Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Buntut Siswi Buta Dicolok Kakak Kelas Pakai Tusuk Bakso, Polisi Datangi Sekolah

Kompas.com - 16/09/2023, 15:03 WIB
Hamzah Arfah,
Robertus Belarminus

Tim Redaksi

GRESIK, KOMPAS.com - Siswi berinisial SAH (8) warga Kecamatan Menganti, Gresik, Jawa Timur, mengalami buta usai dicolok menggunakan tusuk bakso oleh siswa lain.

Hingga kini, pelaku belum dapat diketahui dan sedang dilakukan penyelidikan polisi.

SAH (8) merupakan sulung dari tiga bersaudara, anak pasangan Samsul Arif (36) dan Kiki Ramadani (26).

Kejadian tersebut dialami SAH, pada 7 Agustus 2023 bersamaan kegiatan perlombaan 17 Agustus-an yang diadakan di halaman sekolah.

Baca juga: Siswi SD di Gresik Alami Kebutaan usai Dicolok Tusuk Bakso Kakak Kelas

Menindaklanjuti kejadian serta laporan yang telah dibuat orangtua korban, polisi mendatangi sekolah yang menjadi lokasi tempat korban diduga mengalami insiden.

Tidak hanya mengumpulkan barang bukti, namun polisi juga sempat menanyai orangtua, korban, hingga pihak sekolah, terkait kejadian tersebut.

"Saya hanya mendampingi, sementara untuk hasilnya nanti akan disampaikan oleh Kanit PPA Polres Gresik," ujar Kanit Reskrim Polsek Menganti Ipda Ekwan Hudin, saat ditemui awak media di lokasi, Sabtu (16/9/2023).

Selain Ekwan, di lokasi juga terpantau anggota unit Perlindungan Perempuan dan Anak (PPA) Polres Gresik, namun enggan memberikan tanggapan kepada awak media.

Namun, Kasatreskrim Polres Gresik AKP Aldhino Prima Wirdhan membenarkan, jika pihaknya memang melakukan pemeriksaan.

"Anggota masih mendatangi sekolahan dan memeriksa TKP (Tempat Kejadian Perkara). Kemarin, sudah ada empat saksi yang diperiksa," kata Aldhino.

Dalam waktu dekat, pihak kepolisian akan memanggil guru sekolah SAH menuntut ilmu untuk dimintai keterangan yang dibutuhkan.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Jokowi Makan Siang di RM Pak Abbas di Kampar, Bagikan Sembako hingga Kaus

Jokowi Makan Siang di RM Pak Abbas di Kampar, Bagikan Sembako hingga Kaus

Regional
Proyek Perbaikan Jalan Diduga Fiktif, PNS dan Kontraktor Dituntut 8 Tahun Penjara

Proyek Perbaikan Jalan Diduga Fiktif, PNS dan Kontraktor Dituntut 8 Tahun Penjara

Regional
Pemkot Yogyakarta Mulai Bersihkan 'Hutan' Kabel di Jalan Protokol

Pemkot Yogyakarta Mulai Bersihkan "Hutan" Kabel di Jalan Protokol

Regional
Gunung Dempo Sempat Meletus, Jalur Pendakian Ditutup Sepekan

Gunung Dempo Sempat Meletus, Jalur Pendakian Ditutup Sepekan

Regional
PSI Buka Peluang Kaesang Maju pada Pilkada Semarang

PSI Buka Peluang Kaesang Maju pada Pilkada Semarang

Regional
Dosen di Makassar Meninggal di Meja Kerjanya, Sempat Keluhkan Sakit

Dosen di Makassar Meninggal di Meja Kerjanya, Sempat Keluhkan Sakit

Regional
Sumur Minyak Ilegal di Aceh Timur Kembali Meledak, Api Setinggi 10 Meter

Sumur Minyak Ilegal di Aceh Timur Kembali Meledak, Api Setinggi 10 Meter

Regional
5 Orang Ambil Formulir Penjaringan Pilkada Wonogiri di Partai Gerindra

5 Orang Ambil Formulir Penjaringan Pilkada Wonogiri di Partai Gerindra

Regional
Seloroh Wapres di Bangka: Kalau Bisa Milih, Saya Ingin Jadi Anak Presiden

Seloroh Wapres di Bangka: Kalau Bisa Milih, Saya Ingin Jadi Anak Presiden

Regional
Lepas Keberangkatan 331 Calon Jemaah Haji Wonogiri, Wabup Setyo Sukarno Sampaikan Pesan Ini

Lepas Keberangkatan 331 Calon Jemaah Haji Wonogiri, Wabup Setyo Sukarno Sampaikan Pesan Ini

Regional
Prakiraan Cuaca Pekanbaru Hari Ini Jumat 31 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Petir

Prakiraan Cuaca Pekanbaru Hari Ini Jumat 31 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Petir

Regional
Tanah Tak Bertuan Tiba-tiba jadi Letter C Jelang Pembayaran Ganti Rugi Tol Bawen-Yogya

Tanah Tak Bertuan Tiba-tiba jadi Letter C Jelang Pembayaran Ganti Rugi Tol Bawen-Yogya

Regional
Susul Wali Kota Semarang, Ade Bhakti ikut Penjaringan Pilkada di Gerindra

Susul Wali Kota Semarang, Ade Bhakti ikut Penjaringan Pilkada di Gerindra

Regional
Harimau Terekam Berkeliaran Dalam Halaman Masjid di Solok Sumbar

Harimau Terekam Berkeliaran Dalam Halaman Masjid di Solok Sumbar

Regional
Kasus Dugaan Pungli Rekrutmen Karyawan Satpol PP Ditangani Polres Kebumen

Kasus Dugaan Pungli Rekrutmen Karyawan Satpol PP Ditangani Polres Kebumen

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com