Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kakak Kandung Ganjar: Kaget Tiba-tiba Banyak yang Ngasih Selamat

Kompas.com - 22/04/2023, 19:05 WIB
Bayu Apriliano,
Robertus Belarminus

Tim Redaksi

PURWOREJO, KOMPAS.com - Deklarasi Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo sebagai calon presiden (presiden) oleh Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDI-P) terkesan mendadak.

Bahkan, kakak kandung Ganjar Pranowo yang bertempat tinggal di Purworejo Jawa Tengah Prasetya Wati Tyas Puwani, baru mengetahui deklarasi tersebut dari sosial media dan dari teman-temannya.

Ia sempat kaget saat banyak temannya memberikan ucapan selamat.

"Saya tahu itu dari media sosial. Malah banyak teman-teman itu banyak yang kasih selamat, loh saya balik tanya, selamat apa ini," kata Tyas, saat ditemui awak media, pada Sabtu (22/3/2023).

Baca juga: Momen Jokowi dan Ganjar Nyaris Selalu Bersama Sejak Pengumuman Capres PDI-P hingga Shalat Ied

Dia mengatakan, setelah itu ia kemudian mencari informasi yang disampaikan temannya itu di media sosial.

Betapa bangganya ia mengetahui adik kandungnya itu dicalonkan presiden oleh PDI-P.

"Ini kan tugas, harapannya bisa diselesaikan. Kita serahkan kepada Alllah hasilnya," kata dia.

Meski dukungan Ganjar Pranowo datang dari berbagai penjuru, Ia berpesan, bahwa Ganjar harus amanah dalam mengemban tugas negara.

"Harapannya jika terpilih nanti bisa amanah. Sejak dulu kita berpesan agar amanah," kata dia.

Ia mengatakan, sebagai seorang adik, Ganjar memiliki sikap yang baik kepada keluarga dan tidak pemarah.

"Dia itu sosok yang sabar dan hampir ndak pernah marah. Walaupun dia sibuk, kalau ada kunjungan misalkan di Kebumen dia pasti mampir ke rumah," kata dia.

Ia menambahkan, Ganjar di mata keluarganya adalah seseorang yang ikhlas dan bijak dalam menghadapi persoalan.

Baca juga: Ganjar Pranowo Bakal Open House di Tawangmangu Karanganyar, Booking Terminal Bus untuk 4.000-an Tamu

 

Dirinya menilai, Ganjar lah yang kemudian cocok menggantikan Presiden Joko Widodo pada pemilu 2024 mendatang.

"Dia (Ganjar) itu gampang menerima (keadaan) apa adanya dalam segala hal," kata dia.

Ganjar Pranowo diketahui pernah tinggal bersama keluarga besarnya di Semawungdaleman, Kecamatan Kutoarjo, Kabupaten Purworejo.

Banyak keluarga yang turut mendoakan Ganjar bisa menang Pilpres 2024 mendatang.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Kapal Terbakar dan Terdampar di Wakatobi, Polisi: Kami Sudah Menghubungi Owner-nya

Kapal Terbakar dan Terdampar di Wakatobi, Polisi: Kami Sudah Menghubungi Owner-nya

Regional
Daftar 50 Caleg DPRD Kabupaten Serang Terpilih, KPU: Wajib Lapor Harta Kekayaan Sebelum Dilantik

Daftar 50 Caleg DPRD Kabupaten Serang Terpilih, KPU: Wajib Lapor Harta Kekayaan Sebelum Dilantik

Regional
Siswa SMP di Aceh Curi Sepeda Motor Polisi, 'Sparepart' Dibongkar lalu Dijual

Siswa SMP di Aceh Curi Sepeda Motor Polisi, "Sparepart" Dibongkar lalu Dijual

Regional
Presiden Jokowi Cek Harga Sembako Saat Kunjungi Pasar Seketeng Sumbawa

Presiden Jokowi Cek Harga Sembako Saat Kunjungi Pasar Seketeng Sumbawa

Regional
Copot Pegawai yang Terlibat Perdagangan Satwa Ilegal di Kalimantan, Bea Cukai: Ini Tidak Terkait Instansi

Copot Pegawai yang Terlibat Perdagangan Satwa Ilegal di Kalimantan, Bea Cukai: Ini Tidak Terkait Instansi

Regional
Janjikan Rp 200.000 ke Pemilih, Caleg di Dumai Divonis 8 Bulan Penjara

Janjikan Rp 200.000 ke Pemilih, Caleg di Dumai Divonis 8 Bulan Penjara

Regional
Sah! Ini Daftar Nama Anggota DPRD Kabupaten Purworejo 2024-2029

Sah! Ini Daftar Nama Anggota DPRD Kabupaten Purworejo 2024-2029

Regional
Hakim Tolak Gugatan Wanprestasi Almas Tsaqibbirru kepada Gibran

Hakim Tolak Gugatan Wanprestasi Almas Tsaqibbirru kepada Gibran

Regional
Gelora Tak Ingin PKS Gabung Koalisi Prabowo, Gibran: Keputusannya Tunggu Pak Presiden Terpilih

Gelora Tak Ingin PKS Gabung Koalisi Prabowo, Gibran: Keputusannya Tunggu Pak Presiden Terpilih

Regional
Sukseskan PON 2024, Pemprov Sumut Manfaatkan TI untuk Pendaftaran hingga Logistik

Sukseskan PON 2024, Pemprov Sumut Manfaatkan TI untuk Pendaftaran hingga Logistik

Regional
2 Caleg PDI-P Magelang Mengundurkan Diri meski Terpilih Pemilu, Siapa Mereka?

2 Caleg PDI-P Magelang Mengundurkan Diri meski Terpilih Pemilu, Siapa Mereka?

Regional
Daftar 100 Caleg DPRD Banten Terpilih Hasil Pemilu 2024

Daftar 100 Caleg DPRD Banten Terpilih Hasil Pemilu 2024

Regional
Bupati dan Wabup Daftar Pilkada Ogan Ilir 2024 di 7 Partai Politik

Bupati dan Wabup Daftar Pilkada Ogan Ilir 2024 di 7 Partai Politik

Regional
Saat Pratama Arhan Kembali Tersenyum Usai Indonesia Ditekuk Uzbekistan...

Saat Pratama Arhan Kembali Tersenyum Usai Indonesia Ditekuk Uzbekistan...

Regional
Mengenal Tugu Perdamaian Sampit, Lambang Perdamaian setelah Konflik Sampit 2001

Mengenal Tugu Perdamaian Sampit, Lambang Perdamaian setelah Konflik Sampit 2001

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com