Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Polisi Perairan Siap Amankan Blokir Sungai Barito

Kompas.com - 22/05/2012, 14:31 WIB
Defri Werdiono

Penulis

   
BANJARMASIN, KOMPAS.com
-Direktorat Polisi Perairan Kepolisian Daerah Kalimantan Selatan menyatakan siap mengamankan aksi blokir Sungai Barito yang merupakan jalur angkutan batubara.

Direktur Polair Polda Kalsel Komisaris Besar Julius Bambang K, Selasa (22/5/2012) di Banjarmasin, mengatakan, pada prinsipnya pihaknya siap mengamankan aksi itu. Selain menyiapkan personel, pihaknya juga akan menggandeng pihak lain seperti TNI Angkatan Laut dan Syah Bandar.

"Kami belum tahu kepastiannya. Sekarang masih melihat perkembangan. Intinya jadi atau tidak jadi kami siap mengamankan," ujar Bambang yang mengaku belum menerima laporan resmi tentang aksi tersebut. Menurut Bambang dari informasi yang diperoleh aksi tersebut akan melibatkan sekitar 250 buah perahu kelotok.

Bambang sendiri meminta pihak-pihak yang akan memblokir perjalanan tongkang batubara untuk memerhatikan keselamatan diri. Mengingat risiko melakukan kegiatan di air dan di darat berbeda. Jangan sampai niat yang semula baik menimbulkan permasalahan baru.

Sebelumnya Berry N Furqan, salah satu deklarator Forum Peduli Banua, mengatakan aksi akan dilakukan 26 Mei nanti di dekat Jembatan Barito, oleh LSM, ormas, pemuda, mahasiswa, dan partisipan publik, serta didukung oleh anggota DPRD, DPR, dan DPD.

Aksi pemblokiran ini sendiri muncul sebagai bentuk protes atas ketidakadilan pemerintah soal kuota bahan bakar untuk Kalimantan. Upaya ini juga untuk mengingatkan empat gubernur se- Kalimantan agar konsisten terhadap pernyataan mereka yang akan memboikot pengiriman batubara bila pusat tidak menambah kuota bahan bakar untuk Kalimantan. 

 

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com