Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Warga Selo Krisis Air Bersih

Kompas.com - 27/01/2011, 22:13 WIB

Sementara menurut Kepela Desa Suroteleng Mardiyanto, krisis air di Desa Suroteleng hanya terjadi di Dukuh Bulu Kidul yang dihuni sekitar 225 jiwa karena pipa saluran air sekitar 7 kilometer di dukuh itu hanyut terbawa banjir.

Warga setempat hingga saat ini terpaksa harus mengambil air di sumber Tukbabon di lereng Merbabu atau di Dukuh Sukabumi yang berjarak sekitar 2 km dari kampung.

Menurut dia, pihaknya hingga sekarang belum dapat melakukan koordinasi dengan pemerintah kecamatan karena akses jalan terputus akibat runtuhnya jembatan Jambon di Suroteleng.

Warga setempat banyak yang memanfaatkan dengan menampung air hujan untuk kebutuhan minum ternak, sedangkan untuk kebutuhan minum mereka mengambil dari mata air di dukuh terdekat.

Sebelumnya, warga Desa Tlogolele, Kecamatan Selo, Kabupaten Boyolali, Jawa Tengah, mengalami krisis air bersih karena ratusan meter jaringan pipa air di wilayah tersebut diterjang banjir lahar dingin.

Menurut Kades Tlogolele Budi Harsono, jaringan pipa yang hanyut terbawa banjir lahar di Kali Sabrang Dusun Tegalmulyo, Tlogolele, panjangnya ratusan meter.

Namun, warga sekitar sudah melakukan perbaikan darurat terhadap saluran yang terputus agar tidak terjadi krisis air bersih di desanya.

Selain itu, warganya juga mendapatkan bantuan droping air bersih dari PMI. Air bersih bantuan itu dikirim dari wilayah Blabag Magelang untuk memenuhi kebutuhan warganya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com