Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ini Rute dan Syarat bagi Penonton MotoGP yang Berangkat dari 3 Pulau di Lombok Utara

Kompas.com - 08/03/2022, 16:19 WIB
Idham Khalid,
Andi Hartik

Tim Redaksi

LOMBOK UTARA, KOMPAS.com - Salah satu pintu masuk kedatangan penonton MotoGP di Sirkuit Mandalika yakni Pelabuhan Bangsal. Pelabuhan itu menghubungkan dermaga di tiga pulau di Lombok Utara, yakni Gili Trawangan, Gili Meno dan Gili Air atau biasa disebut Gili Tramena.

Polres Lombok Utara saat ini telah melakukan simulasi mode transportasi menjelang MotoGP dalam rangka mengantisipasi lonjakan wisatawan dan pengunjung yang datang ke Kabupaten Lombok Utara (KLU).

Baca juga: Jelang MotoGP, Polda NTB Siapkan 47 Pos Penjagaan di Sekitar Mandalika

Kapolres Lombok Utara, AKBP I Wayan Sudarmanta, menyebutkan, pihaknya melakukan simulasi pengamanan pengawalan jalur dalam rangka pergeseran penonton yang ada di Lombok Utara menuju Mandalika, khususnya penonton yang datang dari tiga pulau tersebut.

Wayan menyebut akan mendirikan lima pos pengamanan dan pos pelayanan yang tersebar di beberapa titik dari Kecamatan Bayan sampai Kecamatan Kelui.

"Kami akan dirikan pos pengamanan di Gili Trawangan, Pelabuhan Bangsal, Simpang Empat Pememang, perbatasan Bayan dan perbatasan Kelui," kata Wayan dalam keterangan tertulisnya, Selasa (8/3/2022).

Baca juga: 2 Gardu Induk PLN Disiapkan untuk Suplai Listrik MotoGP Mandalika

Selain itu, pihaknya akan melakukan rekayasa lalu lintas untuk memastikan kelancaran mobilitas wisatawan menuju Sirkuit Mandalika di Lombok Tengah.

"Ada dua jalur yang bisa dilalui menuju Sirkuit Mandalika, jalur utama yang akan kita gunakan yaitu jalur Senggigi dan jalur alternatif yakni jalur Pusuk," kata Wayan.

Jika jalur senggigi terjadi kemacetan, maka akan digunakan jalur alternatif yakni jalur Pusuk.

Foto udara sejumlah pekerja mengerjakan pengaspalan ulang tikungan ke-17 lintasan Pertamina Mandalika International Street Circuit di KEK Mandalika, Kecamatan Pujut, Praya, Lombok Tengah, NTB, Sabtu (5/3/2022). Pengaspalan ulang lintasan dengan total panjang 1,2 Km tersebut tengah dikerjakan sesuai dengan spesifikasi dari Dorna Sports dan FIM serta ditargetkan dapat rampung pada 10 Maret mendatang.ANTARA FOTO/AHMAD SUBAIDI Foto udara sejumlah pekerja mengerjakan pengaspalan ulang tikungan ke-17 lintasan Pertamina Mandalika International Street Circuit di KEK Mandalika, Kecamatan Pujut, Praya, Lombok Tengah, NTB, Sabtu (5/3/2022). Pengaspalan ulang lintasan dengan total panjang 1,2 Km tersebut tengah dikerjakan sesuai dengan spesifikasi dari Dorna Sports dan FIM serta ditargetkan dapat rampung pada 10 Maret mendatang.
Sementara untuk simulasi kedua yakni mekanisme pengamanan penerapan protokol kesehatan di tengah masa pandemi Covid-19.

"Mulai dari pergeseran penonton dari hotel menuju pelabuhan nanti dilakukan pengecekan suhu tubuh, scan aplikasi PeduliLindungi dan pemeriksaan swab antigen" kata Wayan.

Baca juga: Hujan Menjadi Kekhawatiran Saat Proses Pengaspalan Ulang di Sirkuit Mandalika

Diterangkan Wayan, bagi penonton yang terdeteksi positif, akan dilakukan penanganan medis. Sementara pengunjung yang tidak reaktif akan langsung dinaikkan ke bus untuk dikawal menuju Mandalika ke lokasi sirkuit.

Untuk menjaga keamanan perhelatan MotoGP, sebanyak 120 anggota personel Polres Lombok Utara akan diterjunkan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Gempa M 6,1 Guncang Bula

Gempa M 6,1 Guncang Bula

Regional
Suami di Karimun Bunuh Istri Pakai Batang Sikat Gigi

Suami di Karimun Bunuh Istri Pakai Batang Sikat Gigi

Regional
Maju Pilkada Maluku, Eks Pangdam Pattimura Daftar Cagub ke 5 Parpol

Maju Pilkada Maluku, Eks Pangdam Pattimura Daftar Cagub ke 5 Parpol

Regional
Ratusan Ribu Suara Pemilu 2024 di Bangka Belitung Tidak Sah, NasDem Gugat ke MK

Ratusan Ribu Suara Pemilu 2024 di Bangka Belitung Tidak Sah, NasDem Gugat ke MK

Regional
Maksimalkan Potensi, Pj Walkot Tangerang Minta Fasilitas Kawasan Kuliner Parlan Dilengkapi

Maksimalkan Potensi, Pj Walkot Tangerang Minta Fasilitas Kawasan Kuliner Parlan Dilengkapi

Kilas Daerah
Tim SAR Gabungan Kembali Temukan Jasad Korban Banjir Bandang Luwu

Tim SAR Gabungan Kembali Temukan Jasad Korban Banjir Bandang Luwu

Regional
Seorang Petani di Sikka NTT Dikeroyok hingga Babak Belur, 3 Pelaku Ditangkap

Seorang Petani di Sikka NTT Dikeroyok hingga Babak Belur, 3 Pelaku Ditangkap

Regional
KKB Ancam dan Rampas Barang Jemaat Gereja di Pegunungan Bintang

KKB Ancam dan Rampas Barang Jemaat Gereja di Pegunungan Bintang

Regional
Geng Motor Tawuran Tewaskan Pelajar SMA di Lampung, 2 Orang Jadi Tersangka

Geng Motor Tawuran Tewaskan Pelajar SMA di Lampung, 2 Orang Jadi Tersangka

Regional
Ayah Perkosa Putri Kandung di Mataram Saat Istri Kerja sebagai TKW

Ayah Perkosa Putri Kandung di Mataram Saat Istri Kerja sebagai TKW

Regional
Tanah Orangtua Dijual Tanpa Sepengetahuannya, Adik Bacok Kakak di Kampar

Tanah Orangtua Dijual Tanpa Sepengetahuannya, Adik Bacok Kakak di Kampar

Regional
Warga Cianjur Kaget Wanita yang Dinikahinya Ternyata Seorang Pria

Warga Cianjur Kaget Wanita yang Dinikahinya Ternyata Seorang Pria

Regional
Saiful Tewas Usai Ditangkap Polisi, Istri: Suami Saya Buruh Tani, Tak Terlibat Narkoba

Saiful Tewas Usai Ditangkap Polisi, Istri: Suami Saya Buruh Tani, Tak Terlibat Narkoba

Regional
KLB Diare di Pesisir Selatan Sumbar, Ada 150 Kasus dan 4 Orang Meninggal

KLB Diare di Pesisir Selatan Sumbar, Ada 150 Kasus dan 4 Orang Meninggal

Regional
Guru Honorer di Maluku Dipecat Setelah 11 Tahun Mengabdi, Pihak Sekolah Berikan Penjelasan

Guru Honorer di Maluku Dipecat Setelah 11 Tahun Mengabdi, Pihak Sekolah Berikan Penjelasan

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com