Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Arus Balik di Bakauheni Meningkat

Kompas.com - 22/08/2012, 18:04 WIB
Yulvianus Harjono

Penulis

KALIANDA, KOMPAS.com- Dua hari pasca-Lebaran, arus balik di Pelabuhan Bakauheni, Lampung, mulai meningkat, Rabu (22/8/2012). Namun, situasi di pelabuhan penyeberangan terbesar di Sumatera ini masih lancar. Tidak ada antrean panjang baik pejalan kaki maupun kendaraan.

Penumpang yang menyeberang ke Merak, Banten, hari ini didominasi pejalan kaki. Pada pagi hari sempat terjadi sedikit antrean di loket karcis. Namun, ini dapat diatasi setelah PT ASDP membuka seluruh yakni sebanyak delapan loket karcis.

Sementara itu hingga Rabu sore, kantung-kantung parkir di berbagai dermaga di Pelabuhan Bakauheni masih nampak lengang. Tidak ada penumpukkan mobil pemudik ataupun truk. Berdasarkan data ASDP Indonesia Ferry Cabang Bakauheni, jumlah penumpang yang menyeberang ke Pulau Jawa, sepanjang hari ini hingga Pukul 15.00 WIB adalah sebanyak 20.060 penumpang.

Diperkirakan jumlah penumpang sepanjang hari ini akan mencapai 50.000 orang. Pada malam hari, akan semakin banyak penumpang yang datang. Pada Selasa (21/8/2012), jumlah penumpang mencapai 52.720. Lalu, sehari sebelumnya (hari kedua Lebaran), penumpang hanya sebanyak 37.993 orang.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
    Video rekomendasi
    Video lainnya


    Terkini Lainnya

    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    komentar di artikel lainnya
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Close Ads
    Bagikan artikel ini melalui
    Oke
    Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com