Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Teringat Ibu yang Sudah Tua di Kampung, Jhon Nekat Lompat dari Atas Kapal

Kompas.com - 15/05/2022, 14:30 WIB
Rahmat Rahman Patty,
Teuku Muhammad Valdy Arief

Tim Redaksi

AMBON,KOMPAS.com-Jhon Saiya, seorang penumpang kapal motor (KM) Dolo Ronda nekat melompat dari atas kapal yang ditumpanginya ke laut saat kapal milik PT Pelni itu telah lepas tambat sekitar tiga mil dari pelabuhan Yos Sudarso Ambon, Minggu (15/5/2022).

Pria berusia 23 tahun itu nekat melompat dari atas kapal karena tidak rela pergi meninggalkan ibunya yang sudah tua sendirian di kampung halaman.

Kasubbag Humas Polresta Pulau Ambon dan Pulau-Pulau Lease Ipda Moyo Utomo mengatakan, Jhon nekat melompat dari atas kapal saat kapal tersebut sedang berlayar berada di depan peraiaran Laha, Kecamatan Teluk Ambon.

Baca juga: Tutup Mata Pakai Kain, Penumpang Kapal Feri di Kupang Nekat Lompat ke Laut, Ini Kronologinya

Moyo mengungkapkan, awalnya Jhon diantar oleh bapaknya, Matheos Saiya, ke atas kapal yang sedang bersandar pelabuhan Yos Sudarso.

Jhon ikut berlayar dengan kapal tersebut dengan tujuan Surabaya bersama seorang kakak perempuannya.

“Pada pukul 05.00 WIT saudara Jhon Saiya naik ke Kapal KM Dorolonda dengan diantar oleh bapaknya. Setelah berada di atas kapal, saudara Jhon Saiya bersama kakak perempuannya langsung menuju ke dek 3 Kapal KM Dorolonda,” kata Moyo, Minggu.

Menurut Moyo, setelah kurang lebih satu jam kapal lepas tambat dari Pelabuhan Ambon, tepatnya saat kapal sedang berada di peraiaran Laha, Jhon dan saudara perempuannya yang selalu mengingat ibu mereka yang sudah tua di kampung itu langsung memilih naik ke dek 7.

“Sekitar Pukul 07.16 WIT saat posisi kapal KM Dorolonda berada di depan Laha tiba-tiba saudara Jhon Saiya bersama seorang kakak perempuannya langsung teringat dengan ibunya yang sudah tua dan tinggal sendirian di Desa Aboru kemudian saudara Jhon Saiya pun tanpa berbicara langsung berjalan naik menuju ke dek 7,” ungkapnya.

Baca juga: Nekat Lompat dari Dek Kapal Feri, Baltasar Lake Hilang di Perairan Kabupaten Kupang

Setelah berada di dek 7, Jhon langsung pergi ke tepian kapal dan kemudian melompat ke laut.

Aksi nekat Jhon melompat ke laut itu pun sontak menggegerkan para penumpang di atas kapal tersebut.

“Kapten kapal langsung memutar balik untuk mencari saudara Jhon dan pada pukul 07.35 WIT saudara Jhon di ketemukan dalam keadaan selamat,” katanya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Kota Malang Raih Penghargaan PPD Tingkat Nasional Tahun 2024

Kota Malang Raih Penghargaan PPD Tingkat Nasional Tahun 2024

Regional
Pemkot Batam Beri Uang Saku Rp 1 juta untuk Setiap Calon Haji

Pemkot Batam Beri Uang Saku Rp 1 juta untuk Setiap Calon Haji

Regional
Ketua Kadin Kota Semarang Ambil Formulir Pendaftaran Penjaringan  Pilkada di PDI-P

Ketua Kadin Kota Semarang Ambil Formulir Pendaftaran Penjaringan Pilkada di PDI-P

Regional
Pilkada Kendal, Baru Wakil Bupati yang Daftar Bakal Calon Bupati di PDIP

Pilkada Kendal, Baru Wakil Bupati yang Daftar Bakal Calon Bupati di PDIP

Regional
Pilkada 2024: Istri Mantan Bupati Maluku Tengah Daftar Bacabup di Partai NasDem

Pilkada 2024: Istri Mantan Bupati Maluku Tengah Daftar Bacabup di Partai NasDem

Regional
Habis Nonton Kuda Lumping, Warga di Temanggung Diserang 17 Pelajar, Dikira Anggota Geng Lawan

Habis Nonton Kuda Lumping, Warga di Temanggung Diserang 17 Pelajar, Dikira Anggota Geng Lawan

Regional
Tim Hotman 911 Dampingi Keluarga Warga Aceh yang Tewas Diduga Dianiaya Polisi

Tim Hotman 911 Dampingi Keluarga Warga Aceh yang Tewas Diduga Dianiaya Polisi

Regional
Kisah Rusdianto 13 Tahun Jadi Relawan Tagana, Tak Hiraukan Gaji Kecil yang Penting Membantu

Kisah Rusdianto 13 Tahun Jadi Relawan Tagana, Tak Hiraukan Gaji Kecil yang Penting Membantu

Regional
Gangster Bersenjata Tajam Serang Warga Cilegon Banten, Dikejar Polisi

Gangster Bersenjata Tajam Serang Warga Cilegon Banten, Dikejar Polisi

Regional
Jembatan Sungai Babon Diperbaiki, Rekayasa Lalu Lintas di Jalur Pantura Semarang-Demak Disiapkan

Jembatan Sungai Babon Diperbaiki, Rekayasa Lalu Lintas di Jalur Pantura Semarang-Demak Disiapkan

Regional
Promo Judi 'Online' di IG Rp 1 Juta Per Posting, 3 Pemuda Dibekuk

Promo Judi "Online" di IG Rp 1 Juta Per Posting, 3 Pemuda Dibekuk

Regional
Banjir Kiriman Malaysia Mulai Rendam Desa di Nunukan, Sejumlah Sekolah Terdampak

Banjir Kiriman Malaysia Mulai Rendam Desa di Nunukan, Sejumlah Sekolah Terdampak

Regional
DPC PDI-P Kebumen Buka Pendaftaran Cabup-Cawabup, 3 Tokoh Mendaftar, Salah Satunya Bupati Kebumen

DPC PDI-P Kebumen Buka Pendaftaran Cabup-Cawabup, 3 Tokoh Mendaftar, Salah Satunya Bupati Kebumen

Regional
Anak Kecil Temukan Mayat di Sungai Cilacap, Awalnya Dikira Boneka

Anak Kecil Temukan Mayat di Sungai Cilacap, Awalnya Dikira Boneka

Regional
Forum Rektor Perguruan Tinggi Muhammadiyah Se-Indonesia Gelar Aksi Bela Palestina, Mahasiswa hingga Dosen Turun ke Jalan

Forum Rektor Perguruan Tinggi Muhammadiyah Se-Indonesia Gelar Aksi Bela Palestina, Mahasiswa hingga Dosen Turun ke Jalan

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com