Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Diduga Korban Pengeroyokan, Pria di Kaltara Ditemukan Tewas di Semak-semak

Kompas.com - 27/12/2021, 16:11 WIB
Ahmad Dzulviqor,
I Kadek Wira Aditya

Tim Redaksi

KABUPATEN TANA TIDUNG, KOMPAS.com – Sesosok jenazah pria dengan tubuh penuh bekas tusukan senjata tajam, ditemukan di lokasi Tambang Dompeng, Desa Buang Baru, Kecamatan Betayau, Kabupaten Tana Tidung, Kalimantan Utara, Sabtu (25/12/2021).

Kapolsek Sekatak, Iptu Mahmud mengatakan, jenazah tersebut diketahui bernama DA (50) warga Bulukumba, Sulawesi Selatan yang berdomisili di Desa Buang Baru.

Saat jasadnya ditemukan, DA diduga menjadi korban penganiayaan oleh sekelompok orang.

Baca juga: Sedang Berdansa dengan Selingkuhan Orang, Pria di Manado Ditikam hingga Tewas

"Korban diduga meninggal akibat pengeroyokan. Ada sekitar 20 luka sayatan, timpasan (bacokan) dan tusukan. Saat ini korban sudah dibawa ke Rumah Sakit Tarakan untuk diotopsi," ujarnya, Senin (26/12/2021).

Dijelaskan Mahmud, tewasnya korban bermula pada Jumat (24/12/2021) sekitar pukul 22.00 Wita. Korban sempat mendatangi beberapa temannya untuk meminjam uang.

Dalam kondisi sempoyongan diduga mabuk, korban meminta sejumlah uang kepada temannya yang tengah bekerja di pondok tromol/alat pengolahan emas.

Baca juga: Seorang Remaja Tewas Tertembak Airsoft Gun Saat Bentrok Antarwarga di Sumut, Polisi Kantongi Identitas Pelaku

Sayangnya, teman-teman korban sedang tidak memiliki uang sehingga korban terlihat kebingungan.

 

Tak lama kemudian, datang pemberi hutang bernama IL, bersama kedua temannya membawa senjata api penabur, parang, tombak dan sumpit.

"Korban langsung berlari menuju semak-semak belakang pondok dan dikejar oleh IL dan teman-temannya. Sekitar pukul 23.30 Wita, korban ditemukan di semak-semak berjarak 10 meter dari pondok dalam keadaan meninggal dunia, dengan banyak luka bekas sajam," jelasnya.

Petugas lalu mendatangi TKP sekitar pukul 02.00 Wita, dan langsung memasang garis polisi untuk mendalami kasus tersebut.

"Terduga pelaku saat ini sudah tertangkap, ada tiga orang termasuk pemberi hutang IL. kita masih lidik dan mendalami kasus ini," kata Mahmud.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

'Bullying' Suporter Persib Bandung, 2 Warga Solo Ditangkap

"Bullying" Suporter Persib Bandung, 2 Warga Solo Ditangkap

Regional
50 Rumah Warga Terdampak Banjir Lahar Gunung Lewotobi NTT

50 Rumah Warga Terdampak Banjir Lahar Gunung Lewotobi NTT

Regional
Siap Gencarkan Sport Tourism, Specta Jateng Open Tennis Tournament 2024 Disambut Antusias

Siap Gencarkan Sport Tourism, Specta Jateng Open Tennis Tournament 2024 Disambut Antusias

Regional
Polisi Tangkap 14 Orang Geng Motor Pelaku Tawuran yang Tewaskan Pelajar SMA

Polisi Tangkap 14 Orang Geng Motor Pelaku Tawuran yang Tewaskan Pelajar SMA

Regional
Tawuran Geng Motor Tewaskan 1 Pelajar SMA, Dipicu Saling Tantang di Medsos

Tawuran Geng Motor Tewaskan 1 Pelajar SMA, Dipicu Saling Tantang di Medsos

Regional
Pembeli Timah Ilegal di Sungai Bangka Ditangkap, Total Ada 14 Tersangka

Pembeli Timah Ilegal di Sungai Bangka Ditangkap, Total Ada 14 Tersangka

Regional
Geng Motor Tawuran di Bandar Lampung, 1 Korban Siswa SMA Tewas

Geng Motor Tawuran di Bandar Lampung, 1 Korban Siswa SMA Tewas

Regional
Wilayah Terdampak Longsor dan Banjir Luwu Terisolasi, Pemprov Sulsel Salurkan Bantuan dengan Helikopter

Wilayah Terdampak Longsor dan Banjir Luwu Terisolasi, Pemprov Sulsel Salurkan Bantuan dengan Helikopter

Regional
Calon Independen di Pilkada Nagekeo Wajib Kantongi 11.973 Dukungan

Calon Independen di Pilkada Nagekeo Wajib Kantongi 11.973 Dukungan

Regional
Mahasiswa Unlam Hilang Saat Reboisasi di Hutan Kapuas Kalteng

Mahasiswa Unlam Hilang Saat Reboisasi di Hutan Kapuas Kalteng

Regional
Curug Putri Carita di Pandeglang: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Rute

Curug Putri Carita di Pandeglang: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Rute

Regional
ART di Sukabumi Tewas Diduga Dibunuh di Rumah Majikan, Pelaku Ditangkap Dalam Bus

ART di Sukabumi Tewas Diduga Dibunuh di Rumah Majikan, Pelaku Ditangkap Dalam Bus

Regional
115 Rumah Terdampak Banjir di Dua Nagari di Kabupaten Sijunjung

115 Rumah Terdampak Banjir di Dua Nagari di Kabupaten Sijunjung

Regional
Serang Polsek di Kalteng, 4 Pemuda Mabuk Ditangkap

Serang Polsek di Kalteng, 4 Pemuda Mabuk Ditangkap

Regional
Geng Motor Tawuran Dalam Permukiman di Bandar Lampung, Warga Sebut 1 Orang Tewas

Geng Motor Tawuran Dalam Permukiman di Bandar Lampung, Warga Sebut 1 Orang Tewas

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com