Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tawuran Pelajar di Lampung Tewaskan 1 Orang, 4 Siswa Jadi Tersangka

Kompas.com - 01/11/2023, 15:09 WIB
Tri Purna Jaya,
Reni Susanti

Tim Redaksi

LAMPUNG, KOMPAS.com - Empat pelajar ditetapkan sebagai tersangka atas tewasnya GIZ (17) siswa SMK swasta di Bandar Lampung.

GIZ mengalami luka bacok dalam tawuran antarpelajar yang terjadi pada Senin (30/10/2023) sore.

Kepala Bidang (Kabid) Humas Polda Lampung Komisaris Besar (Kombes) Umi Fadillah, membenarkan penyidik Polsek Sukarame telah menetapkan 4 orang tersangka atas tewasnya korban GIZ.

Baca juga: Tawuran Pelajar di Bandar Lampung, 1 Orang Tewas Dibacok

"Benar, telah ditetapkan 4 orang tersangka atas peristiwa tersebut," kata Umi dalam keterangan tertulis, Rabu (1/11/2023).

Empat pelajar tersebut masing-masing berinisial BBA (15), R (15), GS (16), dan YS (15). Namun, Umi mengaku belum bisa membeberkan keterangan detail termasuk asal sekolah para tersangka ini.

Umi menjelaskan, baru BBA yang kini ditahan di Mapolsek Sukarame. Sedangkan tiga orang lain masih dalam pengejaran.

"Tiga orang masih DPO," katanya.

Baca juga: Minta Anggaran Bikin Kegiatan Fiktif, Kades di Lampung Korupsi Rp 472 Juta

Dari hasil pemeriksaan 30 siswa sebelumnya, diketahui peran masing-masing tersangka yakni BBA membonceng R yang memukul korban.

Kemudian GS menabrak motor korban dan YS membacok korban dengan celurit.

Umi menjabarkan, kronologi peristiwa tersebut berawal saat korban menantang para pelaku melalui media sosial (medsos).

Korban dan para pelaku lalu berjanjian bertemu di Jalan Soekarno-Hatta, di depan proyek pembangunan Lampung Sport Center di hari kejadian.

"Saat korban dan rekannya tiba di lokasi dengan mengendarai sepeda motor, datang dari arah sebaliknya para pelaku dan rekannya juga dengan 10 unit sepeda motor," katanya.

Para pelaku langsung menyerang. Korban terjatuh setelah ditabrak. Saat korban terjatuh, para pelaku mengeroyok dan membacoknya dengan celurit.

"Korban sempat dibawa ke RS Immanuel namun nyawanya tidak tertolong," tutur dia.

Diberitakan sebelumnya, seorang pelajar SMK di Bandar Lampung tewas dengan luka bacok di tubuhnya. Saksi menyebut sempat terjadi tawuran antarpelajar di lokasi kejadian.

Peristiwa ini terjadi di Jalan Soekarno-Hatta (bypass) di depan proyek pembangunan Lampung Sport Center, Bandar Lampung, Senin (30/10/2023) sekitar pukul 18.30 WIB.

Angga (24) pekerja proyek mengaku melihat adanya tawuran antarpelajar di jalan tersebut.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Partai Demokrat Resmi Dukung Andika Hazrumy di Pilkada Serang 2024

Partai Demokrat Resmi Dukung Andika Hazrumy di Pilkada Serang 2024

Regional
Pengungsi Rohingya Kabur di Aceh Barat, Aktivis Sebut Ada Pembiaran

Pengungsi Rohingya Kabur di Aceh Barat, Aktivis Sebut Ada Pembiaran

Regional
3 Bulan Upah Belum Dibayar, Puluhan 'Cleaning Service' RSUD Nunukan Mogok Masal

3 Bulan Upah Belum Dibayar, Puluhan "Cleaning Service" RSUD Nunukan Mogok Masal

Regional
Kecelakaan Truk di Tol Semarang, Sopir Asal Malang Tewas

Kecelakaan Truk di Tol Semarang, Sopir Asal Malang Tewas

Regional
Masih Ada 6 Nelayan Aceh Ditahan di Thailand

Masih Ada 6 Nelayan Aceh Ditahan di Thailand

Regional
PDIP Usung 5 'Incumbent' Kepala Daerah di Pilkada Bangka Belitung

PDIP Usung 5 "Incumbent" Kepala Daerah di Pilkada Bangka Belitung

Regional
Polda Maluku Tangkap 2 Terduga Mafia Tanah di Pulau Buru, 1 Masih Buron

Polda Maluku Tangkap 2 Terduga Mafia Tanah di Pulau Buru, 1 Masih Buron

Regional
Modus Latihan Silat, Remaja di Lampung Tengah Perkosa Siswi SD

Modus Latihan Silat, Remaja di Lampung Tengah Perkosa Siswi SD

Regional
Terlilit Utang Pinjol, Eks Karyawan Rampok Toko Sembako

Terlilit Utang Pinjol, Eks Karyawan Rampok Toko Sembako

Regional
KPU Sikka Buka Layanan Cek Pendukung Bakal Paslon Perseorangan

KPU Sikka Buka Layanan Cek Pendukung Bakal Paslon Perseorangan

Regional
Prakiraan Cuaca Manado Hari Ini Senin 3 Juni 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Sedang

Prakiraan Cuaca Manado Hari Ini Senin 3 Juni 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Sedang

Regional
Bakal Cawalkot Solo Akan Sampaikan Gagasan di PDI-P, Teguh Prakosa: Tidak Perlu Muluk-muluk

Bakal Cawalkot Solo Akan Sampaikan Gagasan di PDI-P, Teguh Prakosa: Tidak Perlu Muluk-muluk

Regional
Selama Mei 2024 Terjadi 43 Gempa di Lampung, Terbesar di Pesisir Barat

Selama Mei 2024 Terjadi 43 Gempa di Lampung, Terbesar di Pesisir Barat

Regional
Jelang Idul Adha, Perajin Briket Arang di Temanggung Banjir Pesanan

Jelang Idul Adha, Perajin Briket Arang di Temanggung Banjir Pesanan

Regional
Cerita Mahasiswa Dikejar oleh Bupati Halmahera Utara Pakai Parang Saat Demonstrasi, Akan Lapor ke Polisi

Cerita Mahasiswa Dikejar oleh Bupati Halmahera Utara Pakai Parang Saat Demonstrasi, Akan Lapor ke Polisi

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com