Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bunga Langka Raflesia Zollingeriana Mekar di TN Meru Betiri Banyuwangi

Kompas.com - 20/07/2023, 15:37 WIB
Rizki Alfian Restiawan,
Krisiandi

Tim Redaksi

BANYUWANGI, KOMPAS.com - Bunga langka Raflesia Zollingeriana ditemukan sedang mekar di Taman Nasional Meru Betiri (TNMB) Banyuwangi, Jawa Timur.

Bunga dengan warna merah kecoklatan dan bintik putih itu ditemukan di Resort Bandealit di Blok Bon Ngetel. Lokasi ini berada di luar plot permanen Raflesia.

"Bunga itu berkelopak 5, dengan diameter 35 sentimeter," kata Pengendali Ekosistem Hutan TNMB Alfian kepada Kompas, Kamis (20/7/2023).

Menurut Alfian, Raflesia itu ditemukan mekar kurang sempurna karena posisi knop terjepit di bawah akar. Sehingga mengganggu kelopak membuka secara sempurna.

Baca juga: Belasan Bunga Raflesia Bermekaran di Hutan Nagari Solok

"Diperkirakan proses mekar bunga dimulai sejak malam hari," ungkap Alfian.

Tak hanya itu, di sekitar bunga tersebut juga ditemukan sebanyak 4 knop (belum mekar) yang masih baik dan satu knop yang sudah busuk.

"Ada yang berdiameter 44, 18, 15 dan 30 sentimeter," kata Alfian.

Disebutkan, bunga Raflesia itu bisa mekar sempurna sehari hingga sampai 7 hari kemudian membusuk.

Alfian menjelaskan, Raflesia merupakan tumbuhan holoparasit endemik di Taman Nasional Meru Betiri yang menjadi salah satu prioritas pengelolaan flora fauna.

"Ada tiga lokasi tumbuhnya dengan nama lain Padmosari di TN Meru Betiri itu," ucapnya.

Lokasi tersebut berada di Blok Pantai Barat Sukamade, Pantai Rajegwesi di wilayah Seksi Pengolahan Taman Nasional (SPTN) Wilayah I Sarongan Banyuwangi, dan Blok Krecek (Jalur Andongrejo-Bandealit) pada SPTN Wilayah II Ambulu Jember.

Baca juga: Dua Raflesia Arnoldi Berdiameter 75 Sentimeter Mekar di Bengkulu

Rafflesia Zollingeriana termasuk family Rafflesiaceae yang merupakan tumbuhan holoparasit. Yaitu tumbuhan yang sepenuhnya bergantung kepada tumbuhan lain untuk kebutuhan makanannya.

Kelompok tumbuhan ini tidak mempunyai butir-butir klorofil, tetapi mempunyai akar isap atau haustorium, dan yang menjadi inangnya adalah tumbuhan liana dari genus Tetrastigma

Menurut catatan, sepanjang tahun 2022, bunga Raflesia sudah tumbuh dan mekar di wilayah TN Meru Betiri wilayah Banyuwangi sebanyak 10 kali.

Yang cukup unik, Taman Nasional yang berada di perbatasan Kabupaten Banyuwangi dan Jember itu bahkan sempat ada yang berkelopak tujuh.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Puluhan Sopir Angkut Barang di Pelabuhan Pangkalbalam Kehilangan Pekerjaan

Puluhan Sopir Angkut Barang di Pelabuhan Pangkalbalam Kehilangan Pekerjaan

Regional
KKB Kabur Saat Pasukan TNI dan Polri Tiba di Homeyo Intan Jaya

KKB Kabur Saat Pasukan TNI dan Polri Tiba di Homeyo Intan Jaya

Regional
KPU Wonogiri Tetapkan 50 Caleg DPRD Terpilih, 6 Mengundurkan Diri

KPU Wonogiri Tetapkan 50 Caleg DPRD Terpilih, 6 Mengundurkan Diri

Regional
Banjir dan Tanah Longsor Terjadi di 5 Kabupaten di Sulsel, Pj Bahtiar: Turut Berduka Cita

Banjir dan Tanah Longsor Terjadi di 5 Kabupaten di Sulsel, Pj Bahtiar: Turut Berduka Cita

Regional
Kebakaran Gudang BBM, Polda Lampung Tunggu Pemeriksaan Puslabfor

Kebakaran Gudang BBM, Polda Lampung Tunggu Pemeriksaan Puslabfor

Regional
Kecelakaan Maut di Tol Batang-Semarang, Ambulans Ringsek Usai Tabrak Truk

Kecelakaan Maut di Tol Batang-Semarang, Ambulans Ringsek Usai Tabrak Truk

Regional
Caleg Terpilih Pemilu di Temanggung Meninggal, Posisinya Diganti Caleg Peringkat 2

Caleg Terpilih Pemilu di Temanggung Meninggal, Posisinya Diganti Caleg Peringkat 2

Regional
1.085 Calon Jemaah Haji Asal Magelang Berangkat ke Tanah Suci, Kebanyakan Petani

1.085 Calon Jemaah Haji Asal Magelang Berangkat ke Tanah Suci, Kebanyakan Petani

Regional
Pria Ini Bakar Musala di Pekanbaru, Sakit Hati Dilarang Tidur dan Nongkrong

Pria Ini Bakar Musala di Pekanbaru, Sakit Hati Dilarang Tidur dan Nongkrong

Regional
Sebelum Ditemukan Gantung Diri, Napi Lapas Kedungpane Semarang Sempat Telepon Keluarga

Sebelum Ditemukan Gantung Diri, Napi Lapas Kedungpane Semarang Sempat Telepon Keluarga

Regional
Kronologi Kecelakaan Maut Ambulance Vs Truk di Tol Batang-Semarang yang Sebabkan 1 Penumpang Tewas

Kronologi Kecelakaan Maut Ambulance Vs Truk di Tol Batang-Semarang yang Sebabkan 1 Penumpang Tewas

Regional
Buka Pendaftaran Bakal Calon Gubernur Babel, Demokrat Pertimbangkan Survei dan Ongkos Politik

Buka Pendaftaran Bakal Calon Gubernur Babel, Demokrat Pertimbangkan Survei dan Ongkos Politik

Regional
Sanksi Tilang dan Proses Perbaikan Jalan Pantura Demak Kudus...

Sanksi Tilang dan Proses Perbaikan Jalan Pantura Demak Kudus...

Regional
Korupsi Dana Desa Rp 670 Juta, Kades di Flores Timur Ditahan

Korupsi Dana Desa Rp 670 Juta, Kades di Flores Timur Ditahan

Regional
Ghozali Everyday yang Terkenal karena NFT Hibahkan Alat Animasi ke Kampusnya

Ghozali Everyday yang Terkenal karena NFT Hibahkan Alat Animasi ke Kampusnya

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com