kakek Buk diketahui dari pesan berantai warga lewat aplikasi chat WhatsApp.

Foto Kakek Buk tersebar dengan cepat, sampai akhirnya diketahui warga yang terus melakukan pencarian dalam hutan.

‘’Dia masuk Desa Tujung sekitar jam enam sore kemarin. Warga di sana langsung menyebarkan kabar itu melalui WhatsApp,’’tambah Simon.

Baca juga: Remaja yang Dilaporkan Hilang di Hutan Gunung Tompobulu Maros Ditemukan Selamat

Dengan kabar tersebut, pencarian akhirnya dihentikan. Warga lalu menjemput Pak Buk di Desa Tujung.

Sebelumnya, Kakek Buk (61) warga Desa Pagar, Kecamatan Sembakung, Kabupaten Nunukan, Kalimantan Utara, dikabarkan hilang setelah memasang bubu ikan di sungai tengah hutan, pada Rabu (6/7/2022).

Kakek Buk diduga tersesat sehingga tidak tahu arah pulang. Pencarian dilakukan oleh warga setempat. Mereka bahkan tidur di hutan demi segera menemukan Kakek Buk.

Menjelang hari ketiga pencarian, Kakek Buk akhirnya ditemukan masuk Desa Tujung, desa tetangga yang berjarak sekitar 15 km dari desa asal Kakek Buk, Desa Pagar.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Video rekomendasi
Video lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+


Rekomendasi untuk anda
27th

Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!

Syarat & Ketentuan
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

Terkini Lainnya

Korsleting Sebabkan Kebakaran Pabrik Roti Maju di Salatiga

Korsleting Sebabkan Kebakaran Pabrik Roti Maju di Salatiga

Regional
Gara-gara Ambil Buah Kelapa Tanpa Izin, Bocah 11 Tahun Dianiaya Kakek di Lampung

Gara-gara Ambil Buah Kelapa Tanpa Izin, Bocah 11 Tahun Dianiaya Kakek di Lampung

Regional
Cerita Jemaah Buka Puasa di Masjid Raya Sheikh Zayed Solo, Kaget Ditegur karena Salah Duduk Saat Pembagian Takjil

Cerita Jemaah Buka Puasa di Masjid Raya Sheikh Zayed Solo, Kaget Ditegur karena Salah Duduk Saat Pembagian Takjil

Regional
Jadwal Imsak dan Buka Puasa di Kabupaten Karawang, Jumat 24 Maret 2023

Jadwal Imsak dan Buka Puasa di Kabupaten Karawang, Jumat 24 Maret 2023

Regional
Dulu Tak Punya Teman Belajar Gamelan, Noval Kini Ikut Kembangkan Gamelan Robot di Udinus Semarang

Dulu Tak Punya Teman Belajar Gamelan, Noval Kini Ikut Kembangkan Gamelan Robot di Udinus Semarang

Regional
Cabuli Siswi SMA, Sekretaris Camat di Alor NTT Ditahan Polisi

Cabuli Siswi SMA, Sekretaris Camat di Alor NTT Ditahan Polisi

Regional
1 Rumah dan 6 Kamar Kos di Ende Terbakar, Kerugian Ditaksir Capai Rp 500 Juta

1 Rumah dan 6 Kamar Kos di Ende Terbakar, Kerugian Ditaksir Capai Rp 500 Juta

Regional
Polisi Sita Ratusan Liter Miras Ilegal yang Dibawa Penumpang Kapal di Kupang

Polisi Sita Ratusan Liter Miras Ilegal yang Dibawa Penumpang Kapal di Kupang

Regional
Jadwal Imsak dan Buka Puasa Ramadhan 2023 di Provinsi DIY

Jadwal Imsak dan Buka Puasa Ramadhan 2023 di Provinsi DIY

Regional
Jelang Makan Sahur, Anak Histeris Lihat Ayahnya Tewas Gantung Diri di Kamar

Jelang Makan Sahur, Anak Histeris Lihat Ayahnya Tewas Gantung Diri di Kamar

Regional
Jadwal Imsak dan Buka Puasa di Kota dan Kabupaten di Sulawesi Utara Ramadhan 2023

Jadwal Imsak dan Buka Puasa di Kota dan Kabupaten di Sulawesi Utara Ramadhan 2023

Regional
Karnaval Lintas Agama di Semarang Persiapkan Ogoh-Ogoh yang Dipesan Langsung dari Bali

Karnaval Lintas Agama di Semarang Persiapkan Ogoh-Ogoh yang Dipesan Langsung dari Bali

Regional
Usai Dicopot Gerindra dari Ketua DPC, Bupati Pesisir Selatan Berlabuh ke PDI-P

Usai Dicopot Gerindra dari Ketua DPC, Bupati Pesisir Selatan Berlabuh ke PDI-P

Regional
Jadwal Imsak dan Buka Puasa di Kota dan Kabupaten di Sulawesi Tenggara Ramadhan 2023

Jadwal Imsak dan Buka Puasa di Kota dan Kabupaten di Sulawesi Tenggara Ramadhan 2023

Regional
Jadwal Imsak dan Buka Puasa Ramadhan 2023 di Provinsi Jawa Timur

Jadwal Imsak dan Buka Puasa Ramadhan 2023 di Provinsi Jawa Timur

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke