Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Diduga karena Beritakan Kasus Korupsi, Wartawan di Baubau Sultra Ditikam Orang Tak Dikenal

Kompas.com - 22/07/2023, 20:09 WIB
Defriatno Neke,
Khairina

Tim Redaksi

BAUBAU, KOMPAS.com - Seorang wartawan dan juga pemilik media online lokal di Kota Baubau, Sulawesi Tenggara, La Ode Muhammad Irfan Mihzan ditikam oleh orang tak dikenal, Sabtu (22/7/2023) sekitar pukul 09.30 Wita.

Penikaman ini diduga terkait pemberitaan yang ditulis korban di media online www.kasamea.com mengenai kasus dugaan korupsi pembangunan bandara kargo di Kabupaten Buton Selatan.

Peristiwa penikaman ini bermula saat korban bersama istrinya selesai berbelanja dan tiba di gudangnya di Lingkungan Perumnas, Kelurahan Waruruma, Kecamatan Kokalukuna, Kota Baubau.

Baca juga: Wanita di Asahan 16 Kali Ditikam Pacarnya, lalu Dipaksa Mengaku ke Polisi Jadi Korban Begal

Setelah turun dari mobil, korban tiba-tiba dihampiri dua orang yang menggunakan helm dan masker.

"Di jarak satu meter orang itu memanggil 'Om...Om'. Saat balik menghadap orang tersebut, orang itu mencabut pisau dan langsung menyerang," kata Irfan, Sabtu.

Ia berhasil menghindar dan menahan serangan tersebut. Namun benda tajam tersebut masih mengenai lengan kiri bagian belakang dan lengan kanannya.

Istri korban kemudian berteriak histeris, pelaku kemudian melarikan diri.

Baca juga: Pria di Wajo Tewas Ditikam karena Tak Sengaja Injak Kaki Pelaku Saat Joget di Pesta Pernikahan

Irfan yang penuh luka kemudian masuk ke dalam mobil, istri korban kemudian berlari meminta bantuan tetangganya. Kemudian dua orang tetangga berdatangan.

"Saya juga tidak tau, tiba-tiba saya diserang. Mungkin dia target badanku, tapi saya refleks menghindar. Tapi tangan yang kena," ujar Irfan.

Korban kemudian dilarikan ke RSUD Palagimata Baubau untuk mendapat perawatan medis.

Akibat kejadian itu, korban mendapatkan 20 jahitan di tangan kanan dan 10 jahitan di lengan bagian kiri.

Usai mendapat laporan medis, Irfan kemudian melaporkan peristiwa yang dialaminya ke Polres Baubau.

Dua minggu sebelumnya, tepatnya pada 5 Juli 2023 lalu, korban mengaku mendapat ancaman dan intimidatif dari  ASN di salah satu dinas di Kabupaten Buton Selatan.

Ancaman melalu pesan WhatsApp itu diterima usai korban klaim terkait dugaan korupsi pembangunan bandara kargo Buton Selatan.

Kejaksaan Negeri Buton juga telah menetapkan tiga orang tersangka dalam kasus tersebut. 

Sementara itu, Kapolsek Kokalukuna, Ipda Muhamad Arif, membenarkan adanya peristiwa penikaman yang dilakukan orang tak dikenal dengan korbannya seorang wartawan di Baubau.

“Terduga pelaku ini langsung datangi mobil korban dan langsung melakukan penganiayaan. (Korban sudah melapor ke Polres Baubau dan masih dalam tahap penyelidikan,” kata Arif.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Soal Korupsi Dana Perbaikan Jalan oleh Kades di Magelang, Sebagian Uang untuk Investasi Lahan Terdampak Tol Solo-YIA

Soal Korupsi Dana Perbaikan Jalan oleh Kades di Magelang, Sebagian Uang untuk Investasi Lahan Terdampak Tol Solo-YIA

Regional
Tak Hanya Ayah Kandung, Anak di Banjarmasin Juga Dicabuli Pamannya

Tak Hanya Ayah Kandung, Anak di Banjarmasin Juga Dicabuli Pamannya

Regional
[POPULER REGIONAL] Populasi Macan Tutul Jawa di Gunung Gede Pangrango | 'Blackout' di Kota Bandar Lampung

[POPULER REGIONAL] Populasi Macan Tutul Jawa di Gunung Gede Pangrango | "Blackout" di Kota Bandar Lampung

Regional
Teknologi Alat Bantu Sedunia Diperingati Pertama Kali di Purworejo

Teknologi Alat Bantu Sedunia Diperingati Pertama Kali di Purworejo

Regional
Monitoring Pencegahan Korupsi, KPK Sebut Skor MCP dan SPI Solo Terjaga

Monitoring Pencegahan Korupsi, KPK Sebut Skor MCP dan SPI Solo Terjaga

Regional
Terdampak Sistem Komandate, Enam Caleg PDI-P Terpilih Ini Mundur

Terdampak Sistem Komandate, Enam Caleg PDI-P Terpilih Ini Mundur

Regional
Buka Peluang Kapolda Jateng Maju Pilkada, Golkar: Bukan Persoalan Orang Jokowi

Buka Peluang Kapolda Jateng Maju Pilkada, Golkar: Bukan Persoalan Orang Jokowi

Regional
Listrik Padam Berjam-jam di Riau Dikeluhkan Warga, PLN Minta Maaf

Listrik Padam Berjam-jam di Riau Dikeluhkan Warga, PLN Minta Maaf

Regional
Inkrah, Ibu dan Mantan Suami Norma Risma Dijebloskan Penjara Kasus Perzinaan

Inkrah, Ibu dan Mantan Suami Norma Risma Dijebloskan Penjara Kasus Perzinaan

Regional
PPDB Banten Dibuka 19 Juni 2024, Pj Gubernur Janjikan Server Tak Akan 'Down'

PPDB Banten Dibuka 19 Juni 2024, Pj Gubernur Janjikan Server Tak Akan "Down"

Regional
Dihantam Gelombang Pasang, Belasan Bangunan di Mukomuko Hancur

Dihantam Gelombang Pasang, Belasan Bangunan di Mukomuko Hancur

Regional
Komnas PA Kecam Aksi Ibu Muda di Tangsel Cabuli Anaknya Sendiri

Komnas PA Kecam Aksi Ibu Muda di Tangsel Cabuli Anaknya Sendiri

Regional
Persiapan Pilkada di 2024 Jateng, Gubernur Nana Minta Semua Pihak Bersinergi

Persiapan Pilkada di 2024 Jateng, Gubernur Nana Minta Semua Pihak Bersinergi

Regional
Hingga Malam Hari Listrik Sebagian Wilayah Jambi Masih Padam

Hingga Malam Hari Listrik Sebagian Wilayah Jambi Masih Padam

Regional
Dikeroyok Saat Rusuh Piala Bupati Semarang, Dua Wasit Masih Dirawat

Dikeroyok Saat Rusuh Piala Bupati Semarang, Dua Wasit Masih Dirawat

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com