Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mandalika Diantisipasi Menjadi KEK

Kompas.com - 07/05/2013, 20:39 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com - Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif menargetkan Mandalika, Nusa Tenggara Barat, untuk menjadi kawasan ekonomi khusus (KEK) pada 2013. "Tahun ini sedang diperjuangkan supaya Mandalika bisa jadi KEK," kata Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Mari Elka Pangestu dalam jumpa pers di Jakarta, Selasa (7/5/2013).

Menurut Mari, daerah tersebut telah didukung dengan keberadaan bandara internasional dan sudah diantisipasi akan menjadi KEK. "Mandalika sudah diantisipasi untuk menjadi KEK, dan  sejak beberapa tahun lalu sudah didesain menjadi kawasan khusus pariwisata," katanya.

Pihaknya juga menyatakan akan membangun resor bintang lima di Mandalika. Selain itu, saat ini tahap pembangunan marina di daerah tersebut juga sudah dimulai.

Di bawah perusahaan pengembangan pariwisata Bali (BTDC), Mandalika nantinya akan terus berupaya menyediakan fasilitas yang berkelas dunia, ruang terbuka yang luas, manajemen yang mengutamakan keamanan dan kemanusiaan serta taman bermain.

Obyek wisata di Mandalika meliputi Pantai Tanjung Aan, Pantai Kuta, Teluk Gerupuk, Pantai Mawun, Air Terjun Benang Kelambu, dan Pantai Selong Belanak.

Saat ini, tambah Mari, baru terdapat dua KEK di Indonesia, yakni Sei Mangke di Sumatera Utara dan Tanjung Lesung di Banten.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com