Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Seniman Jahit Merah Putih dan Cuci Burung Garuda

Kompas.com - 08/10/2012, 14:24 WIB
Herpin Dewanto Putro

Penulis

SURABAYA, KOMPAS.com Puluhan seniman dan budayawan menjahit bendera Merah Putih dan mencuci lambang burung Garuda di Jalan Gubernur Suryo, Kota Surabaya, Jawa Timur, Senin (8/10/2012). Aksi ini merupakan bentuk dukungan terhadap KPK dan pemberantasan korupsi.

"Kami ingin semua institusi ini bersih terutama dari praktik korupsi," kata Taufik Monyong, salah satu seniman. Desakan untuk membersihkan institusi itu disimbolkan melalui mencuci lambang burung Garuda.

Sementara aksi menjahit bendera Merah Putih menyimbolkan keinginan rakyat supaya Indonesia tetap utuh. Termasuk semua institusi pemerintahan harus bersinergi.  "Presiden harus berdiri di tengah-tengah institusi yang ada, khususnya Polri dan KPK yang saat ini sedang kisruh," kata Taufik.

Aksi yang digalang Komunitas Budaya Surabaya dan Paguyuban Arek Surabaya ini berlangsung lancar.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com