Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Raker Konwil I Apeksi Pekanbaru Dimulai, Ini Rangkaian Kegiatannya

Kompas.com - 03/05/2024, 09:49 WIB
Ikhsan Fatkhurrohman Dahlan,
A P Sari

Tim Redaksi

KOMPAS.com – Rapat Kerja (Raker) Komisariat Wilayah (Komwil) I Asosiasi Pemerintah Kota Seluruh Indonesia (Apeksi) sudah mulai digelar di Kota Pekanbaru. Penjabat (Pj) Wali Kota (Walkot) Pekanbaru Muflihun menyampaikan, kegiatan ini merupakan bagian dari Gerakan Nasional Bangga Buatan Indonesia (BBI) dan Bangga Wisata Indonesia (BWI).

"Rangkaian kegiatan yang dilaksanakan dalam Raker Komwil I Apeksi ini dimulai dari tanggal 1 hingga 5 Mei," ujar Muflihun melalui keterangan persnya, Jumat (3/5/2024).

Dirinya melanjutkan, kegiatan Raker Komwil I Apeksi tersebut diawali dengan program Sua Pemuda dari 24 kota yang merupakan anggota Komwil I Apeksi.

Melanjutkan penjelasan Muflihun, Asisten I Bidang Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Sekretariat Daerah (Sekda) Kota Pekanbaru Masykur Tarmizi mengungkapkan, rangkaian kegiatan Raker dilanjutkan dengan Focus Group Discussion (FGD) pada, Kamis (2/5/2024).

Baca juga: 5 UMKM Unggulan Binaan PHR Ramaikan Karya Nyata Festival Pekanbaru

"FGD ini diikuti oleh sekda kota anggota Komwil I Apeksi dan seluruh sekda kabupaten/kota se-Provinsi Riau untuk membahas isu-isu strategis terkait dengan manajemen aparatur sipil negara (ASN) dan anggaran. Hasil FGD ini nantinya akan digunakan sebagai rekomendasi dalam Raker Komwil I Apeksi," paparnya.

Selanjutnya, ujar Masykur, seluruh walkot anggota Komwil I Apeksi akan mengikuti raker di Hotel Pangeran dan bagi Ketua Tim Penggerak Pembina Kesejahteraan Keluarga (TP-PKK) akan mengikuti kegiatan Ladies Program, Jumat.

Pada siang harinya, rangkaian kegiatan akan diisi dengan pentas seni, pawai budaya, Lancang Kuning Karnaval, dan Pembukaan City Expo di Halaman Kantor Gubernur Riau. Kemudian, malam harinya akan diisi dengan pembukaan Festival Lancang Kuning dan Pemecahan Rekor MURI melalui penampilan 10.000 penari.

“Pada 4 Mei, akan diselenggarakan kegiatan forum bisnis dan penanaman pohon yang lokasinya kami pusatkan di lahan Arboretum Komplek Perkantoran Pemerintah Kota (Pemkot) Pekanbaru Sultan Muhammad Ali Abdul Jalil Muazzam Syah Bandara Tenayan Raya," tutur Masykur.

Baca juga: Bertemu Lembaga Adat Melayu Riau, Pj Walkot Pekanbaru Sampaikan Apresiasinya

Sedangkan pada Minggu, 5 Mei, akan dilaksanakan Lancang Kuning Karnaval yang bertempat di Halaman Kantor Gubernur Riau.

Sebagai informasi, kegiatan Raker Komwil I Apeksi beserta Gerakan BBI dan BWI turut melibatkan sejumlah artis ibu kota, seperti Astrid Tiar, Virgoun, Berliana Lovel, Band Gigi, Putri Marino, dan Band Fourtwnty.

Adapun Komwil I sendiri meliputi kota yang berada di wilayah Provinsi Riau, Sumatera Utara (Sumut), Sumatera Barat (Sumbar), Aceh, dan Kepulauan Riau yang diketuai oleh Walkot Medan Bobby Nasution. (ADV)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Cerita Warga di Ponorogo Tandu Nenek Sejauh 2 Km Berobat, Derita Jalan Rusak Bertahun-tahun

Cerita Warga di Ponorogo Tandu Nenek Sejauh 2 Km Berobat, Derita Jalan Rusak Bertahun-tahun

Regional
Ketua MAKI Siap Bantu Blora Ajukan JR UU HKPD, Bupati Arief Sambut dengan Tangan Terbuka

Ketua MAKI Siap Bantu Blora Ajukan JR UU HKPD, Bupati Arief Sambut dengan Tangan Terbuka

Regional
Liburan Bareng Sekolah, Murid TK di Musi Rawas Tewas Tenggelam di Kolam Renang

Liburan Bareng Sekolah, Murid TK di Musi Rawas Tewas Tenggelam di Kolam Renang

Regional
Wisata Pagubugan Melung di Banyumas: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Jam Buka

Wisata Pagubugan Melung di Banyumas: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Jam Buka

Regional
Tingkatkan Semangat Nasionalisme, Bupati Blora Bagikan Bendera Merah Putih Saat Upacara Hari Lahir Pancasila

Tingkatkan Semangat Nasionalisme, Bupati Blora Bagikan Bendera Merah Putih Saat Upacara Hari Lahir Pancasila

Regional
Arif Sugiyanto Resmi Dapat Rekomendasi dan Surat Tugas dari 3 Partai untuk Pilkada Kebumen

Arif Sugiyanto Resmi Dapat Rekomendasi dan Surat Tugas dari 3 Partai untuk Pilkada Kebumen

Regional
Gempa M 5,2 Guncang Manokwari Papua Barat, Ikut Dirasakan di Biak

Gempa M 5,2 Guncang Manokwari Papua Barat, Ikut Dirasakan di Biak

Regional
Curug Gomblang di Banyumas: Daya Tarik, Jam Buka, dan Rute

Curug Gomblang di Banyumas: Daya Tarik, Jam Buka, dan Rute

Regional
Gempa M 5,2 Guncang Ransiki Papua Barat, Tak Berpotensi Tsunami

Gempa M 5,2 Guncang Ransiki Papua Barat, Tak Berpotensi Tsunami

Regional
Daftar Bupati melalui PKB, Ketua NU Kabupaten Semarang Siap Jadi Katalisator Koalisi

Daftar Bupati melalui PKB, Ketua NU Kabupaten Semarang Siap Jadi Katalisator Koalisi

Regional
Buntut Kasus Perundungan Siswi SD di Ambon, Polisi Gelar Sosialiasi Stop Bullying di Sekolah

Buntut Kasus Perundungan Siswi SD di Ambon, Polisi Gelar Sosialiasi Stop Bullying di Sekolah

Regional
Masalah Biaya Teratasi, Jenazah TKI Banyumas di Jepang Segera Dipulangkan ke Tanah Air

Masalah Biaya Teratasi, Jenazah TKI Banyumas di Jepang Segera Dipulangkan ke Tanah Air

Regional
Polresta Ambon Beri Trauma Healing untuk Siswi SD Korban Pemerkosaan Oknum Polisi

Polresta Ambon Beri Trauma Healing untuk Siswi SD Korban Pemerkosaan Oknum Polisi

Regional
Sumur Minyak Ilegal Aceh Timur Meledak, BPMA Minta Proses Hukum Pelaku

Sumur Minyak Ilegal Aceh Timur Meledak, BPMA Minta Proses Hukum Pelaku

Regional
Mujito Racuni 4 Kambing Milik Tetangga, Mengaku Sakit Hati karena Tak Boleh Dibeli

Mujito Racuni 4 Kambing Milik Tetangga, Mengaku Sakit Hati karena Tak Boleh Dibeli

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com