Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sepasang Kekasih di Belu NTT Dibegal, Ditelanjangi dan Direkam Video

Kompas.com - 23/11/2023, 17:50 WIB
Sigiranus Marutho Bere,
Farid Assifa

Tim Redaksi

KUPANG, KOMPAS.com - Sepasang kekasih, YAN dan DMBT, asal Kabupaten Belu, Nusa Tenggara Timur (NTT), dibegal dan ditelanjangi dua pelaku.

Sepeda motor yang digunakan keduanya dirampok dua pelaku berinisial SF (36) dan DDC (48), asal Kampung Raibasin, Desa Manleten, Kecamatan Tasifeto Timur, Kabupaten Belu.

Selain itu, keduanya juga dianiaya dan ditodong pakai parang.

"Kejadiannya pada Minggu, 19 November 2023 dan dua pelaku ini baru ditangkap kemarin," kata Kepala Bidang Hubungan Masyarakat Kepolisian Daerah NTT Komisaris Besar Polisi Ariasandy, kepada Kompas.com, Kamis (23/11/2023) sore.

Baca juga: Sebar Kabar Bohong soal Begal di Medsos, Pria Bengkalis Ditangkap

Ariasandy menuturkan, kejadian itu bermula ketika kedua korban hendak pulang ke rumah seusai menonton konser di lapangan umum Atambua, Kabupaten Belu.

Keduanya yang mengendarai sepeda motor kemudian diadang kedua pelaku.

Setelah berhenti, kedua pelaku lalu memaksa korban untuk turun dari sepeda motor dan mereka menodongkan parang.

Setelah itu, kedua korban digiring menuju embung yang tak jauh dari jalan raya.

Sambil memegang parang, kedua pelaku memaksa sepasang kekasih ini untuk membuka celana. Karena menolak, salah satu korban sempat dipukul pakai gagang parang.

Korban akhirnya pasrah dan membuka celana. Para pelaku lalu mengambil telepon seluler dan memotret dan merekam video.

Foto dan video bugil korban kemudian dijadikan alat pemerasan.

"Pelaku mengancam akan menyebarkan jika korban tidak mentransfer uang sejumlah Rp 250.000," ungkap Ariasandy.

Setelah melakukan aksinya itu, dua pelaku lalu merampas ponsel korban dan kabur.

Pasutri itu lalu melaporkan kejadian itu ke Markas Kepolisian Resor Belu.

"Dari hasil penyelidikan dan melacak nomor HP yang diambil tersangka, aparat Satuan Reskrim Polres Belu berhasil mengetahui keberadaan pelaku di Raibasin dan segera melakukan penangkapan," kata Ariasandy.

Baca juga: 2 Begal Pengincar Anak yang Masih Main Malam Hari Ditangkap

Kedua pelaku ditangkap di kediaman masing-masing tanpa perlawanan.

"Selain berhasil mengamankan kedua pelaku, anggota kita juga menyita sepeda motor, HP, dan sebilah parang sebagai barang bukti," ujar dia.

Saat ini, dua pelaku telah ditahan untuk proses hukum lebih lanjut.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Terjepit di Mesin Conveyor, Buruh Perusahaan Kelapa Sawit di Nunukan Tewas

Terjepit di Mesin Conveyor, Buruh Perusahaan Kelapa Sawit di Nunukan Tewas

Regional
Hejo Forest di Bandung: Daya Tarik, Biaya, dan Rute

Hejo Forest di Bandung: Daya Tarik, Biaya, dan Rute

Regional
Kronologi Pria di Majalengka Bakar Rumah dan Mobil Mantan Istri Lantaran Ditolak Rujuk

Kronologi Pria di Majalengka Bakar Rumah dan Mobil Mantan Istri Lantaran Ditolak Rujuk

Regional
Terima Laporan Rektor Universitas Riau ke Mahasiswanya, Polda: Kami Coba Mediasi

Terima Laporan Rektor Universitas Riau ke Mahasiswanya, Polda: Kami Coba Mediasi

Regional
Maju Pilkada 2024, Anak Mantan Bupati Brebes Ikut Penjaringan 3 Parpol Sekaligus

Maju Pilkada 2024, Anak Mantan Bupati Brebes Ikut Penjaringan 3 Parpol Sekaligus

Regional
Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Kamis 9 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Berawan

Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Kamis 9 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Berawan

Regional
Prakiraan Cuaca Balikpapan Hari Ini Kamis 9 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Balikpapan Hari Ini Kamis 9 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Regional
Prakiraan Cuaca Morowali Hari Ini Kamis 9 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Sedang

Prakiraan Cuaca Morowali Hari Ini Kamis 9 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Sedang

Regional
Banjir dan Longsor Landa Pinrang, Satu Warga Tewas, Sejumlah Rumah Warga Ambruk

Banjir dan Longsor Landa Pinrang, Satu Warga Tewas, Sejumlah Rumah Warga Ambruk

Regional
Kasus Dokter Lecehkan Istri Pasien, Pelaku Serahkan Uang Damai Rp 350 Juta ke Korban

Kasus Dokter Lecehkan Istri Pasien, Pelaku Serahkan Uang Damai Rp 350 Juta ke Korban

Regional
UNESCO Tetapkan Arsip Indarung I Semen Padang Jadi Memory of the World Committee for Asia and the Pacific

UNESCO Tetapkan Arsip Indarung I Semen Padang Jadi Memory of the World Committee for Asia and the Pacific

Regional
Golkar Buka Peluang Majunya Raffi Ahmad di Pilkada Jateng

Golkar Buka Peluang Majunya Raffi Ahmad di Pilkada Jateng

Regional
Mantan Gubernur Babel Maju Periode Kedua Usai 'Video Call' dengan Gerindra

Mantan Gubernur Babel Maju Periode Kedua Usai "Video Call" dengan Gerindra

Regional
Kisah Istri Berusia 19 Tahun di Karimun yang Tewas Dibunuh Suami dengan Batang Sikat Gigi

Kisah Istri Berusia 19 Tahun di Karimun yang Tewas Dibunuh Suami dengan Batang Sikat Gigi

Regional
Terluka akibat Terperangkap di Pohon, Seekor Monyet di Salatiga Diserahkan ke BKSDA Jateng

Terluka akibat Terperangkap di Pohon, Seekor Monyet di Salatiga Diserahkan ke BKSDA Jateng

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com