Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Harga Pakan Ayam Picu Kenaikan Harga Telur di Salatiga

Kompas.com - 17/05/2023, 14:15 WIB
Dian Ade Permana,
Dita Angga Rusiana

Tim Redaksi

SALATIGA, KOMPAS.com - Kenaikan harga pakan ayam berimbas terhadap harga telur. Saat ini, harga telur ayam terhitung tinggi meski sempat mengalami penurunan.

Ketua Perhimpunan Insan Perunggasan Indonesia (Pinsar) Salatiga-Kabupaten Semarang, Jawa Tengah, Bambang Sutrisno Setiawan mengatakan, saat ini harga telur ayam dari peternak berkisar Rp 28.000 hingga Rp 29.000.

Baca juga: Awal Ramadhan, Harga Telur Naik, Masyarakat Pilih Beli Telur Rusak

"Kalau harga normal ya di kisaran Rp 25.000 hingga Rp 27.000," jelasnya, Rabu (17/5/2023).

Dia mengungkapkan, harga telur pada Sabtu (13/5/2023) Rp 29.000-Rp 30.000, Minggu (14/5/2023) Rp 28.700-Rp 29.700, Senin (15/5/2023) Rp 28.300-Rp 29.300, dan Selasa (16/5/2023) Rp 28.000-Rp 29.000.

Menurut Bambang, faktor utama kenaikan harga telur adalah harga pakan.

"Memang itu yang memengaruhi Harga Pokok Penjualan (HPP). Kalau harga pakan Rp 6.000 hingga Rp 6.500 maka harga telur Rp 22.000 hingga Rp 23.000," ujarnya.

"Tapi saat ini harga pakan kisaran Rp 7.500, dan jagung yang sebelumnya Rp 4.500 mencapai Rp 6.000. Naiknya memang bertahap. Apalagi pakan juga masih impor naik sampai 30 persen dibanding tahun lalu," kata Bambang.

Bambang mengatakan, saat ini peternak ayam petelur terus mendapat ujian.

"Kemarin pandemi Covid-19, terus terang kita lumayan karena pemerintah bakti sosial dengan bantuan telur. Tapi setelahnya perekonomian turun sehingga banyak peternak yang tidak mampu bertahan," paparnya.

Sekarang ini peternak telur di Salatiga dan Kabupaten Semarang hanya berjumlah belasan. Sehingga memengaruhi supply dan demand kebutuhan pasar.

"Harus diakui saat ini populasi memang belum pulih, karena ujian untuk peternak datang bertubi-tubi," kata Bambang.

Pedagang di Pasar Blauran Salatiga, Tik mengatakan, saat ini harga jual telur per kilogram Rp 31.000.

"Naik baru tiga hari ini, sebelumnya Rp 28.000. Meski harga naik, tapi permintaan telur malah banyak," ujarnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

'Bullying' Suporter Persib Bandung, 2 Warga Solo Ditangkap

"Bullying" Suporter Persib Bandung, 2 Warga Solo Ditangkap

Regional
50 Rumah Warga Terdampak Banjir Lahar Gunung Lewotobi NTT

50 Rumah Warga Terdampak Banjir Lahar Gunung Lewotobi NTT

Regional
Siap Gencarkan Sport Tourism, Specta Jateng Open Tennis Tournament 2024 Disambut Antusias

Siap Gencarkan Sport Tourism, Specta Jateng Open Tennis Tournament 2024 Disambut Antusias

Regional
Polisi Tangkap 14 Orang Geng Motor Pelaku Tawuran yang Tewaskan Pelajar SMA

Polisi Tangkap 14 Orang Geng Motor Pelaku Tawuran yang Tewaskan Pelajar SMA

Regional
Tawuran Geng Motor Tewaskan 1 Pelajar SMA, Dipicu Saling Tantang di Medsos

Tawuran Geng Motor Tewaskan 1 Pelajar SMA, Dipicu Saling Tantang di Medsos

Regional
Pembeli Timah Ilegal di Sungai Bangka Ditangkap, Total Ada 14 Tersangka

Pembeli Timah Ilegal di Sungai Bangka Ditangkap, Total Ada 14 Tersangka

Regional
Geng Motor Tawuran di Bandar Lampung, 1 Korban Siswa SMA Tewas

Geng Motor Tawuran di Bandar Lampung, 1 Korban Siswa SMA Tewas

Regional
Wilayah Terdampak Longsor dan Banjir Luwu Terisolasi, Pemprov Sulsel Salurkan Bantuan dengan Helikopter

Wilayah Terdampak Longsor dan Banjir Luwu Terisolasi, Pemprov Sulsel Salurkan Bantuan dengan Helikopter

Regional
Calon Independen di Pilkada Nagekeo Wajib Kantongi 11.973 Dukungan

Calon Independen di Pilkada Nagekeo Wajib Kantongi 11.973 Dukungan

Regional
Mahasiswa Unlam Hilang Saat Reboisasi di Hutan Kapuas Kalteng

Mahasiswa Unlam Hilang Saat Reboisasi di Hutan Kapuas Kalteng

Regional
Curug Putri Carita di Pandeglang: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Rute

Curug Putri Carita di Pandeglang: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Rute

Regional
ART di Sukabumi Tewas Diduga Dibunuh di Rumah Majikan, Pelaku Ditangkap Dalam Bus

ART di Sukabumi Tewas Diduga Dibunuh di Rumah Majikan, Pelaku Ditangkap Dalam Bus

Regional
115 Rumah Terdampak Banjir di Dua Nagari di Kabupaten Sijunjung

115 Rumah Terdampak Banjir di Dua Nagari di Kabupaten Sijunjung

Regional
Serang Polsek di Kalteng, 4 Pemuda Mabuk Ditangkap

Serang Polsek di Kalteng, 4 Pemuda Mabuk Ditangkap

Regional
Geng Motor Tawuran Dalam Permukiman di Bandar Lampung, Warga Sebut 1 Orang Tewas

Geng Motor Tawuran Dalam Permukiman di Bandar Lampung, Warga Sebut 1 Orang Tewas

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com