Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

BMKG Deteksi 89 Titik Panas di Lampung, Way Kanan Terbanyak

Kompas.com - 08/09/2023, 11:56 WIB
Reni Susanti

Editor

LAMPUNG, KOMPAS.com - Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Lampung mendeteksi setidaknya ada 89 titik panas di Lampung.

Lampung juga tercatat sebagai salah satu daerah rawan kebakaran di Pulau Sumatera.

"Jika dibandingkan pada bulan sebelumnya, memang ada peningkatan titik panas, peningkatan ini mulai terjadi sejak bulan Agustus," kata PMG Madya Stasiun Klimatologi Lampung Suparji dikutip dari Tribunnews, Jumat (8/9/2023).

Baca juga: Saat Flare Prewedding Sebabkan Kebakaran Lahan di Gunung Bromo...

Suparji menyinggung soal perilaku masyarakat yang memanfaatkan musim kekeringan ini dengan membakar sampah.

Menurutnya, hal itu sangat membahayakan karena faktor angin kencang bisa menyebabkan penyebaran api secara cepat.

Pihaknya mengimbau masyarakat tidak melakukan pembakaran di musim panas. Sebab hal tersebut dapat menyebabkan kebakaran.

Baca juga: Musim Kemarau, Wilayah di Kendal Ini Rawan Kebakaran

"Masyarakat kita ini banyak yang memanfaatkan kekeringan dengan membakar sampah. Kami mengimbau itu tidak dilakukan karena faktor angin yang kencang bisa menyebabkan penyebaran api dan itu sangat membahayakan," tuturnya.

Disinggung kondisi di Lampung, Suparji mengatakan, ada beberapa wilayah yang memiliki tingkat kerawanan kebakaran yakni di persawahan dan perkebunan.

"Namun memang yang rawan ini terdapat di perkebunan," jelas dia.

Dari total 89 titik hotspot yang terdeteksi, terdapat 3 golongan tingkat kerawanan mulai kategori sedang hingga tinggi.

Untuk tingkat sedang ada 7 titik panas, tingkat menengah 78 titik panas, tingkat tinggi 4 titik panas.

Berikut sebaran titik panas di kabupaten/kota se-Lampung:

1. Way Kanan 18 titik panas
2. Tulangbawang 17 titik panas
3. Mesuji 9 titik panas
4. Lampung Tengah 5 titik panas
5. Lampung Utara 5 titik panas
6. Tulangbawang Barat 5 titik panas
7. Lampung Timur 3 titik panas
8. Pesisir Barat 2 titik panas
9. Lampung Selatan 1 titik panas
10. Lampung Barat 1 titik panas
11. Tanggamus 1 titik panas

Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul BMKG Deteksi 89 Titik Panas di Wilayah Lampung, Way Kanan Paling Banyak, Berikut Sebarannya

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Seekor Harimau Terekam Kamera CCTV Masjid di Lubuk Selasih, Solok

Seekor Harimau Terekam Kamera CCTV Masjid di Lubuk Selasih, Solok

Regional
Bupati Kebumen Borong 11 Sapi untuk Kurban Idul Adha

Bupati Kebumen Borong 11 Sapi untuk Kurban Idul Adha

Regional
Terbakar Cemburu di Tempat Kerja, Seorang Wanita Sewa Pembunuh Bayaran Rp 100 Juta

Terbakar Cemburu di Tempat Kerja, Seorang Wanita Sewa Pembunuh Bayaran Rp 100 Juta

Regional
Tradisi Unik Pemberangkatan Jemaah Haji di Demak, Kendaraan Mengitari Alun-alun Sebanyak 3 Kali

Tradisi Unik Pemberangkatan Jemaah Haji di Demak, Kendaraan Mengitari Alun-alun Sebanyak 3 Kali

Regional
Seorang Jemaah Haji Asal Banyumas Meningal Dunia

Seorang Jemaah Haji Asal Banyumas Meningal Dunia

Regional
Sopir Pikap di Sikka Kabur Usai Tabrak Pejalan Kaki hingga Tewas

Sopir Pikap di Sikka Kabur Usai Tabrak Pejalan Kaki hingga Tewas

Regional
Lecehkan Stafnya, Kepala Sekolah di NTT Dilaporkan ke Polisi

Lecehkan Stafnya, Kepala Sekolah di NTT Dilaporkan ke Polisi

Regional
Pj Gubernur Banten Minta Hilangnya 211 Kendaraan Dinas Dibawa ke Ranah Hukum

Pj Gubernur Banten Minta Hilangnya 211 Kendaraan Dinas Dibawa ke Ranah Hukum

Regional
Soal Larangan Investigasi di RUU Penyiaran, AJI Semarang: Berarti Ada Kasus yang Ditutupi

Soal Larangan Investigasi di RUU Penyiaran, AJI Semarang: Berarti Ada Kasus yang Ditutupi

Regional
Gara-gara Ditabrak Saat Bawa Istri Hamil, Oknum TNI Tendang Kepala Warga di Deli Serdang

Gara-gara Ditabrak Saat Bawa Istri Hamil, Oknum TNI Tendang Kepala Warga di Deli Serdang

Regional
Pj Nana Dorong Pengentasan Kemiskinan di Jateng, Tertinggi Kebumen

Pj Nana Dorong Pengentasan Kemiskinan di Jateng, Tertinggi Kebumen

Regional
Update Kasus Penambangan Liar Lahan Transmigrasi SP 5 Sebakis, 2 Tersangka Ditahan

Update Kasus Penambangan Liar Lahan Transmigrasi SP 5 Sebakis, 2 Tersangka Ditahan

Regional
Jokowi Disambut Hangat Pj Gubernur dan Warga Sumsel, Ini Agenda Kunkernya

Jokowi Disambut Hangat Pj Gubernur dan Warga Sumsel, Ini Agenda Kunkernya

Regional
Rampungkan Pemeriksaan LKPD 2023, BPK Beri Opini WTP Ke-13 untuk Pemprov Riau

Rampungkan Pemeriksaan LKPD 2023, BPK Beri Opini WTP Ke-13 untuk Pemprov Riau

Kilas Daerah
Rembug Pembangunan Jateng, Pj Gubernur Nana Minta Pemda Fokus Entaskan Kemiskinan

Rembug Pembangunan Jateng, Pj Gubernur Nana Minta Pemda Fokus Entaskan Kemiskinan

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com