Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pemalsu SIM dan KTP di Lampung Ditangkap, Dokumen Dijual Ratusan Ribu Rupiah

Kompas.com - 06/10/2023, 11:43 WIB
Tri Purna Jaya,
Gloria Setyvani Putri

Tim Redaksi

LAMPUNG, KOMPAS.com - Seorang pemalsu dokumen kependudukan dan SIM ditangkap anggota Satreskrim Polresta Bandar Lampung. Dokumen hasil pemalsuan dijual seharga ratusan ribu rupiah kepada pemesan.

Kepala Satreskrim Polresta Bandar Lampung Komisaris Polisi (Kompol) Dennis Arya Putra mengatakan, pelaku pemalsuan itu berinisial DA (43), warga Kecamatan Panjang.

DA ditangkap di kediamannya pada Rabu (4/10/2023) malam setelah anggota kepolisian melakukan penyelidikan.

Baca juga: 2 Pemalsu BPKB Ditangkap, Barang Bukti Identik BPKB Asli

"Pelaku membuat dokumen palsu sesuai dengan pesanan orang dan mengambil keuntungan dari perbuatan tersebut," kata Dennis di Mapolresta Bandar Lampung, Jumat (6/10/2023).

Dennis mengatakan, pelaku telah lama melakukan pemalsuan sejumlah dokumen, seperti KTP, KK (kartu keluarga), SIM, dan sertifikat vaksin Covid-19.

"Di rumah pelaku kami menemukan satu bundel dokumen palsu seperti SKCK, STNK, KK, akta cerai, KTP, sertifikat vaksin sampai sertifikasi latihan kerja," kata Dennis.

Dari keterangan pelaku, pembuatan dokumen-dokumen palsu itu hanya menggunakan software di komputer lalu dicetak menggunakan printer.

Dennis mengatakan, pelaku mematok harga hingga ratusan ribu rupiah untuk pembuatan dokumen palsu itu.

"Harga dokumen palsu itu ratusan ribu tergantung jenisnya," kata dia.

Dia menambahkan, tindak pidana pemalsuan ini terungkap saat anggota Satlantas Polresta Bandar Lampung melakukan penilangan terhadap ES (31), seorang sopir truk, di Jalan Soekarno-Hatta pada Rabu (4/10/2023) pagi.

Ketika itu nomor kendaraan truk yang dikemudikan ES telah habis masa berlakunya sehingga anggota Satlantas menghentikan dan memeriksa kelengkapan surat-surat.

"Anggota Satlantas menemukan SIM BII Umum atas nama ES ternyata palsu sehingga ES kemudian dibawa ke Mapolresta untuk diperiksa," kata Dennis.

Baca juga: Polisi Bekuk Sindikat Pemalsu STNK dan BPKB di Karawang, Sudah 5 Tahun Beraksi

Dari keterangan ES, SIM palsu itu didapat dari JW (42) yang merupakan pemilik truk dan orang yang mempekerjakan ES.

"Setelah pendalaman, kita mengetahui JW memesan SIM palsu itu dari pelaku DA," kata Dennis.

Dennis mengatakan ketiga pelaku saat ini ditahan di Mapolresta Bandar Lampung dan dikenakan Pasal 263 KUHP.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Anies Minta Grup Jangan Bubar, Perjuangan Belum Selesai

Anies Minta Grup Jangan Bubar, Perjuangan Belum Selesai

Regional
Sepekan Pantura Sayung Banjir Rob dan Jalan Demak-Kudus Tersendat, Sopir Truk: Lelah, Boros Solar

Sepekan Pantura Sayung Banjir Rob dan Jalan Demak-Kudus Tersendat, Sopir Truk: Lelah, Boros Solar

Regional
Simpan Narkoba di Rumah Dinas, Oknum Camat Ditangkap Polisi

Simpan Narkoba di Rumah Dinas, Oknum Camat Ditangkap Polisi

Regional
Semarang Night Carnival, Lalu Lintas di Jalan Pemuda dan Jalan Pandanaran Dialihkan

Semarang Night Carnival, Lalu Lintas di Jalan Pemuda dan Jalan Pandanaran Dialihkan

Regional
PDI-P Solo Minta Cawalkot yang Diusung Bertanggung Jawab Sejahterakan Masyarakat dan Tak Pindah Parpol Lain

PDI-P Solo Minta Cawalkot yang Diusung Bertanggung Jawab Sejahterakan Masyarakat dan Tak Pindah Parpol Lain

Regional
Terima Penghargaan dari Pemprov Jateng, Kota Semarang Jadi yang Terbaik dalam Penurunan Tingkat Pengangguran Terbuka

Terima Penghargaan dari Pemprov Jateng, Kota Semarang Jadi yang Terbaik dalam Penurunan Tingkat Pengangguran Terbuka

Regional
APBD Kalteng Meningkat 2 Kali Lipat dalam 8 Tahun, Capai Rp 8,79 Triliun pada 2024

APBD Kalteng Meningkat 2 Kali Lipat dalam 8 Tahun, Capai Rp 8,79 Triliun pada 2024

Regional
Kehidupan Ekonomi Kerajaan Demak

Kehidupan Ekonomi Kerajaan Demak

Regional
Pegawai Bea Cukai Ketapang yang Ditangkap Kasus Perdagangan 566 Burung Dicopot

Pegawai Bea Cukai Ketapang yang Ditangkap Kasus Perdagangan 566 Burung Dicopot

Regional
Kelola Air Tanpa Izin di Gili Trawangan, 2 Direktur Perusahaan Jadi Tersangka

Kelola Air Tanpa Izin di Gili Trawangan, 2 Direktur Perusahaan Jadi Tersangka

Regional
Diprotes, Unsoed Keluarkan Aturan Baru soal UKT, Diklaim Terjangkau

Diprotes, Unsoed Keluarkan Aturan Baru soal UKT, Diklaim Terjangkau

Regional
Pilkada Bangka Selatan, PDIP Berpotensi Usung Kembali Petahana Riza-Debby

Pilkada Bangka Selatan, PDIP Berpotensi Usung Kembali Petahana Riza-Debby

Regional
Puluhan Sopir Angkut Barang di Pelabuhan Pangkalbalam Kehilangan Pekerjaan

Puluhan Sopir Angkut Barang di Pelabuhan Pangkalbalam Kehilangan Pekerjaan

Regional
KKB Kabur Saat Pasukan TNI dan Polri Tiba di Homeyo Intan Jaya

KKB Kabur Saat Pasukan TNI dan Polri Tiba di Homeyo Intan Jaya

Regional
KPU Wonogiri Tetapkan 50 Caleg DPRD Terpilih, 6 Mengundurkan Diri

KPU Wonogiri Tetapkan 50 Caleg DPRD Terpilih, 6 Mengundurkan Diri

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com