Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kendaraan Terjun ke Jurang 60 Meter, Sopir Ambulans di Garut Bertahan Semalaman

Kompas.com - 07/04/2022, 18:47 WIB
I Kadek Wira Aditya

Editor

Sumber Antara

GARUT, KOMPAS.com - Sebuah mobil ambulans masuk ke jurang sedalam 60 meter di Kecamatan Mekarmukti, Kabupaten Garut, Jawa Barat, Rabu (6/4/2022) malam.

Akibat peristiwa itu, mobil tersebut mengalami kerusakan dan sopir luka-luka sehingga harus dirawat medis.

"Itu kecelakaan tunggal, enggak ada korban jiwa, hanya luka-luka saja," kata Kepala Satuan Lalu Lintas Polres Garut, AKP Undang Syarif Hidayat, dikutip dari Antara Kamis (7/4/2022).

Baca juga: Perbaikan Ruas Jalan di Garut untuk Mudik Lebaran Terlambat Dilaksanakan, Bupati Kecewa

Ia mengatakan, tim Unit Kecelakaan Lalu Lintas Polres Garut sudah diterjunkan untuk olah tempat kejadian perkara dan mengevakuasi mobil ambulans itu.

"Mobil sudah dievakuasi," kata Undang.

Sementara itu, Anggota Satpol PP Kecamatan Mekarmukti, Musa mengatakan, mobil ambulans milik Desa Bungbulang itu terperosok ke jurang cukup dalam di Tanjakan Eras, Desa Cijayana, Kecamatan Mekarmukti, Rabu malam.

Baca juga: Ratusan Warga di Garut Diduga Jadi Korban Investasi Bodong, Kerugian Capai Rp 4 Miliar

Namun kecelakaan yang menimpa ambulans itu baru diketahui masyarakat pada Kamis pagi.

Sopir ambulans itu kemudian dievakuasi dari jurang dan dibawa ke Puskesmas Mekarmukti untuk mendapatkan penanganan medis.

"Sopir selamat, dia bertahan semalaman seorang diri di tepi jurang, baru ditemukan tadi pagi," katanya.

Peristiwa kecelakaan tunggal itu kini masih dalam penyelidikan kepolisian untuk mengetahui penyebabnya.

Dugaan sementara, mobil ambulans itu tidak kuat melewati tanjakan lalu mundur dan masuk ke jurang.

Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Ambulans Desa Terperosok ke Tanjakan Eras Garut Tadi Malam dan Baru Diketahui Warga Tadi Pagi.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Jatuh Terpeleset dari Kapal, ABK asal Brebes Tewas Tenggelam di Laut Jawa

Jatuh Terpeleset dari Kapal, ABK asal Brebes Tewas Tenggelam di Laut Jawa

Regional
Warga Ende yang Hilang Diterkam Buaya Ditemukan Tewas

Warga Ende yang Hilang Diterkam Buaya Ditemukan Tewas

Regional
Prakiraan Cuaca Manado Hari Ini Senin 6 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Berawan

Prakiraan Cuaca Manado Hari Ini Senin 6 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Berawan

Regional
Desa di Purworejo Ini Terbangkan 'Drone' untuk Basmi Hama Wereng

Desa di Purworejo Ini Terbangkan "Drone" untuk Basmi Hama Wereng

Regional
Kisah Pilu Bocah Diduga Ditelantarkan Kakak Angkat di Ambon, Kurus dan Tinggal Sendirian di Indekos

Kisah Pilu Bocah Diduga Ditelantarkan Kakak Angkat di Ambon, Kurus dan Tinggal Sendirian di Indekos

Regional
Gagalkan Penyelundupan Senpi dan Amunisi ke KKB Papua, 10 Polisi di Ambon Dapat Penghargaan

Gagalkan Penyelundupan Senpi dan Amunisi ke KKB Papua, 10 Polisi di Ambon Dapat Penghargaan

Regional
Mayat Perempuan Tanpa Busana Ditemukan di Sungai Mungkung Sragen

Mayat Perempuan Tanpa Busana Ditemukan di Sungai Mungkung Sragen

Regional
Setubuhi Pacar Berkali-kali, Pemuda di Nunukan Ditangkap Polisi

Setubuhi Pacar Berkali-kali, Pemuda di Nunukan Ditangkap Polisi

Regional
Dua Gempa Besar Guncang Seram Timur Maluku, BPBD: Tak Berdampak Kerusakan

Dua Gempa Besar Guncang Seram Timur Maluku, BPBD: Tak Berdampak Kerusakan

Regional
Polisi Belum Temukan Ada Pelanggaran Pidana atas Tenggelamnya Dokter Wisnu

Polisi Belum Temukan Ada Pelanggaran Pidana atas Tenggelamnya Dokter Wisnu

Regional
Gelar Rakorcabsus, PDI-P Kebumen Usulkan Bambang Pacul Jadi Cagub Jateng

Gelar Rakorcabsus, PDI-P Kebumen Usulkan Bambang Pacul Jadi Cagub Jateng

Regional
Blora Jadi Tuan Rumah Popda 2024, Bupati Arief Sambut Atlet Pelajar dari Wilayah Eks Karesidenan Pati

Blora Jadi Tuan Rumah Popda 2024, Bupati Arief Sambut Atlet Pelajar dari Wilayah Eks Karesidenan Pati

Regional
Tawuran Antarsekolah di Purworejo, 12 Siswa Diamankan, 5 Jadi Tersangka

Tawuran Antarsekolah di Purworejo, 12 Siswa Diamankan, 5 Jadi Tersangka

Regional
Update Penjaringan Parpol di Pilkada Brebes, Ada Nama Paramitha Widya Kusuma

Update Penjaringan Parpol di Pilkada Brebes, Ada Nama Paramitha Widya Kusuma

Regional
Prakiraan Cuaca Semarang Hari Ini Senin 6 Mei 2024, dan Besok : Berawan Sepanjang Hari

Prakiraan Cuaca Semarang Hari Ini Senin 6 Mei 2024, dan Besok : Berawan Sepanjang Hari

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com