Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tinggal Sendirian, Lansia di Purworejo Ditemukan Tetangga Tewas Tercebur Sumur di Purworejo

Kompas.com - 15/07/2023, 11:22 WIB
Bayu Apriliano,
Ardi Priyatno Utomo

Tim Redaksi

PURWOREJO, KOMPAS.com - Seorang nenek bernama Samsiyah (84) ditemukan tewas di dalam sumur miliknya. Lansia tersebut ditemukan oleh tetangganya meninggal tercebur sumur di Kelurahan Pangenrejo, Purworejo, Jawa Tengah.

Arif Jauhari, salah satu saksi mengatakan, kejadian bermula saat tetangga korban bernama Fika (38) pada pagi hari hendak mengantar makanan seperti biasa kepada Samsiyah yang tinggal sendirian.

Saat Fika tiba di rumah Samsiyah, sekitar pukul 06.00 WIB, dia kaget mendapati bahwa nenek tersebut tidak berada di dalam rumah.

Baca juga: 5 Orang Jadi Tersangka Kasus Kontainer B3 Tercebur ke Laut Namlea Maluku

"Pagi itu mau dikasih sarapan, sama yang biasa ngasih, tapi Mbah Sam tidak ada. Kemudian tetangganya pulang dan bilang kepada orangtuanya kalau korban tidak ada di rumah," kata Arif di lokasi kejadian pada Sabtu (15/7/2023)

Arif menambahkan, Fika dan orangtuanya kemudian mencari korban. Tak berselang lama, korban ditemukan di dalam sumur dalam kondisi tewas.

"Dicari di dalam sumur menggunakan senter akhirnya ketemu di dalam sumur," kata Arif.

Tanpa membuang waktu, saksi melaporkan kejadian ini kepada Kepala Rt setempat. Laporan tersebut kemudian diteruskan kepada Pemadam Kebakaran (Damkar) Purworejo.

Sementara itu, Posko Palang Merah Indonesia (PMI) Purworejo juga mendapatkan informasi mengenai kejadian tragis ini langsung mendatangi lokasi kejadian.

Pihak PMI bersama dengan Damkar, TNI, Polri, dan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Purworejo bekerja sama dalam proses evakuasi jenazah korban dari dasar sumur untuk diangkat ke atas.

"Personel PMI bersama Damkar, TNI, Polri dan BPBD Purworejo melakukan proses evakuasi jenazah korban dari dasar sumur untuk diangkat keatas. Selanjutnya atas kesepakatan dan pemeriksaan pihak kepolisian, jenazah korban langsung di proses untuk pemakaman oleh pihak keluarga," kata Yuli Haryono, salah seorang petugas PMI.

Yuli mengimbau, kepada masyarakat untuk lebih memperhatikan dan memberikan perhatian kepada lansia yang hidup sendirian. Diharapkan kejadian serupa tidak terulang di masa mendatang.

"Semoga tidak terulang kembali, tolong diperhatikan anggota keluarganya," tutup Yuli.

Baca juga: Balita di Labusel Sumut Tewas Tercebur ke Septic Tank, Polisi Selidiki

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Prakiraan Cuaca Manado Hari Ini Kamis 9 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Manado Hari Ini Kamis 9 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Regional
Banjir Bandang Rendam Ratusan Rumah di Melawi Kalbar, Jembatan Putus

Banjir Bandang Rendam Ratusan Rumah di Melawi Kalbar, Jembatan Putus

Regional
Polisi Gagalkan Peredaran 145 Bungkus Jamur Tahi Sapi di Gili Trawangan

Polisi Gagalkan Peredaran 145 Bungkus Jamur Tahi Sapi di Gili Trawangan

Regional
Bantah Pemerasan, Kejati NTB Sebut Pegawai Kejagung Ditangkap karena Bolos

Bantah Pemerasan, Kejati NTB Sebut Pegawai Kejagung Ditangkap karena Bolos

Regional
Jaga Kekondusifan Setelah Pemilu, Perayaan HUT Ke-283 Wonogiri Dilakukan Sederhana

Jaga Kekondusifan Setelah Pemilu, Perayaan HUT Ke-283 Wonogiri Dilakukan Sederhana

Regional
Pengakuan Ibu Racuni Anak Tiri di Riau: Saya Kesal sama Bapaknya

Pengakuan Ibu Racuni Anak Tiri di Riau: Saya Kesal sama Bapaknya

Regional
Selesaikan Persoalan Keterlambatan Gaji PPPK Guru di Kota Semarang, Mbak Ita: Sudah Siap Anggarannya, Gaji Cair Sabtu Ini

Selesaikan Persoalan Keterlambatan Gaji PPPK Guru di Kota Semarang, Mbak Ita: Sudah Siap Anggarannya, Gaji Cair Sabtu Ini

Regional
Beri Sinyal Maju Pilkada Semarang, Mbak Ita: Tinggal Tunggu Restu Keluarga

Beri Sinyal Maju Pilkada Semarang, Mbak Ita: Tinggal Tunggu Restu Keluarga

Regional
Terjepit di Mesin Conveyor, Buruh Perusahaan Kelapa Sawit di Nunukan Tewas

Terjepit di Mesin Conveyor, Buruh Perusahaan Kelapa Sawit di Nunukan Tewas

Regional
Hejo Forest di Bandung: Daya Tarik, Biaya, dan Rute

Hejo Forest di Bandung: Daya Tarik, Biaya, dan Rute

Regional
Kronologi Pria di Majalengka Bakar Rumah dan Mobil Mantan Istri Lantaran Ditolak Rujuk

Kronologi Pria di Majalengka Bakar Rumah dan Mobil Mantan Istri Lantaran Ditolak Rujuk

Regional
Terima Laporan Rektor Universitas Riau ke Mahasiswanya, Polda: Kami Coba Mediasi

Terima Laporan Rektor Universitas Riau ke Mahasiswanya, Polda: Kami Coba Mediasi

Regional
Maju Pilkada 2024, Anak Mantan Bupati Brebes Ikut Penjaringan 3 Parpol Sekaligus

Maju Pilkada 2024, Anak Mantan Bupati Brebes Ikut Penjaringan 3 Parpol Sekaligus

Regional
Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Kamis 9 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Berawan

Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Kamis 9 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Berawan

Regional
Prakiraan Cuaca Balikpapan Hari Ini Kamis 9 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Balikpapan Hari Ini Kamis 9 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com