Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Suami di Bengkulu Tak Sengaja Bunuh Istri, Bermula Cekcok soal Utang

Kompas.com - 11/06/2022, 15:59 WIB
Firmansyah,
Priska Sari Pratiwi

Tim Redaksi

BENGKULU, KOMPAS.com - Polres Rejang Lebong, Bengkulu mengungkap motif seorang suami inisial Kr (33) yang membunuh istrinya, Amelina Efriyanti (32), seorang ibu rumah tangga yang ditemukan tewas di rumahnya pada Jumat (3/6/2022), di Desa Kampung Jeruk, Kecamatan Binduriang, Kabupaten Rejang Lebong, Bengkulu.

Kapolres Rejang Lebong AKBP Tonny Kurniawan menjelaskan, motif terbunuhnya korban berawal dari cekcok rumah tangga.

"Korban dan pelaku terlibat keributan rumah tangga perkara kesulitan ekonomi," kata Tonny.

Baca juga: Isteri Oknum Polisi Penganiaya ART di Bengkulu Tak Ditahan karena Hamil

Kronologi

Kejadian bermula pada Kamis, 2 Juni 2022 ketika tersangka dan korban terlibat permasalaan ekonomi dan masalah utang. 

Malamnya, korban memilih menginap di rumah orangtuanya.

Namun pada Jumat, 3 Juni 2022 sekitar pukul 09.00 WIB, korban pulang ke rumah dan kembali terjadi cekcok mulut terkait persoalan yang sama. 

Korban kemudian kembali ke rumah orangtuanya. Namun pada sore harinya sekitar pukul 16.00 WIB, korban pulang ke rumah dan pamit akan menggiling kopi agar mendapat uang untuk membayar utang yang mereka pinjam. 

Korban kemudian pulang ke rumah dan kembali cekcok dengan tersangka. Korban merasa impiannya untuk memiliki rumah sendiri tak tercapai karena uang yang ada justru digunakan untuk membayar utang. 

Bahkan tersangka juga disebut meminta korban membelikan satu unit sepeda motor dari hasil penjualan kopi. Namun permintaan itu tak dipenuhi korban. 

Baca juga: Usai Bunuh Istri, Suami di Bengkulu Menangis di Samping Mayat Korban, Ditangkap Setelah 4 Hari Kabur

Tonny menuturkan, korban yang merasa tertekan kemudian nekat mengambil kabel listrik yang tergantung di ruangan depan rumah sambil melilitkan ke lehernya. 

"Dari pada saya makan hati, lebih baik saya bunuh diri," ancam korban seperti yang diungkapkan Tonny. 

Tersangka yang tidak terima lalu meluapkan emosi kepada korban dan menarik kabel yang terlilit di leher korban dengan sekuat tenaga. 

"Nah, bunuh dirilah!" ucap tersangka. 

Korban tercekik dan terjatuh hingga akhirnya meninggal dunia. 

Baca juga: Tim Saber Pungli Sita Uang Rp 8 Juta dari 2 Staf Dinkes Kota Bengkulu

Mendapati istrinya tak bernyawa, tersangka menangis dan berteriak minta tolong pada warga.  Ia sempat kabur sebelum akhirnya menyerahkan diri ke polisi. 

Tersangka dijerat Pasal 44 Ayat (3) Undang-Undang Nomor 23 Tahun 2004 tentang Penghapusan Kekerasan Dalam Rumah Tangga dengan ancaman pidana penjara paling lama 15 tahun atau denda paling banyak Rp 45 juta. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Minggu 5 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Minggu 5 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Regional
Prakiraan Cuaca Balikpapan Hari Ini Minggu 5 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Balikpapan Hari Ini Minggu 5 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Regional
Prakiraan Cuaca Morowali Hari Ini Minggu 5 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Morowali Hari Ini Minggu 5 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Regional
'Bullying' Suporter Persib Bandung, 2 Warga Solo Ditangkap

"Bullying" Suporter Persib Bandung, 2 Warga Solo Ditangkap

Regional
50 Rumah Warga Terdampak Banjir Lahar Gunung Lewotobi NTT

50 Rumah Warga Terdampak Banjir Lahar Gunung Lewotobi NTT

Regional
Siap Gencarkan Sport Tourism, Specta Jateng Open Tennis Tournament 2024 Disambut Antusias

Siap Gencarkan Sport Tourism, Specta Jateng Open Tennis Tournament 2024 Disambut Antusias

Regional
Polisi Tangkap 14 Orang Geng Motor Pelaku Tawuran yang Tewaskan Pelajar SMA

Polisi Tangkap 14 Orang Geng Motor Pelaku Tawuran yang Tewaskan Pelajar SMA

Regional
Tawuran Geng Motor Tewaskan 1 Pelajar SMA, Dipicu Saling Tantang di Medsos

Tawuran Geng Motor Tewaskan 1 Pelajar SMA, Dipicu Saling Tantang di Medsos

Regional
Pembeli Timah Ilegal di Sungai Bangka Ditangkap, Total Ada 14 Tersangka

Pembeli Timah Ilegal di Sungai Bangka Ditangkap, Total Ada 14 Tersangka

Regional
Geng Motor Tawuran di Bandar Lampung, 1 Korban Siswa SMA Tewas

Geng Motor Tawuran di Bandar Lampung, 1 Korban Siswa SMA Tewas

Regional
Wilayah Terdampak Longsor dan Banjir Luwu Terisolasi, Pemprov Sulsel Salurkan Bantuan dengan Helikopter

Wilayah Terdampak Longsor dan Banjir Luwu Terisolasi, Pemprov Sulsel Salurkan Bantuan dengan Helikopter

Regional
Calon Independen di Pilkada Nagekeo Wajib Kantongi 11.973 Dukungan

Calon Independen di Pilkada Nagekeo Wajib Kantongi 11.973 Dukungan

Regional
Mahasiswa Unlam Hilang Saat Reboisasi di Hutan Kapuas Kalteng

Mahasiswa Unlam Hilang Saat Reboisasi di Hutan Kapuas Kalteng

Regional
Curug Putri Carita di Pandeglang: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Rute

Curug Putri Carita di Pandeglang: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Rute

Regional
ART di Sukabumi Tewas Diduga Dibunuh di Rumah Majikan, Pelaku Ditangkap Dalam Bus

ART di Sukabumi Tewas Diduga Dibunuh di Rumah Majikan, Pelaku Ditangkap Dalam Bus

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com