Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kondisi Terkini Tol dan Pelabuhan Merak: Antrean Kendaraan 1 Km, 7 Dermaga Dipadati Pemudik

Kompas.com - 20/04/2023, 00:04 WIB
Rasyid Ridho,
David Oliver Purba

Tim Redaksi

CILEGON, KOMPAS.com - Pelabuhan Merak, Banten, dipadati kendaraan yang akan menyeberang ke Sumatera, Rabu (19/4/2023) malam.

Kantong parkir di tujuh dermaga yang tersedia sejak pukul 22.00 WIB, kembali dipenuhi mobil yang didominasi kendaraan pribadi.

Baca juga: BERITA FOTO: 445.997 Pemudik Menyeberang dari Pelabuhan Merak, Malam Ini hingga Besok Diprediksi Padat

Petugas terus mengarahkan kendaraan yang baru keluar dari loket pemeriksaan tiket ke dermaga yang masih ada ruang untuk menunggu.

Baca juga: Pelabuhan Merak dan Ciwandan Mulai Ramai Sejak Malam, Arus Puncak Mudik Diperkirakan Berlangsung Malam Ini

Peningkatan pemudik pejalan kaki juga terpantau terus memadati Pelabuhan Merak baik di dermaga elsekutif maupun reguler.

Tak hanya di area pelabuhan, kendaraan sudah terpantau mulai padat dan terus mengalir dari Gerbang Tol Merak-Jalan Cikuasa Atas hingga ke Pelabuhan Merak.

Antrean kendaraan satu kilometer juga terjadi di gerbang exit Tol Merak.

Pengelola tol Astra Tol Tangerang-Merak kembali menambah layanan transaksi dengan mengaktifkan gardu tandem.

Berdasarkan data Posko Merak selama 12 jam periode 18 April 2023 pukul 08.00 WIB hingga 19 April 2023 pukul 20.00 WIB atau H-3, tercatat jumlah kapal yang beroperasi sebanyak 47 unit kapal.

Adapun total penumpang mencapai 75.718 orang atau naik 9 persen dibandingkan periode yang sama tahun lalu sebanyak 69.162 orang.

Untuk kendaraan roda dua mencapai 4.200 unit atau turun 1 persen dibandingkan periode yang sama tahun lalu sebanyak 4.254 unit.

Tercatat kendaraan roda empat mencapai 9.033 unit atau turun 7 persen dibandingkan periode yang sama tahun lalu sebanyak 9.743 unit.

Adapun total seluruh kendaraan 14.687 unit yang telah menyeberang dari Jawa ke Sumatera.

Secara akumulasi, penumpang yang menyeberang dari Jawa ke Sumatera mulai dari H-10 hingga H-3 tercatat 545.206 orang atau turun 9 persen dibandingkan periode sama tahun lalu sebanyak 595.874 orang.

Dan untuk total kendaraan yang telah menyeberang tercatat 124.155 unit atau turun 14 persen persen dibandingkan periode sama tahun lalu sebanyak 143.782 unit.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

'Usai Mayat Majikan Berhasil Dievakuasi, Anjingnya Juga Ikut Mati'

"Usai Mayat Majikan Berhasil Dievakuasi, Anjingnya Juga Ikut Mati"

Regional
Lagi, Seorang Petani di Brebes Tewas Diduga Karena Tabrak Lari

Lagi, Seorang Petani di Brebes Tewas Diduga Karena Tabrak Lari

Regional
4.500 Kader Semarakkan Jambore PKK Tingkat Kota Pekanbaru, Tampilkan Inovasi Kartini Masa Kini

4.500 Kader Semarakkan Jambore PKK Tingkat Kota Pekanbaru, Tampilkan Inovasi Kartini Masa Kini

Regional
Dua Truk Tabrakan di Jalan Lintas Sumatera akibat Jalan Berlubang

Dua Truk Tabrakan di Jalan Lintas Sumatera akibat Jalan Berlubang

Regional
9 Wisatawan di Gunungkidul Tersengat Ubur-ubur yang Mendadak Muncul

9 Wisatawan di Gunungkidul Tersengat Ubur-ubur yang Mendadak Muncul

Regional
Mengenal NBDI, Madrasah Peradaban Perempuan Hebat Sasak

Mengenal NBDI, Madrasah Peradaban Perempuan Hebat Sasak

Regional
Prakiraan Cuaca Manado Hari Ini Minggu 28 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Petir

Prakiraan Cuaca Manado Hari Ini Minggu 28 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Petir

Regional
Mobil Angkutan Terguling di Tanjakan Maluku Tengah, 1 Orang Tewas

Mobil Angkutan Terguling di Tanjakan Maluku Tengah, 1 Orang Tewas

Regional
Prakiraan Cuaca Pekanbaru Hari Ini Minggu 28 April 2024, dan Besok : Siang ini Cerah Berawan

Prakiraan Cuaca Pekanbaru Hari Ini Minggu 28 April 2024, dan Besok : Siang ini Cerah Berawan

Regional
Juru Parkir Hotel Braga Purwokerto Tewas Ditembak Pengunjung, Korban Terluka di Dada

Juru Parkir Hotel Braga Purwokerto Tewas Ditembak Pengunjung, Korban Terluka di Dada

Regional
Masa Jabatan Habis, Anggota DPRD Ini Kembalikan Baju Dinas ke Rakyat

Masa Jabatan Habis, Anggota DPRD Ini Kembalikan Baju Dinas ke Rakyat

Regional
Aparat Telusuri Kabar Pria Bersenjata Api Merambah Hutan di Aceh Timur

Aparat Telusuri Kabar Pria Bersenjata Api Merambah Hutan di Aceh Timur

Regional
Pekanbaru Raih Juara Umum di MTQ ke-42 Provinsi Riau

Pekanbaru Raih Juara Umum di MTQ ke-42 Provinsi Riau

Regional
Istri Brigadir RAT Tak Percaya Suaminya Bunuh Diri, Lebaran Tak Pulang, Sudah 2 Tahun Kawal Pengusaha di Jakarta

Istri Brigadir RAT Tak Percaya Suaminya Bunuh Diri, Lebaran Tak Pulang, Sudah 2 Tahun Kawal Pengusaha di Jakarta

Regional
Sempat Bantah Aniaya Siswanya hingga Tewas, Kepsek di Nias Selatan Kini Jadi Tersangka

Sempat Bantah Aniaya Siswanya hingga Tewas, Kepsek di Nias Selatan Kini Jadi Tersangka

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com