Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Korban Tungku Meledak di Lampung Bertambah Jadi 4 Orang, Polisi Selidiki Penyebabnya

Kompas.com - 10/05/2024, 21:59 WIB
Maya Citra Rosa

Editor

 

KOMPAS.com - Terjadi insiden ledakan tungku peleburan di pabrik logam PT San Xiong Steel di Desa Tarahan, Lampung Selatan, Rabu (8/5/2024) pukul 13.15 WIB.

Ledakan ini awalnya mengakibatkan empat pekerja pabrik tersiram besi cair dan menderita luka bakar serius.

Mereka adalah Faisol, Novel, Jefri dan Wardi. Ketiga korban dirawat intensif di RS Immanuel, Bandar Lampung.

Sementara satu orang mengalami luka di bagian punggung namun belum dibawa ke rumah sakit.

Polisi selidiki penyebab ledakan

Kapolres Lampung Selatan AKBP Yusriandi Yusrin mengatakan, pihaknya sedang menyelidiki penyebab meledaknya tungku di PT San Xiong Steel Indonesia.

Baca juga: Bunuh Anggota Polisi, Remaja di Lampung Campur Racun dan Obat Nyamuk ke Minuman Korban

Lebih lanjut ia menyebut pihaknya sudah mendatangi lokasi dan meminta keterangan saksi di lokasi.

"Kami sudah ke lokasi Kamis (9/5/2024) kemarin. Kebetulan saya juga langsung ke sana. Dan kami juga sudah meminta keterangan saksi-saksi. Sekarang sedang dalam penyelidikan," ujar Yusriandi, Jumat (10/5/2024).

Namun, ia belum bisa memberikan keterangan lengkap terkait perkembangan kasus tersebut dan berjanji akam merilis kasus tersebut jika data sudah lengkap.

"Nanti kalau sudah lengkap semua, maka akan dirilis," ucapnya.

Dirinya juga sudah bertemu dengan para korban.

"Kami juga sudah mengunjungi para korban. Mereka dirawat di RS Imanuel Bandar Lampung," ujarnya.

Diberitakan sebelumnya, insiden ini bermula saat para pekerja memasukkan material besi ke dalam tungku peleburan menggunakan mesin magnet.

Pabrik tersebut memproduksi besi-besi yang biasa digunakan untuk pembuatan bangunan.

Baca juga: Tungku Peleburan di Pabrik Logam Lampung Meledak, 3 Pekerja Alami Luka Bakar Serius

"Saat material besi itu dimasukkan ke tungku, tiba-tiba terjadi ledakan sebanyak 2 kali," kata dia.

Ketika terjadi ledakan, cairan besi panas itu terciprat dan berhamburan.

Sehingga, mengenai ketiga korban yang saat itu sedang berada di sekitar tungku.

Umi mengatakan, ledakan itu terjadi di tungku nomor 7 yang berada di area produksi.

Sebagian artikel ini telah tayang di TribunLampung.co.id dengan judul 4 Pekerja Terbakar, Polisi Selidiki Penyebab Meledaknya Tungku di PT San Xiong Steel Indonesia

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Bentuk Gunung Api di Indonesia dan Contohnya

Bentuk Gunung Api di Indonesia dan Contohnya

Regional
Ekspor Timah Bangka Belitung Anjlok, Pendapatan Bea Cukai Sampai Nol

Ekspor Timah Bangka Belitung Anjlok, Pendapatan Bea Cukai Sampai Nol

Regional
Mahasiswa Kedokteran 'Nge-prank' Curi Mobil Teman Koas di Rumah Sakit, Kini Terancam Penjara

Mahasiswa Kedokteran "Nge-prank" Curi Mobil Teman Koas di Rumah Sakit, Kini Terancam Penjara

Regional
Warga Resah Aktivitas Tempat Hiburan Malam di Banyumas, Ada Promo Khusus Pakai Istilah Pendidikan

Warga Resah Aktivitas Tempat Hiburan Malam di Banyumas, Ada Promo Khusus Pakai Istilah Pendidikan

Regional
Banjir Ngarai Sianok Bukittinggi, Air Sampai Atap Rumah

Banjir Ngarai Sianok Bukittinggi, Air Sampai Atap Rumah

Regional
Optimalkan Pengelolaan Sampah di TPA Lelang, Bupati Aulia Serahkan Bulldozer D3 kepada DLHP HST

Optimalkan Pengelolaan Sampah di TPA Lelang, Bupati Aulia Serahkan Bulldozer D3 kepada DLHP HST

Regional
Mayat Misterius yang Tertimpa Potongan Beton di Banjar Kalsel Diduga Pemulung Besi Bekas

Mayat Misterius yang Tertimpa Potongan Beton di Banjar Kalsel Diduga Pemulung Besi Bekas

Regional
Caleg PDI-P di Banyumas Mundur akibat Sistem Komandate, KPU Klarifikasi

Caleg PDI-P di Banyumas Mundur akibat Sistem Komandate, KPU Klarifikasi

Regional
Korupsi Dana Hibah Pilkada, 5 Eks Anggota KPU Aru Maluku Divonis 1,5 Tahun Penjara

Korupsi Dana Hibah Pilkada, 5 Eks Anggota KPU Aru Maluku Divonis 1,5 Tahun Penjara

Regional
Partai Demokrat Resmi Dukung Andika Hazrumy di Pilkada Serang 2024

Partai Demokrat Resmi Dukung Andika Hazrumy di Pilkada Serang 2024

Regional
Pengungsi Rohingya Kabur di Aceh Barat, Aktivis Sebut Ada Pembiaran

Pengungsi Rohingya Kabur di Aceh Barat, Aktivis Sebut Ada Pembiaran

Regional
3 Bulan Upah Belum Dibayar, Puluhan 'Cleaning Service' RSUD Nunukan Mogok Masal

3 Bulan Upah Belum Dibayar, Puluhan "Cleaning Service" RSUD Nunukan Mogok Masal

Regional
Kecelakaan Truk di Tol Semarang, Sopir Asal Malang Tewas

Kecelakaan Truk di Tol Semarang, Sopir Asal Malang Tewas

Regional
Masih Ada 6 Nelayan Aceh Ditahan di Thailand

Masih Ada 6 Nelayan Aceh Ditahan di Thailand

Regional
PDIP Usung 5 'Incumbent' Kepala Daerah di Pilkada Bangka Belitung

PDIP Usung 5 "Incumbent" Kepala Daerah di Pilkada Bangka Belitung

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com