Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Dikira Pencuri dan Diamankan Polisi, Pria di Kabupaten Semarang Ini Ternyata Sedang Mabuk

Kompas.com - 23/08/2023, 11:02 WIB
Dian Ade Permana,
Dita Angga Rusiana

Tim Redaksi

UNGARAN, KOMPAS.com - Seorang pria mabuk yang masuk rumah warga tanpa izin, diamankan anggota Polsek Bawen Polres Semarang. Orang yang dikira melakukan pencurian tersebut, ternyata menggunakan tas pemilik rumah untuk bantalan saat tertidur.

Kapolsek Bawen AKP Solekhan mengatakan pada Senin (21/8/2023) sekira pukul 16.00 WIB, BN (44) warga Kebondowo Kecamatan Banyubiru Kabupaten Semarang masuk ke rumah Djumarningsih (34) warga Desa Asinan Kecamatan Bawen.

Baca juga: Pemuda Ini Hendak Melompat dari Kapal Feri, Dikira Bunuh Diri Ternyata Mabuk

"Awalnya tersiar kabar itu kejadian penjambretan, tapi bukan seperti itu. Tapi orang mabuk masuk ke rumah warga," jelasnya, Selasa (22/8/2023).

"BN yang dalam keadaan mabuk, masuk ke rumah warga tersebut karena ingin istirahat. Karena pintu rumah dalam keadaan terbuka, BN masuk kerumah tersebut dan rebahan di ruang tamu," kata Solekhan.

Melihat adanya orang tidak dikenal di rumahnya dan memegang tas milik pemilik rumah, akhirnya berteriak sehingga membuat warga sekitar berdatangan.

"Setelah diamankan warga, warga menghubungi Polsek Bawen untuk diamankan. Dan setelah kita interograsi di Polsek Bawen diketahui bahwa pelaku tidak ada niatan mencuri tas pemilik rumah. Namun tas tersebut akan digunakan pelaku sebagai ganjal kepala saat dirinya mau tidur di rumah tersebut," paparnya.

Menurut Solekhan, kedua belah pihak dengan disaksikan oleh perangkat desa Polsek Bawen melakukan mediasi untuk membuat surat kesepakatan bersama.

"Kedua belah pihak telah menyelesaikan peritiwa ini secara kekeluargaan," paparnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Komedi Putar di Pasar Malam Way Kanan Roboh Timpa Pengunjung, 1 Orang Luka Berat

Komedi Putar di Pasar Malam Way Kanan Roboh Timpa Pengunjung, 1 Orang Luka Berat

Regional
Residivis di Salatiga Tertangkap Curi Barang Toserba, Sudah 4 Kali Ditangkap

Residivis di Salatiga Tertangkap Curi Barang Toserba, Sudah 4 Kali Ditangkap

Regional
Jumlah Pemilih Pilkada Kota Magelang Lebih Banyak dari Pemilu, Bertambah 491 Orang

Jumlah Pemilih Pilkada Kota Magelang Lebih Banyak dari Pemilu, Bertambah 491 Orang

Regional
Buat Onar dan Hendak Bakar Rumah Warga, Pria Mabuk di Banjarmasin Ditangkap

Buat Onar dan Hendak Bakar Rumah Warga, Pria Mabuk di Banjarmasin Ditangkap

Regional
Buntut Kecelakaan Minibus, Jalur Wisata Banjarnegara-Dieng Akan Dievaluasi

Buntut Kecelakaan Minibus, Jalur Wisata Banjarnegara-Dieng Akan Dievaluasi

Regional
Perairan Pulau Belitung Ditetapkan 'Zero' Tambang Timah

Perairan Pulau Belitung Ditetapkan "Zero" Tambang Timah

Regional
Pria Cacat Tangan Curi Burung Kutilang dan Kecial Kuning, Polisi Upayakan 'Restorative Justice'

Pria Cacat Tangan Curi Burung Kutilang dan Kecial Kuning, Polisi Upayakan "Restorative Justice"

Regional
Ketua Organda Jepara Kecam Larangan 'Study Tour': Harusnya Bus Tidak Berizin yang Ditindak

Ketua Organda Jepara Kecam Larangan "Study Tour": Harusnya Bus Tidak Berizin yang Ditindak

Regional
Mulai 1 Juni 2024, Super Air Jet Terbang dari Bandara SSK II ke Medan

Mulai 1 Juni 2024, Super Air Jet Terbang dari Bandara SSK II ke Medan

Regional
Berniat Jalan-jalan, Sepasang Muda-mudi Tunawicara Tersesat di Banyumas

Berniat Jalan-jalan, Sepasang Muda-mudi Tunawicara Tersesat di Banyumas

Regional
Penampakan Awan Abu Setinggi 6.000 Meter Saat Gunung Ibu Meletus

Penampakan Awan Abu Setinggi 6.000 Meter Saat Gunung Ibu Meletus

Regional
Kenaikan UKT Dibatalkan, Wakil Rektor UNS: Kita Ikuti Pemerintah

Kenaikan UKT Dibatalkan, Wakil Rektor UNS: Kita Ikuti Pemerintah

Regional
Menuju Satu Dekade Borobudur Marathon Sandang World Athletic Label 2024

Menuju Satu Dekade Borobudur Marathon Sandang World Athletic Label 2024

Regional
Jadi Tersangka Pelecehan Gadis Pemohon KTP, ASN Nunukan Minta Bertemu Orangtua Sebelum Ditahan

Jadi Tersangka Pelecehan Gadis Pemohon KTP, ASN Nunukan Minta Bertemu Orangtua Sebelum Ditahan

Regional
Prakiraan Cuaca Manado Hari Ini Selasa 28 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Sedang

Prakiraan Cuaca Manado Hari Ini Selasa 28 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Sedang

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com