Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Siap Tempur, PDI-P Jateng Optimistis Raup 11 Juta Suara Pemilih di Jateng

Kompas.com - 17/11/2023, 20:27 WIB
Titis Anis Fauziyah,
Khairina

Tim Redaksi

SEMARANG, KOMPAS.com - Dengan persiapan yang matang, Tim Pemenangan Ganjar - Mahfud Daerah (TPD) Jawa Tengah optimistis dapat meraup 11 juta suara dari pemilih di Jateng.

Ketua TPD Jateng Agustina Wilujeng menargetkan Ganjar Mahfud meraih 60 persen suara di provinsi yang digadang-gadang sebagai kandang banteng.

Puan Maharani akan terjun langsung memimpin pertempuran Pemilu Presiden 2024 di Jawa Tengah.

Baca juga: PDI-P Jateng Bantah Video Viral yang Sebut ASN Boyolali Disuruh Coblos Paslon Tertentu

"Paling tidak, target kita mudah mudahan lebih dari 60 persen untuk Ganjar-Mahfud. Jika mengkalkulasi persentase terhadap yang dihitung degan partisipasi kehadiran 2019, hitung saja 60 persen kali 19 juta (jumlah pemilih di Jateng). 60 persen dari 19 juta sekitar 11 jutaan," ujar Agustina ditemui di Panti Marhen Semarang Jumat (17/11/2023).

Bendahara DPD PDI-P Jateng tidak mengkhawatirkan keberadaan Wali Kota Solo sekaligus putra sulung presiden Joko Widodo yang kini menjadi cawapres Prabowo Subianto.

Menurutnya terlepas wilayah pemerintahan Gibran yang berada di Kota Solo, suara pendukung PDI-P yang bakal memilih Ganjar-Mahfud di Solo Raya disebut tetap kuat.

"Solo Raya daerah paling solid untuk PDI-P, dan di setiap pemilu hasilnya selalu membahagiakan. Jadi apakah pemilu ini akan ada perbedaan atau tidak besok baru kita dapatkan laporan dari penguasa wilayah tempur," bebernya.

Baca juga: Soal Video ASN Mengaku Diarahkan Pilih Paslon Tertentu, PDI-P Boyolali: Itu Setingan

Apalagi berdasarkan survei internal, PDI-P tetap bekerja seperti biasa untuk menjaga wilayah tempurnya sehingga tidak perlu khawatir.

"Tapi kalau menurut survei tidak ada hal yang mengkhawatirkan walaupun kami tetap waspada membela wilayah tempur masing-masing," tegas dia.

Untuk diketahui, pihaknya direncanakan akan menggelar rapat internal pada Minggu (19/11/2023) di Kota Semarang untuk membahas strategi pemenangan Ganjar-Mahfud dalam kontestasi Pilpres 2024.

"Kita undang 860-an orang, ini hanya internal dan cyber. Yang datang para panglima. Mbak Puan akan hadir. Kalau Pak Ganjar tidak (hadir)," tandasnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Cerita Peltu Zainuri, Dapat Hadiah Umroh dari Pangdam XIV Hasanuddin karena Turunkan Angka Stunting di Luwu Utara

Cerita Peltu Zainuri, Dapat Hadiah Umroh dari Pangdam XIV Hasanuddin karena Turunkan Angka Stunting di Luwu Utara

Regional
Kapal Nelayan dari Bangka Barat Karam Digulung Laut Jawa, 3 Awak Hilang

Kapal Nelayan dari Bangka Barat Karam Digulung Laut Jawa, 3 Awak Hilang

Regional
Perjalanan LRS, 10 Tahun Jadi Kurir Narkoba, Tertangkap Saat Bawa 18 Gram Sabu

Perjalanan LRS, 10 Tahun Jadi Kurir Narkoba, Tertangkap Saat Bawa 18 Gram Sabu

Regional
TKI Banyumas Meninggal di Jepang, Keluarga Sempat Kesulitan Biaya Pemulangan Jenazah

TKI Banyumas Meninggal di Jepang, Keluarga Sempat Kesulitan Biaya Pemulangan Jenazah

Regional
Penyelewengan Dana Covid-19 RSUD Nunukan, Jaksa Kembali Temukan Kerugian Negara

Penyelewengan Dana Covid-19 RSUD Nunukan, Jaksa Kembali Temukan Kerugian Negara

Regional
Berawal dari Curhat, 2 Pelajar SMA di Tegal Dilecehkan Guru di Laboratorium Sekolah

Berawal dari Curhat, 2 Pelajar SMA di Tegal Dilecehkan Guru di Laboratorium Sekolah

Regional
Rebutan Lahan Parkir, Seorang Pria di Palembang Dibacok

Rebutan Lahan Parkir, Seorang Pria di Palembang Dibacok

Regional
Jokowi Pimpin Upacara Hari Kelahiran Pancasila di Dumai, Kenakan Baju Adat Melayu

Jokowi Pimpin Upacara Hari Kelahiran Pancasila di Dumai, Kenakan Baju Adat Melayu

Regional
Golkar Usung Sekar Tandjung untuk Pilkada Solo

Golkar Usung Sekar Tandjung untuk Pilkada Solo

Regional
Gunung Ibu di Maluku Utara Meletus, Keluarkan Abu 5 Km

Gunung Ibu di Maluku Utara Meletus, Keluarkan Abu 5 Km

Regional
11 Program Intervensi Spesifik dan Sensitif untuk Turunkan Stunting di Kota Tangerang

11 Program Intervensi Spesifik dan Sensitif untuk Turunkan Stunting di Kota Tangerang

Regional
Penabrak Lari yang Tewaskan Pelajar di Pekanbaru Ditangkap

Penabrak Lari yang Tewaskan Pelajar di Pekanbaru Ditangkap

Regional
Aktivis Fatayat NU Jatim Berebut Rekomendasi Nasdem untuk Pilkada Jember

Aktivis Fatayat NU Jatim Berebut Rekomendasi Nasdem untuk Pilkada Jember

Regional
Prakiraan Cuaca Semarang Hari Ini Sabtu 1 Juni 2024, dan Besok : Siang Ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Semarang Hari Ini Sabtu 1 Juni 2024, dan Besok : Siang Ini Hujan Ringan

Regional
Kesaksian Kembaran Korban Pelajar SMP yang Dikeroyok hingga Meninggal di Kota Batu

Kesaksian Kembaran Korban Pelajar SMP yang Dikeroyok hingga Meninggal di Kota Batu

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com