Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Polisi yang Tewas di Tol Lampung Sedang Kawal Uang Bank

Kompas.com - 03/04/2023, 23:04 WIB
Tri Purna Jaya,
Teuku Muhammad Valdy Arief

Tim Redaksi

LAMPUNG, KOMPAS.com - Anggota Ditsamapta Polda Lampung yang meninggal dunia dalam kecelakaan di jalan tol ruas Terpeka sedang bertugas mengawal uang bank.

Anggota bernama Brigadir Dua (Bripda) Alfian Nurul Ulum itu diduga tewas terjepit saat kendaraan yang ditumpanginya menabrak truk.

Kapolres Mesuji AKBP Yuli Haryudo membenarkan korban sedang dalam tugas pengawalan uang bank yang dibawa kendaraan GranMax BE 8210 AAA dari arah Kayu Agung (Sumatera Selatan).

Baca juga: Jadi Korban Tabrakan di Jalan Tol Lampung, Seorang Polisi Tewas

Kecelakaan itu terjadi di jalan tol ruas Terbanggi Besar - Pematang Panggang - Kayu Agung (Terpeka) KM 220 + 400 jalur B pada Senin (3/4/2023) sore.

"Korban sedang bertugas mengawal mobil vendor yang membawa uang bank," kata Yudo saat dihubungi, Senin malam.

Pada saat kejadian, korban duduk di kursi penumpang bagian depan. Sedangkan dua orang karyawan vendor yakni ABH (24, sopir) dan IFT (24) yang duduk di kursi tengah.

Yudo mengatakan kedua karyawan vendor itu hanya mengalami luka ringan.

Adapun jenazah Bripda Alfian telah dievakuasi oleh Satlantas Polres Mesuji dan pihak pengelola jalan tol.

"Sudah dibawa ke rumah sakit sebelum disemayamkan ke rumah duka," kata Yudo.

Baca juga: Anggota Polisi Tewas Dikeroyok dengan Sadis di Kampung Narkoba Palangkaraya, 8 Ditangkap

Informasi sementara yang dihimpun Satlantas Polres Mesuji, kecelakaan itu terjadi akibat kendaraan GranMax menabrak bagian belakang truk hino BE 8756 AMH.

Dari foto yang diterima, kerasnya benturan saat kecelakaan terjadi membuat bagian depan hingga bodi sebelah kiri GranMax tersebut hancur.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

KPU Karawang Polisikan Pembuat SK Palsu Caleg Terpilih

KPU Karawang Polisikan Pembuat SK Palsu Caleg Terpilih

Regional
Diduga Lecehkan Santri, Ponpes di Sekotong Lombok Dirusak Warga

Diduga Lecehkan Santri, Ponpes di Sekotong Lombok Dirusak Warga

Regional
Didorong Maju Pilkada, Rumah Petani di Brebes Digeruduk Ribuan Warga

Didorong Maju Pilkada, Rumah Petani di Brebes Digeruduk Ribuan Warga

Regional
Kaget Ada Motor yang Melintas, Truk di Semarang Tabrak Jembatan Penyeberangan Orang

Kaget Ada Motor yang Melintas, Truk di Semarang Tabrak Jembatan Penyeberangan Orang

Regional
Tawuran Pelajar SMK di Jalan Raya Bogor, Satu Tewas akibat Luka Tusukan

Tawuran Pelajar SMK di Jalan Raya Bogor, Satu Tewas akibat Luka Tusukan

Regional
Kunjungi Banyuwangi, Menhub Siap Dukung Pembangunan Sky Bridge

Kunjungi Banyuwangi, Menhub Siap Dukung Pembangunan Sky Bridge

Regional
Berlayar Ilegal ke Australia, 6 Warga China Ditangkap di NTT

Berlayar Ilegal ke Australia, 6 Warga China Ditangkap di NTT

Regional
Video Viral Diduga Preman Acak-acak Salon di Serang Banten, Pelaku Marah Tak Diberi Uang

Video Viral Diduga Preman Acak-acak Salon di Serang Banten, Pelaku Marah Tak Diberi Uang

Regional
Tawuran 2 Kampung di Magelang, Pelaku Kabur, Polisi Amankan 5 Motor

Tawuran 2 Kampung di Magelang, Pelaku Kabur, Polisi Amankan 5 Motor

Regional
Dua Dekade Diterjang Banjir Rob, Demak Rugi Rp 30 Triliun

Dua Dekade Diterjang Banjir Rob, Demak Rugi Rp 30 Triliun

Regional
Rektor Universitas Riau Cabut Laporan Polisi Mahasiwa yang Kritik UKT

Rektor Universitas Riau Cabut Laporan Polisi Mahasiwa yang Kritik UKT

Regional
Pembuang Bayi di Semarang Tinggalkan Surat di Ember Laundry, Diduga Kenali Saksi

Pembuang Bayi di Semarang Tinggalkan Surat di Ember Laundry, Diduga Kenali Saksi

Regional
Pencuri Kain Tenun Adat di NTT Ditembak Polisi Usai 3 Bulan Buron

Pencuri Kain Tenun Adat di NTT Ditembak Polisi Usai 3 Bulan Buron

Regional
Duel Maut 2 Residivis di Temanggung, Korban Tewas Kena Tusuk

Duel Maut 2 Residivis di Temanggung, Korban Tewas Kena Tusuk

Regional
Tungku Peleburan di Pabrik Logam Lampung Meledak, 3 Pekerja Alami Luka Bakar Serius

Tungku Peleburan di Pabrik Logam Lampung Meledak, 3 Pekerja Alami Luka Bakar Serius

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com