Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Gramedia Majapahit Semarang Tawarkan Ruang Temu dengan Penulis Ternama

Kompas.com - 29/12/2023, 18:26 WIB
Titis Anis Fauziyah,
Pythag Kurniati

Tim Redaksi

SEMARANG, KOMPAS.com - Toko Buku Gramedia yang ketiga kembali dibuka di Kota Semarang, Jawa Tengah pada Jumat (29/12/2023).

Gramedia Semarang Majapahit ini berlokasi di Jalan Brigjen Sudiarto No. 324, Kecamatan Pedurungan.

Baca juga: Wajah Baru Gramedia Balikpapan, Sediakan 6.032 Buku Unggulan

Sebelumnya, sudah ada dua toko Gramedia di Semarang yang terletak di Jalan Pandanaran dan Jalan Setiabudi, Srondol, Banyumanik.

Sedangkan secara nasional ini merupakan outlet ke-123.

General Manager Regional C Gramedia, Cornelius Tri Guntoro menilai sampai hari ini peminat buku fisik masih sangat besar.

Secara data terdapat pergeseran budaya membaca ke e-book, tapi hal itu tidak berubah dalam sekejap.

Baca juga: Digelar Mulai Hari Ini, Semesta Buku Gramedia Hadirkan Bazar Buku, Jumpa Penulis, hingga Nobar Film

 

"Jadi kami masih sangat optimistis. Apalagi ini Semarang, pertemuan dengan penulis itu masih menjadi daya tarik, seperti kemarin Tere Liye membeludak, ada semacam kerinduan, keinginan untuk bisa tanya jawab dengan penulisnya, mungkin orang juga masih nyaman baca buku fisiknya," tutur Cornelius usai peluncuran toko buku, Jumat (29/12/2023).

Selain mewadahi pemenuhan kebutuhan informasi dan pengetahuan melalui buku, pihaknya juga berkomitmen untuk membuka ruang aktualisasi dan diskusi bagi anak-anak hingga pembaca dewasa.

Baca juga: Jalan-jalan ke Gramedia Grand Indonesia, Bisa Sekaligus Healing


 

Mulai dari pengadaan lomba, kegiatan diskusi dan dialog bersama penulis ternama yang akan didatangkan ke outlet tersebut.

Bahkan pekan kedua Januari 2024 sudah ada penulis yang dijadwalkan mengisi acara di sana.

"Termasuk activity dengan anak-anak, lomba mewarnai atau science day, kami juga tetep menjadi agenda kami di Gramedia Majapahit," jelasnya.

Menurutnya pemilihan lokasi di Majapahit karena akses jalan strategis dan perkembangan di Kota Semarang bagian timur juga semakin pesat.

Baca juga: Menikmati Wajah Baru Gramedia Grand Indonesia, Punya Sudut Instagramable

 

"Sudah banyak kuliner, itu kan asupan jasmani, asupan untuk pikiran saya kira harus seimbang juga kan, saya kira ini segmennya sangat kuat di kalangan anak muda, milenial. Jadi kita mendekatkan ke customer," tegasnya.

Pihaknya menyediakan koleksi 4.960 judul buku dan berbagai perlengkapan kantor dan sekolah.

Soft Opening ini dimeriahkan sejumlah promo untuk merayakan wajah baru Gramedia yang menarik. Untuk produk Buku Internal tersedia potongan harga sebesar 15 persen dengan minimal transaksi Rp 150.000, berlaku di toko Gramedia tertentu untuk periode 16 sampai 31 Desember 2024.

Halaman:


Terkini Lainnya

KPU Karawang Polisikan Pembuat SK Palsu Caleg Terpilih

KPU Karawang Polisikan Pembuat SK Palsu Caleg Terpilih

Regional
Diduga Lecehkan Santri, Ponpes di Sekotong Lombok Dirusak Warga

Diduga Lecehkan Santri, Ponpes di Sekotong Lombok Dirusak Warga

Regional
Didorong Maju Pilkada, Rumah Petani di Brebes Digeruduk Ribuan Warga

Didorong Maju Pilkada, Rumah Petani di Brebes Digeruduk Ribuan Warga

Regional
Kaget Ada Motor yang Melintas, Truk di Semarang Tabrak Jembatan Penyeberangan Orang

Kaget Ada Motor yang Melintas, Truk di Semarang Tabrak Jembatan Penyeberangan Orang

Regional
Tawuran Pelajar SMK di Jalan Raya Bogor, Satu Tewas akibat Luka Tusukan

Tawuran Pelajar SMK di Jalan Raya Bogor, Satu Tewas akibat Luka Tusukan

Regional
Kunjungi Banyuwangi, Menhub Siap Dukung Pembangunan Sky Bridge

Kunjungi Banyuwangi, Menhub Siap Dukung Pembangunan Sky Bridge

Regional
Berlayar Ilegal ke Australia, 6 Warga China Ditangkap di NTT

Berlayar Ilegal ke Australia, 6 Warga China Ditangkap di NTT

Regional
Video Viral Diduga Preman Acak-acak Salon di Serang Banten, Pelaku Marah Tak Diberi Uang

Video Viral Diduga Preman Acak-acak Salon di Serang Banten, Pelaku Marah Tak Diberi Uang

Regional
Tawuran 2 Kampung di Magelang, Pelaku Kabur, Polisi Amankan 5 Motor

Tawuran 2 Kampung di Magelang, Pelaku Kabur, Polisi Amankan 5 Motor

Regional
Dua Dekade Diterjang Banjir Rob, Demak Rugi Rp 30 Triliun

Dua Dekade Diterjang Banjir Rob, Demak Rugi Rp 30 Triliun

Regional
Rektor Universitas Riau Cabut Laporan Polisi Mahasiwa yang Kritik UKT

Rektor Universitas Riau Cabut Laporan Polisi Mahasiwa yang Kritik UKT

Regional
Pembuang Bayi di Semarang Tinggalkan Surat di Ember Laundry, Diduga Kenali Saksi

Pembuang Bayi di Semarang Tinggalkan Surat di Ember Laundry, Diduga Kenali Saksi

Regional
Pencuri Kain Tenun Adat di NTT Ditembak Polisi Usai 3 Bulan Buron

Pencuri Kain Tenun Adat di NTT Ditembak Polisi Usai 3 Bulan Buron

Regional
Duel Maut 2 Residivis di Temanggung, Korban Tewas Kena Tusuk

Duel Maut 2 Residivis di Temanggung, Korban Tewas Kena Tusuk

Regional
Tungku Peleburan di Pabrik Logam Lampung Meledak, 3 Pekerja Alami Luka Bakar Serius

Tungku Peleburan di Pabrik Logam Lampung Meledak, 3 Pekerja Alami Luka Bakar Serius

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com