Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sambut Delegasi G20, Gibran Bersama Mangkunegara X Bersihkan Pawedan Pura Mangkunegaran Solo

Kompas.com - 25/03/2022, 11:19 WIB
Labib Zamani,
Robertus Belarminus

Tim Redaksi

SOLO, KOMPAS.com - Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka bersama Kanjeng Gusti Pangeran Adipati Arya (KGPAA) Mangkunegara X Bhre Cakrahutomo Wirasudjiwo kerja bakti membersihkan rumput di Pamedan Pura Mangkunegaran Solo, Jawa Tengah, Jumat (25/3/2022).

Kerja bakti juga diikuti Wakil Wali Kota Solo Teguh Prakosa, Wakil Kepala Kepolisian Resor Kota (Wakapolresta) Solo AKBP Gatot Yulianto, Kepala Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Gatot Sutanto dan lain-lain.

Kerja bakti dimulai dari pukul 06.00 WIB hingga selesai sekitar pukul 09.00 WIB.

Gibran dan Mangkunegara X membersihkan rumput yang tumbuh di sela paving Pawedan Pura Mangkunegaran dengan menggunakan sabit.

Baca juga: Ini Alasan GPH Bhre Cakrahutomo Wirasudjiwo Dinobatkan Menjadi Mangkunegara X, Bukan Paundra

Gibran juga tidak canggung menggunkan cangkul untuk mengambil tumpukan rumput bercampur tanah ke tempat sampah.

Seusai kerja bakti, Gibran menyampaikan rencananya kerja bakti akan dilaksanakan secara rutin setiap dua pekan sekali.

Adapun kerja bakti ini dilakukan juga sekaligus untuk persiapan menyambut delegasi G20.

"Hari ini keroyokan DLH, Brimob, TNI/Polri, DPUPR, PDAM, Damkar pokoknya semua kami kerahkan di sini biar Pura Mangkunegaran lebih bersih lagi sama persiapan untuk G20," kata Gibran.

Menurut putra sulung Presiden Jokowi itu, Pura Mangkunegaran disiapkan untuk menyambut para delegasi G20 dalam acara gala dinner.

Para delegasi G20 ini rencananya akan menyelenggarakan Trade Industry and Investment Working Group (TIIWG) Group of Twenty atau G20 yang berlangsung tiga hari mulai 29-31 Maret 2022.

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Oknum Polisi di Flores Timur Diduga Aniaya Awak Kapal

Oknum Polisi di Flores Timur Diduga Aniaya Awak Kapal

Regional
Calon Jemaah Haji Kabupaten Semarang Didominasi Petani

Calon Jemaah Haji Kabupaten Semarang Didominasi Petani

Regional
Soal Calon Menteri Kabinet, Gibran: Keputusan Presiden Terpilih

Soal Calon Menteri Kabinet, Gibran: Keputusan Presiden Terpilih

Regional
Lari dari Dinas, 4 Anggota Polresta Ambon Dipecat tidak Hormat

Lari dari Dinas, 4 Anggota Polresta Ambon Dipecat tidak Hormat

Regional
Cerita Bataona, dari Jurnalis 'Terpanggil' Jadi Relawan Tagana di NTT Selama 16 Tahun

Cerita Bataona, dari Jurnalis "Terpanggil" Jadi Relawan Tagana di NTT Selama 16 Tahun

Regional
Pemkab Rembang Buka Lowongan 3.011 Formasi ASN Tahun 2024

Pemkab Rembang Buka Lowongan 3.011 Formasi ASN Tahun 2024

Regional
Luhut Minta Prabowo Tak Bawa Orang 'Toxic' di Kabinet, Gibran: Saya Tak Tahu Siapa

Luhut Minta Prabowo Tak Bawa Orang "Toxic" di Kabinet, Gibran: Saya Tak Tahu Siapa

Regional
Saat Penjual Siomay di Semarang Curi 675 Celana Dalam...

Saat Penjual Siomay di Semarang Curi 675 Celana Dalam...

Regional
Eks Pejabat BUMD Cilegon Jadi Tersangka Korupsi Jalan Pelabuhan Rp 7 Miliar

Eks Pejabat BUMD Cilegon Jadi Tersangka Korupsi Jalan Pelabuhan Rp 7 Miliar

Regional
Jembatan Gantung Ngembik Magelang Dibongkar Lusa, Warga Bisa Lewat Jalur Alternatif Ini

Jembatan Gantung Ngembik Magelang Dibongkar Lusa, Warga Bisa Lewat Jalur Alternatif Ini

Regional
Anggota Geng Motor Pembacok Pelajar SMA Terancam 15 Tahun Penjara

Anggota Geng Motor Pembacok Pelajar SMA Terancam 15 Tahun Penjara

Regional
Rawan Terdampak Longsor, Warga Wolotopo Timur Ende Akan Direlokasi

Rawan Terdampak Longsor, Warga Wolotopo Timur Ende Akan Direlokasi

Regional
Soal 'Presidential Club', Gibran: Untuk Menyatukan Mantan Pemimpin

Soal "Presidential Club", Gibran: Untuk Menyatukan Mantan Pemimpin

Regional
Niatnya Berkonsultasi dengan Megawati Dinilai Tak Tepat, Gibran Buka Suara

Niatnya Berkonsultasi dengan Megawati Dinilai Tak Tepat, Gibran Buka Suara

Regional
Prakiraan Cuaca Pekanbaru Hari Ini Senin 6 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Petir

Prakiraan Cuaca Pekanbaru Hari Ini Senin 6 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Petir

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com