Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Empat Pasang Cagub Kalbar Dikawal Polisi Terlatih

Kompas.com - 12/08/2012, 09:49 WIB
Agustinus Handoko

Penulis

PONTIANAK, KOMPAS.com- Begitu ditetapkan oleh Komisi Pemilihan Umum Kalimantan Barat, empat pasang calon Gubenur dan Wakil Gubernur Kalbar langsung mendapat pengawalan ketat oleh polisi. Setiap pasangan dikawal empat polisi.

Kepala Bidang Hubungan Masyarakat Kepolisian Daerah Kalimantan Barat Ajun Komisaris Besar Mukson Munandar, Minggu (12/8/2012), mengatakan, pengawalan merupakan bagian dari pengamanan.

"Masing-masing calon gubernur atau wakil gubernur dikawal oleh dua orang polisi," ujar Mukson.

Para pengawal calon Gubenur dan Wakil Gubernur Kalbar itu merupakan polisi yang dilatih secara khusus. Bahkan, mereka sebelumnya juga harus menjalani tes psikologi.

Para calon sudah mendapatkan nomor urut: Cornelis-Christiandy Sanjaya (1), Armyn Alianyang-Fathan A Rasyid (2), Morkes Effendi-Burhanuddin A Rasyid (3), dan Abang Tambul Husin-Barnabas Simin (4).

 

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com