Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hujan Deras sejak Rabu Dini Hari, 7 Daerah di Natuna Terendam Banjir

Kompas.com - 15/12/2022, 12:49 WIB
Hadi Maulana,
Gloria Setyvani Putri

Tim Redaksi

BATAM, KOMPAS.com – Kondisi curah hujan yang tinggi di Kabupaten Natuna, Kepulauan Riau (Kepri), sejak Rabu (14/12/2022) dini hari membuat beberapa lokasi di Ranai, Natuna, terendam banjir.

Berdasarkan informasi yang berhasil dikonfirmasi Kompas.com, banjir terjadi karena luapan air sungai yang diakibat kondisi curah hujan yang tinggi dan disertai kurang bagusnya sistem drainase yang ada di sekitar kejadian.

Lokasi yang mengalami banjir di antaranya kawasan Keluarahan Ranai Darat, Air Kolek, Air Lebai, Sihotang, Air lakon, Desa Limau Manis, dan Desa Sebadai Ulu.

Baca juga: Banjir Natuna, 1 Rumah di Ranai Darat Hanyut Terbawa Arus

Bupati Natuna Wan Siswandi yang memantau langsung insiden ini mengatakan, hujan dengan intensitas tinggi yang mengguyur hampir di seluruh wilayah Natuna akan terus terjadi hingga Sabtu (17/12/2022).

“Banjir ini murni karena luapan sungai yang tak mampu membedung curah hujan yang cukup tinggi di wilayah Natuna dan sekitarnya,” kata Wan melalui sambungan telepon, Kamis (15/12/2022).

Ia mengatakan, hujan ini terjadi sejak Rabu (14/12/2022) dini hari dan hingga saat ini terus deras.

“Saya harap masyarakat juga tetap waspada, untuk diri sendiri, awasi anak kecil dan orangtua, jangan sampai lepas dari pengawasan,” papar Wan.

“Kalau keadaan memang memaksa, pemerintah daerah akan menyiapkan tempat-tempat mengungsi bagi warga terdampak banjir,” tambah Wan menegaskan.

Dirinya juga minta kepada BPBD Natuna untuk siaga mengantisipasi agar tidak terjadi hal-hal yang tidak diinginkan.

Baca juga: Waspada, Tinggi Gelombang Laut Natuna Capai 4 Meteran

“Ini termasuk banjir besar, sekali lagi saya berharap masyarakat selalu waspada, terutama masyarakat yang berada di wilayah bantaran sungai dan juga di dataran rendah. Karena info yang saya dapat dari BMKG potensi hujan lebat akan terjadi hingga sabtu mendatang,” papar Wan.

Disinggung apakah ada korban jiwa dari musibah ini, Wan mengaku sampai saat ini belum ada laporan korban jiwa.

“Alhamdulillah hingga saat ini belum ada korban jiwa, namun BPBD Natuna terus melakukan pemantauan dan upaya evakuasi apabila sewaktu-waktu diperlukan,” pungkas Wan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Setelah Nasdem, Bupati Solok Daftar ke Demokrat untuk Maju di Pilgub Sumbar

Setelah Nasdem, Bupati Solok Daftar ke Demokrat untuk Maju di Pilgub Sumbar

Regional
Anak Disabilitas di Ambon Ditemukan Kurus Penuh Air Kencing, Diduga Ditelantarkan Kakak Angkat

Anak Disabilitas di Ambon Ditemukan Kurus Penuh Air Kencing, Diduga Ditelantarkan Kakak Angkat

Regional
Prakiraan Cuaca Manado Hari Ini Minggu 5 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Petir

Prakiraan Cuaca Manado Hari Ini Minggu 5 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Petir

Regional
6 Kali Terpilih Jadi Anggota DPRD, The Hok Hiong: Pemilu 2024 yang Terakhir

6 Kali Terpilih Jadi Anggota DPRD, The Hok Hiong: Pemilu 2024 yang Terakhir

Regional
Prakiraan Cuaca Pekanbaru Hari Ini Minggu 5 Mei 2024, dan Besok : Malam ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Pekanbaru Hari Ini Minggu 5 Mei 2024, dan Besok : Malam ini Hujan Ringan

Regional
PKS dan Golkar Kuasai Kursi DPRD Kabupaten Sumbawa 

PKS dan Golkar Kuasai Kursi DPRD Kabupaten Sumbawa 

Regional
Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Minggu 5 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Minggu 5 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Regional
Prakiraan Cuaca Balikpapan Hari Ini Minggu 5 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Balikpapan Hari Ini Minggu 5 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Regional
Prakiraan Cuaca Morowali Hari Ini Minggu 5 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Morowali Hari Ini Minggu 5 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Regional
'Bullying' Suporter Persib Bandung, 2 Warga Solo Ditangkap

"Bullying" Suporter Persib Bandung, 2 Warga Solo Ditangkap

Regional
50 Rumah Warga Terdampak Banjir Lahar Gunung Lewotobi NTT

50 Rumah Warga Terdampak Banjir Lahar Gunung Lewotobi NTT

Regional
Siap Gencarkan Sport Tourism, Specta Jateng Open Tennis Tournament 2024 Disambut Antusias

Siap Gencarkan Sport Tourism, Specta Jateng Open Tennis Tournament 2024 Disambut Antusias

Regional
Polisi Tangkap 14 Orang Geng Motor Pelaku Tawuran yang Tewaskan Pelajar SMA

Polisi Tangkap 14 Orang Geng Motor Pelaku Tawuran yang Tewaskan Pelajar SMA

Regional
Tawuran Geng Motor Tewaskan 1 Pelajar SMA, Dipicu Saling Tantang di Medsos

Tawuran Geng Motor Tewaskan 1 Pelajar SMA, Dipicu Saling Tantang di Medsos

Regional
Pembeli Timah Ilegal di Sungai Bangka Ditangkap, Total Ada 14 Tersangka

Pembeli Timah Ilegal di Sungai Bangka Ditangkap, Total Ada 14 Tersangka

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com