Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Giring Temui Gibran di Solo, Sebut Sowan soal Pencalegan Sang Istri

Kompas.com - 20/05/2023, 13:23 WIB
Labib Zamani,
Pythag Kurniati

Tim Redaksi

SOLO, KOMPAS.com - Ketua Umum (Ketum) Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Giring Ganesha mengajak istri Cynthia Riza dan anaknya bertemu Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka di Solo, Jawa Tengah.

Pertemuan mantan vokalis grup band Nidji bersama putra sulung Presiden Jokowi berlangsung di Balai Kota Solo, Jawa Tengah, pada Jumat (19/5/2023).

Baca juga: Bawa Spanduk Jokowi, Giring Daftarkan Bacaleg PSI ke KPU

Giring mengatakan selain mengajak anaknya berwisata ke kebun binatang Solo Safari dan Solo Tachnopark, kedatangannya ke Solo sekaligus meminta izin Gibran terkait rencana istrinya maju sebagai calon anggota DPR RI dari Dapil Jawa Tengah (Jateng) V.

"Mohon doanya Cynthia nanti akan maju menjadi calon anggota legislatif DPR RI dari Jateng V. Sekalian liburan dengan anak-anak," kata Giring.

"Kita sowan lah ya. Harus izin sama Mas Wali. Mas Wali selain teman dekat, banyak belajar juga dari Mas Wali. Cara beliau memimpin. Luar biasalah pokoknya. Saya banyak belajar dari Mas Wali," lanjutnya.

Baca juga: Soal Kader Keluar dari PSI, Giring: Justru Sekarang Banyak yang Bergabung

Menurut Giring keinginan istrinya untuk maju sebagai calon anggota legislatif karena sering ikut mendampingi dirinya dalam safari politik.

"Jadi (motivasi) Cynthia mungkin karena selalu ikut saya keliling. Dan dia rasa juga ingin menjadi wakil rakyat dan dia tahu ide gagasan PSI memperjuangkan dan memajukan cita-cita besar Pak Jokowi. Seperti kuliah gratis, BPJS gratis," jelas dia.

Sementara Cynthia menambahkan motivasi maju sebagai calon anggota legislatif 2024 dari Dapil Jateng V karena dirinya berasal dari Boyolali.

"Motivasinya kemarin itu aku sebenarnya orang Solo dari Boyolali. Jadi kemarin lihat pertama kali itu ke kawinannya (pernikahannya) Mas Kaesang sama Mbak Erina. Saya itu (melihat) Solo jadi bagus banget. Tambah bagus terus banyak banget objek wisata terutama untuk keluarga," ungkap Cythia.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Pemprov Sumsel dan Pemerintah Kanada Perkuat Kerja Sama Tangani Perubahan Iklim lewat Sektor Pertanian

Pemprov Sumsel dan Pemerintah Kanada Perkuat Kerja Sama Tangani Perubahan Iklim lewat Sektor Pertanian

Regional
Gempa Bumi Magnitudo 4,9 Guncang Sumba Barat Daya NTT

Gempa Bumi Magnitudo 4,9 Guncang Sumba Barat Daya NTT

Regional
Seorang Ibu di Kupang Potong Tangan Anaknya hingga Nyaris Putus

Seorang Ibu di Kupang Potong Tangan Anaknya hingga Nyaris Putus

Regional
Aktivitas Gunung Ile Lewotolok Meningkat dalam Tiga Hari Terakhir, Status Siaga

Aktivitas Gunung Ile Lewotolok Meningkat dalam Tiga Hari Terakhir, Status Siaga

Regional
3 Tahun Bersembunyi Usai Membakar Rumah dan Sepeda Motor, 7 Pria di NTT Serahkan Diri ke Polisi

3 Tahun Bersembunyi Usai Membakar Rumah dan Sepeda Motor, 7 Pria di NTT Serahkan Diri ke Polisi

Regional
Jaksa Beberkan Dugaan Korupsi Kades Wailebe NTT yang Ditetapkan Jadi Tersangka

Jaksa Beberkan Dugaan Korupsi Kades Wailebe NTT yang Ditetapkan Jadi Tersangka

Regional
Perkembangan Situasi di Intan Jaya, TNI-Polri Berhasil Evakuasi Jenazah Warga yang Ditembak KKB

Perkembangan Situasi di Intan Jaya, TNI-Polri Berhasil Evakuasi Jenazah Warga yang Ditembak KKB

Regional
Prakiraan Cuaca Semarang Hari Ini Sabtu 4 Mei 2024, dan Besok : Malam Ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Semarang Hari Ini Sabtu 4 Mei 2024, dan Besok : Malam Ini Hujan Ringan

Regional
Antisipasi Meroketnya Harga Pangan, Alokasi Pupuk Ditambah 9,55 Juta Ton

Antisipasi Meroketnya Harga Pangan, Alokasi Pupuk Ditambah 9,55 Juta Ton

Regional
KPU Sikka Tetapkan 35 Caleg Terpilih Periode 2024-2029, Ini Daftarnya

KPU Sikka Tetapkan 35 Caleg Terpilih Periode 2024-2029, Ini Daftarnya

Regional
Perempuan di Bawah Umur Diperkosa 7 Pria di Pantai, Sempat Dicekoki Miras

Perempuan di Bawah Umur Diperkosa 7 Pria di Pantai, Sempat Dicekoki Miras

Regional
Prakiraan Cuaca Balikpapan Hari Ini Sabtu 4 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Balikpapan Hari Ini Sabtu 4 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Regional
Prakiraan Cuaca Morowali Hari Ini Sabtu 4 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Morowali Hari Ini Sabtu 4 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Regional
Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Sabtu 4 Mei 2024, dan Besok : Pagi ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Sabtu 4 Mei 2024, dan Besok : Pagi ini Hujan Ringan

Regional
Cerita Erik 20 Tahun Jadi Relawan Tagana demi Kemanusiaan

Cerita Erik 20 Tahun Jadi Relawan Tagana demi Kemanusiaan

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com