Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Terima Audiensi Mahasiswa, Gubernur Riau Diberi Minyak Goreng 2 Liter

Kompas.com - 21/03/2022, 21:45 WIB
Citra Indriani,
Gloria Setyvani Putri

Tim Redaksi

PEKANBARU, KOMPAS.com - Aliansi mahasiswa Universitas Riau mengadakan audiensi dengan Gubernur dan Wakil Gubernur Riau, Syamsuar-Edy Natar di Balai Serindit Gedung Daerah Riau di Kota Pekanbaru pada Senin (21/3/2022).

Mahasiswa menyampaikan kritik terhadap kinerja Gubernur Riau dan wakilnya selama tiga tahun.

"Kami memberikan kado tiga tahun Syamsuar-Edy," ucap Ketua Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) Universitas Riau, Kaharuddin kepada Kompas.com, Senin.

Baca juga: HET Dicabut, Minyak Goreng di Aceh Melimpah tetapi Harga Melambung

Kado pertama yang diberikan mahasiswa adalah, minyak goreng dua liter. Kado ini sebagai simbol kegagalan pemerintah mengatasi kelangkaan dan mahalnya harga minyak goreng.

Sebab, Riau sendiri dikenal sebagai daerah di bawah minyak, di atas minyak. Tak hanya minyak goreng, BBM jenis solar pun juga sulit didapat saat ini.

Kado berikutnya adalah jam weker. Jam ini sebagai pengingat sisa masa jabatan Gubernur dua tahun lagi.

"Dalam kado ini, ada minyak goreng, jam weker dan pernyataan sikap kami kepada pemerintah atas kinerja selama ini, terutama dalam hal penyelesaian masalah harga minyak goreng," kata Kaharuddin.

Untuk menciptakan pemerintahan yang demokratis, Gubernur Riau Syamsuar mengaku terbuka terhadap kritik dan saran yang membangun dari mahasiswa.

Hal itu disampaikan Syamsuar usai melakukan audiensi dengan sejumlah mahasiswa yang tergabung dalam Aliansi Mahasiswa Universitas Riau.

"Mereka (mahasiswa) membuat kajian, dan nanti akan kita lihat dan pelajari kajian tersebut untuk kepentingan masyarakat dan pembangunan provinsi yang kita cintai ini," ucap Syamsuar kepada wartawan, Senin.

Menurutnya, secara umum janji-janji selama kampanye dulu bertahap sudah ditunaikan. Baik itu dari segi pendidikan, kesehatan maupun infrastruktur.

"Apa yang kami janjikan (saat kampanye) sudah kami jalankan, sudah ada yang dilaksanakan. Tapi, adik-adik mahasiswa ini kan bilang, kalau masih ada satu saja yang belum terlaksana dianggap belum dilaksanakan semua. Ini ada persepsi berbeda saja," sebut Syamsuar.

Baca juga: Kisah Polisi di Riau Ditemani Istri Berjam-jam Urai Macet gara-gara Antrean Kendaraan Isi Solar

Sementara itu, Kepala Dinas Komunikasi, Informasi dan Statistik (Diskominfotik) Riau Erisman Yahya mengatakan, sikap Gubernur Syamsuar, Wakilnya Edy Natar, dan Sekda Riau SF Hariyanto, juga perlu diapresiasi karena sudah memberikan ruang terbuka kepada mahasiswa untuk berdialog.

"Saya rasa Pemprov Riau sudah sangat terbuka menyambut mereka untuk berdialog. Sekaligus menghadirkan Pak Wagub (Wakil Gubernur), Sekda dan perangkat OPD lainnya. Sikap kritis dari kawan-kawan mahasiswa adalah hal yang wajar. Oleh sebab itu, Pak Gubernur sangat terbuka menerima mereka untuk silaturahmi," ungkap Erisman.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Respons Raffi Ahmad Diisukan Maju Pilkada Jateng: Mau Istikharah Dulu

Respons Raffi Ahmad Diisukan Maju Pilkada Jateng: Mau Istikharah Dulu

Regional
Sosok Pelajar yang Meninggal Diduga Terjatuh dari Mobil Saat Konvoi Persib, Hafal Semua Nama Pemain Bola

Sosok Pelajar yang Meninggal Diduga Terjatuh dari Mobil Saat Konvoi Persib, Hafal Semua Nama Pemain Bola

Regional
Imbas Kerusuhan Bener Bersatu Cup, Bupati Semarang: Izin Tarkam Akan Diperketat

Imbas Kerusuhan Bener Bersatu Cup, Bupati Semarang: Izin Tarkam Akan Diperketat

Regional
Pilkada Salatiga Berpotensi Diikuti Yaris Jilid 3, Kok Bisa?

Pilkada Salatiga Berpotensi Diikuti Yaris Jilid 3, Kok Bisa?

Regional
Warga Wadas Anggap Mekanisme Konsinyasi Cacat Hukum

Warga Wadas Anggap Mekanisme Konsinyasi Cacat Hukum

Regional
PPDB SMA/SMK Jateng 2024/2025 Resmi Dibuka 6 Juni, Berikut Posko Aduan bagi Calon Peserta Didik

PPDB SMA/SMK Jateng 2024/2025 Resmi Dibuka 6 Juni, Berikut Posko Aduan bagi Calon Peserta Didik

Regional
Sakit Hati Hubungan Asmara Tak Direstui, Pria di Kalsel Sebar Foto dan Video Asusila Mantan Kekasih

Sakit Hati Hubungan Asmara Tak Direstui, Pria di Kalsel Sebar Foto dan Video Asusila Mantan Kekasih

Regional
Pemuda di Kalsel Perkosa Nenek 54 Tahun, Pelaku Ternyata Residivis Kasus yang Sama

Pemuda di Kalsel Perkosa Nenek 54 Tahun, Pelaku Ternyata Residivis Kasus yang Sama

Regional
Kasus Korupsi Internet Desa, Hakim Tolak Gugatan Praperadilan Mantan Wabup Flores Timur

Kasus Korupsi Internet Desa, Hakim Tolak Gugatan Praperadilan Mantan Wabup Flores Timur

Regional
Prakiraan Cuaca Semarang Hari Ini Selasa 4 Juni 2024, dan Besok : Malam Ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Semarang Hari Ini Selasa 4 Juni 2024, dan Besok : Malam Ini Hujan Ringan

Regional
Bubarkan Demonstran Pakai Parang, Bupati Halmahera Utara Mengaku untuk Lindungi Tamu di Rumahnya

Bubarkan Demonstran Pakai Parang, Bupati Halmahera Utara Mengaku untuk Lindungi Tamu di Rumahnya

Regional
Dua Anggota Gangster Pelaku Pembacokan Pemuda di Semarang Ditangkap, Empat Masih Buron

Dua Anggota Gangster Pelaku Pembacokan Pemuda di Semarang Ditangkap, Empat Masih Buron

Regional
Mantan Wali Kota Bima Divonis 7 Tahun Penjara atas Kasus Korupsi

Mantan Wali Kota Bima Divonis 7 Tahun Penjara atas Kasus Korupsi

Regional
Pekerjakan Remaja di Salon Pijat Plus, Muncikari di Semarang Jadi Tersangka

Pekerjakan Remaja di Salon Pijat Plus, Muncikari di Semarang Jadi Tersangka

Regional
Sopir Mengantuk, Brio Terjun ke Saluran Irigasi di Kulon Progo

Sopir Mengantuk, Brio Terjun ke Saluran Irigasi di Kulon Progo

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com