Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kota Mataram Mulai Vaksin Anak 6-11 Tahun, Sasar 51.000 Siswa SD

Kompas.com - 05/01/2022, 07:36 WIB
Karnia Septia,
Priska Sari Pratiwi

Tim Redaksi

MATARAM, KOMPAS.com - Sejumlah siswa SD di Kota Mataram, Nusa Tenggara Barat (NTB), mulai mendapatkan vaksinasi Covid-19, Selasa (4/1/2022).

Vaksinasi yang menyasar anak usia 6-11 tahun pertama kali dilaksanakan di Mataram yaitu di SDN 34 Cakranegara dan MIN 2 Mataram.

Kepala Dinas Pendidikan Kota Mataram, Lalu Fatwir Uzali mengatakan, selain siswa, orangtua siswa juga tidak kalah antusias menyambut vaksin anak ini.

Baca juga: Pemkot Yogyakarta Perkirakan Vaksin Anak Usia 6-11 Tahun Sebanyak 41.000

"Hari ini ada dua sekolah yaitu MIN 2 Mataram dan SDN 34 Cakranegara. Saya lihat anak-anak antusias sekali, tidak ada yang takut, tidak ada yang khawatir, dan orangtua sangat menyambut gembira vaksin anak ini," kata Fatwir, Selasa. 

Fatwir menyebutkan, sasaran vaksinasi anak untuk siswa SD dan MI di Kota Mataram sebanyak 51.000 lebih siswa.

Fatwir menargetkan minimal 50 persen siswa di Mataram bisa memperoleh vaksin Covid- 19 sepanjang Januari agar sekolah bisa melaksanakan pembelajaran tatap muka secara penuh.

"Target vaksinasi 50 persen di bulan Januari, kalau bisa melebihi. Kita berharap dengan vaksin anak sekitar 50 persen itu artinya kita punya modal untuk memohon izin kepada bapak wali kota untuk PTM penuh," Kata Fatwir.

Setelah 50 persen terpenuhi, pihaknya bersama Dinas Kesehatan Kota Mataram akan berupaya maksimal agar vaksinasi anak bisa melebihi target 87 persen.

Sejauh ini, lanjut Fatwir, pihaknya belum pernah menerima protes dari orangtua siswa secara lisan maupun tertulis tentang vaksin anak ini.

Baca juga: Antisipasi Varian Omicron, Pemprov NTB Tak Terapkan PTM secara Penuh di SMA-SMK

Pihaknya juga berharap agar vaksinasi anak bisa berjalan lancar dan memenuhi target.

"Kita sudah belajar dari siswa SMP kemudian SD, alhamdulillah mudah-mudahan bisa tercapai dan berjalan lancar," Tutup Fatwir.

Pantauan Kompas.com, antusias siswa di SDN 34 Cakranegara untuk mengikuti vaksinasi Covid-19 di sekolah cukup tinggi.

Ida Bagus Nata Pradnya, siswa kelas 5 mengatakan, sudah mempersiapkan diri sebelum mengikuti vaksinasi di sekolah dengan tidur lebih awal dan sarapan pagi.

"Deg-degan tadi," kata Nata usai menerima vaksin.

Meski sempat merasa tegang, Nata mengaku senang setelah menerima vaksin karena berguna untuk kesehatan.  

Tercatat, 169 siswa SDN 34 Cakranegara yang mengikuti vaksinasi.

Dari jumlah tersebut, hanya satu orang siswa yang tidak mengikuti vaksinasi karena memiliki penyakit bawaan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Prakiraan Cuaca Semarang Hari Ini Sabtu 4 Mei 2024, dan Besok : Malam Ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Semarang Hari Ini Sabtu 4 Mei 2024, dan Besok : Malam Ini Hujan Ringan

Regional
Antisipasi Meroketnya Harga Pangan, Alokasi Pupuk Ditambah 9,55 Juta Ton

Antisipasi Meroketnya Harga Pangan, Alokasi Pupuk Ditambah 9,55 Juta Ton

Regional
KPU Sikka Tetapkan 35 Caleg Terpilih Periode 2024-2029, Ini Daftarnya

KPU Sikka Tetapkan 35 Caleg Terpilih Periode 2024-2029, Ini Daftarnya

Regional
Perempuan di Bawah Umur Diperkosa 7 Pria di Pantai, Sempat Dicekoki Miras

Perempuan di Bawah Umur Diperkosa 7 Pria di Pantai, Sempat Dicekoki Miras

Regional
Prakiraan Cuaca Balikpapan Hari Ini Sabtu 4 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Balikpapan Hari Ini Sabtu 4 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Regional
Prakiraan Cuaca Morowali Hari Ini Sabtu 4 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Morowali Hari Ini Sabtu 4 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Regional
Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Sabtu 4 Mei 2024, dan Besok : Pagi ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Sabtu 4 Mei 2024, dan Besok : Pagi ini Hujan Ringan

Regional
Cerita Erik 20 Tahun Jadi Relawan Tagana demi Kemanusiaan

Cerita Erik 20 Tahun Jadi Relawan Tagana demi Kemanusiaan

Regional
50 Caleg Terpilih di Kabupaten Semarang Ditetapkan, Ini Rinciannya

50 Caleg Terpilih di Kabupaten Semarang Ditetapkan, Ini Rinciannya

Regional
Wakil Bupati Sumbawa Daftar Penjaringan Cabub di Partai Nasdem

Wakil Bupati Sumbawa Daftar Penjaringan Cabub di Partai Nasdem

Regional
Respons NasDem soal Kantornya di Labuhanbatu Disita KPK

Respons NasDem soal Kantornya di Labuhanbatu Disita KPK

Regional
Kasus Suami di Ciamis Bunuh dan Mutilasi Istri, Potongan Tubuh Dikumpulkan di Pos Ronda

Kasus Suami di Ciamis Bunuh dan Mutilasi Istri, Potongan Tubuh Dikumpulkan di Pos Ronda

Regional
Anies Minta Grup Jangan Bubar, Perjuangan Belum Selesai

Anies Minta Grup Jangan Bubar, Perjuangan Belum Selesai

Regional
Sepekan Pantura Sayung Banjir Rob dan Jalan Demak-Kudus Tersendat, Sopir Truk: Lelah, Boros Solar

Sepekan Pantura Sayung Banjir Rob dan Jalan Demak-Kudus Tersendat, Sopir Truk: Lelah, Boros Solar

Regional
Simpan Narkoba di Rumah Dinas, Oknum Camat Ditangkap Polisi

Simpan Narkoba di Rumah Dinas, Oknum Camat Ditangkap Polisi

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com