Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

2 Rumah di Polewali Mandar Ludes Terbakar, Seorang Lansia Alami Luka Bakar

Kompas.com - 03/04/2022, 17:25 WIB
Junaedi,
Gloria Setyvani Putri

Tim Redaksi

POLEWALI MANDAR, KOMPAS.COM – Dua rumah milik lansia yang ada di Polewali Mandar, Sulawesi Barat hangus terbakar. Tak ada korban jiwa dalam kejadian ini tetapi kerugian ditaksir mencapai ratusan juta rupiah.

Sebelum kedua rumah hangus terbakar, satu dari dua pemilik rumah tersebut terperangkap kobaran api dan mengalami luka bakar di bagian tangan dan kaki.

Beruntung, korban yang juga penyandang disabilitas berhasil diselamatkan warga sebelum rumahnya rata dengan tanah karena kebakaran. Korban segera dievakuasi dan dilarikan ke rumah sakit terdekat untuk mendapat pertolongan medis.

“Salah satu lansia sempat terperangkap dan terbakar dalam rumahnya, beruntung diselamatkan warga yang berusaha menolong dan mengevakuasi korban,” tutur Ilham, salah satu warga setempat.

Baca juga: Dalam Sepekan, 2 Kantor Desa di Aceh Timur Terbakar

Peristiwa kebakaran ini terjadi pada Sabtu (2/4/2022) siang di jalan olahraga, kelurahan Wattang, Polewali Mandar.

Awalnya warga berupaya memadamkan kobaran api dengan alat seadanya. Namun angin kencang menyulitkan proses pemadaman api hingga si jago merah melalap kedua rumah korban.

Api baru dapat dipadamkan ketika empat unit mobil pemadam kebakaran dikerahkan ke lokasi.

Baca juga: Bus Hangus Terbakar di Tol Semarang, 2 Penumpang Alami Luka Ringan

Kapolsek Polewali I Gusti Bagus Krisna Wardana mengatakan, berdasarkan keterangan sejumlah saksi di lokasi kejadian, api ini berasal dari salah satu dapur rumah milik korban.

Material rumah yang mudah terbakar serta kencangnya tiupan angin membuat kobaran api merembet dan mebakar barang serta rumah lain di sekitarnya.

“Tidak ada korban jiwa, 2 lansia pemiliknya diselamatkan warga. Penyebab kebakaran sedang kita selidiki, namun berdasarkan sejumlah keterangan api diketahui berasal dari salah satu rumah yang terbakar,” jelas Iptu Krisna.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Minggu 5 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Minggu 5 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Regional
Prakiraan Cuaca Balikpapan Hari Ini Minggu 5 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Balikpapan Hari Ini Minggu 5 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Regional
Prakiraan Cuaca Morowali Hari Ini Minggu 5 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Morowali Hari Ini Minggu 5 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Regional
'Bullying' Suporter Persib Bandung, 2 Warga Solo Ditangkap

"Bullying" Suporter Persib Bandung, 2 Warga Solo Ditangkap

Regional
50 Rumah Warga Terdampak Banjir Lahar Gunung Lewotobi NTT

50 Rumah Warga Terdampak Banjir Lahar Gunung Lewotobi NTT

Regional
Siap Gencarkan Sport Tourism, Specta Jateng Open Tennis Tournament 2024 Disambut Antusias

Siap Gencarkan Sport Tourism, Specta Jateng Open Tennis Tournament 2024 Disambut Antusias

Regional
Polisi Tangkap 14 Orang Geng Motor Pelaku Tawuran yang Tewaskan Pelajar SMA

Polisi Tangkap 14 Orang Geng Motor Pelaku Tawuran yang Tewaskan Pelajar SMA

Regional
Tawuran Geng Motor Tewaskan 1 Pelajar SMA, Dipicu Saling Tantang di Medsos

Tawuran Geng Motor Tewaskan 1 Pelajar SMA, Dipicu Saling Tantang di Medsos

Regional
Pembeli Timah Ilegal di Sungai Bangka Ditangkap, Total Ada 14 Tersangka

Pembeli Timah Ilegal di Sungai Bangka Ditangkap, Total Ada 14 Tersangka

Regional
Geng Motor Tawuran di Bandar Lampung, 1 Korban Siswa SMA Tewas

Geng Motor Tawuran di Bandar Lampung, 1 Korban Siswa SMA Tewas

Regional
Wilayah Terdampak Longsor dan Banjir Luwu Terisolasi, Pemprov Sulsel Salurkan Bantuan dengan Helikopter

Wilayah Terdampak Longsor dan Banjir Luwu Terisolasi, Pemprov Sulsel Salurkan Bantuan dengan Helikopter

Regional
Calon Independen di Pilkada Nagekeo Wajib Kantongi 11.973 Dukungan

Calon Independen di Pilkada Nagekeo Wajib Kantongi 11.973 Dukungan

Regional
Mahasiswa Unlam Hilang Saat Reboisasi di Hutan Kapuas Kalteng

Mahasiswa Unlam Hilang Saat Reboisasi di Hutan Kapuas Kalteng

Regional
Curug Putri Carita di Pandeglang: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Rute

Curug Putri Carita di Pandeglang: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Rute

Regional
ART di Sukabumi Tewas Diduga Dibunuh di Rumah Majikan, Pelaku Ditangkap Dalam Bus

ART di Sukabumi Tewas Diduga Dibunuh di Rumah Majikan, Pelaku Ditangkap Dalam Bus

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com