Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bawa Rombongan Jenguk Bayi, Minibus Masuk Jurang di Wonogiri, 8 Dikabarkan Tewas

Kompas.com - 22/11/2022, 07:00 WIB
Riska Farasonalia

Editor

KOMPAS.com - Sebuah minibus mengalami kecelakaan tunggal di Dusun Kepuh Wetan, Desa Bumiharjo, Nguntoronadi, Wonogiri, Jawa Tengah pada Senin (21/11/2022) malam.

Bus yang mengangkut rombongan jenguk bayi itu diduga tidak kuat menanjak sehingga terjun ke jurang.

Akibat dari insiden tersebut, delapan penumpang dikabarkan meninggal dunia dan penumpang lainnya luka-luka.

Baca juga: Kronologi Kecelakaan Pikap Angkut 14 Orang di Jember, Tabrak Motor Sebelum Terguling, 1 Tewas

Kronologi kecelakaan

Peristiwa bermula saat minibus yang mengangkut sekitar 40 penumpang itu hendak menanjak ke jalan raya.

Camat Nguntoronadi, Endrijo Raharjo menyebut, kecelakaan terjadi sekitar pukul 20.30 WIB.

"Saat menanjak bus itu tidak kuat lalu masuk jurang," jelas dia dikutip dari TribunSolo.com.

Dari informasi sementara yang didapat Endrijo sampai pada pukul 23.00 WIB, ada sebanyak 8 orang meninggal dunia dalam peristiwa itu.

Sementara, penumpang lainnya dikabarkan mengalami luka.

Dia mengatakan, korban luka dilarikan ke RS Hermina dan RSUD dr Soediran Mangun Sumarso.

"Penumpang yang selamat sudah dibawa pulang keluarganya masing-masing," ujar dia.

Baca juga: Pikap Angkut 14 Buruh Tani Kecelakaan di Jember Terguling, 1 Tewas

Polisi lakukan olah TKP

Setelah kejadian, polisi langsung melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP).

Kapolres Wonogiri, AKBP Dydit Dwi Susanto mengatakan, pihaknya belum bisa memastikan jumlah korban meninggal dalam peristiwa itu.

Polisi juga belum mengetahui penyebab kecelakaan hingga menimbulkan korban meninggal.

"Masih penyelidikan. Korban juga belum tahu, mau dipastikan ke rumah sakit. Ini lokasi gelap kita belum tahu persis," kata dia.

Pandangan mata TribunSolo.com, lokasi jatuhnya bus tepat di dekat tanjakan yang cukup curam. Lokasi kejadian juga gelap.

Hingga pukul 22.50 WIB minibus masih tergeletak di jurang.

Diketahui minibus berplat nomor AD-1684-BG itu membawa rombongan dari Dusun Bendungan, Desa Kulurejo, Kecamatan Nguntoronadi.

Artikel ini telah tayang di TribunSolo.com dengan judul BREAKING NEWS: Bus Penuh Penumpang Masuk Jurang di Wonogiri, 8 Orang Dikabarkan Meninggal

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Mantan Walkot Tangerang Maju sebagai Calon Gubernur Banten

Mantan Walkot Tangerang Maju sebagai Calon Gubernur Banten

Regional
Jumlah Pengangguran di Banten Tertinggi se-Indonesia

Jumlah Pengangguran di Banten Tertinggi se-Indonesia

Regional
Konten Judi 'Online' dan Hoaks Pemilu Terdeteksi, Kapolda Lampung: Akun Palsu Cari Keuntungan Trafik

Konten Judi "Online" dan Hoaks Pemilu Terdeteksi, Kapolda Lampung: Akun Palsu Cari Keuntungan Trafik

Regional
Ditinggal Berkebun, Rumah Warga Kabupaten Semarang Ludes Terbakar

Ditinggal Berkebun, Rumah Warga Kabupaten Semarang Ludes Terbakar

Regional
Jateng Mulai Kemarau Bulan Mei, Pemprov Antisipasi Risiko Kekeringan

Jateng Mulai Kemarau Bulan Mei, Pemprov Antisipasi Risiko Kekeringan

Regional
Tingkatkan Kesejahteraan ASN-Pensiunan, Pemprov Sumut dan Taspen Sosialisasikan Program JKK hingga JKM

Tingkatkan Kesejahteraan ASN-Pensiunan, Pemprov Sumut dan Taspen Sosialisasikan Program JKK hingga JKM

Regional
Guru di Pontianak yang Cabuli Siswinya hingga Hamil Divonis 12 Tahun Penjara

Guru di Pontianak yang Cabuli Siswinya hingga Hamil Divonis 12 Tahun Penjara

Regional
Dukung Bupati Blora, FKDT Siap Laksanakan Program 'Sekolah Sisan Ngaji'

Dukung Bupati Blora, FKDT Siap Laksanakan Program "Sekolah Sisan Ngaji"

Regional
Misteri Kematian Dimas di Kayong Utara, Polisi Pastikan Kecelakaan Tunggal

Misteri Kematian Dimas di Kayong Utara, Polisi Pastikan Kecelakaan Tunggal

Regional
Pejabat DKP Banten Ditetapkan Tersangka Korupsi Breakwater Cituis

Pejabat DKP Banten Ditetapkan Tersangka Korupsi Breakwater Cituis

Regional
Ambil Formulir Pendaftaran PDI-P, Ketua DPRD Banyumas Siap Maju Pilkada Lagi

Ambil Formulir Pendaftaran PDI-P, Ketua DPRD Banyumas Siap Maju Pilkada Lagi

Regional
Viral, Video Anggota Satpol PP Makassar Dipukul Saat Razia 'Manusia Silver'

Viral, Video Anggota Satpol PP Makassar Dipukul Saat Razia "Manusia Silver"

Regional
Sepekan Banjir Rob Sayung Demak, 273 Hektar Sawah Terancam Gagal Panen

Sepekan Banjir Rob Sayung Demak, 273 Hektar Sawah Terancam Gagal Panen

Regional
Mayat Wanita Ditemukan Membusuk di Rumah Kontrakan Mataram NTB

Mayat Wanita Ditemukan Membusuk di Rumah Kontrakan Mataram NTB

Regional
Polisi Cari Pelaku dan Penyebar Video Adegan Oral Seks di Tempat Wisata Air Panas di Maluku Tengah

Polisi Cari Pelaku dan Penyebar Video Adegan Oral Seks di Tempat Wisata Air Panas di Maluku Tengah

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com